Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Bangga Jadi Keluarga SOG, Gus Muhaimin Sebut Vespa tak Kenal Kasta

Kompas.com - 07/02/2022, 14:35 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Korkesra) Abdul Muhaimin Iskandar merasa terhormat sekaligus bangga mendapat kepercayaan untuk menjadi anggota kehormatan Scooter Owners Group (SOG).

Menurutnya, SOG adalah sarana menambah persaudaraan dan kekerabatan, terutama bagi sesama pecinta vespa.

“Saya sangat senang sekali diajak jadi keluarga besar SOG, sebuah kehormatan buat saya. Vespa tidak mengenal kasta, tapi satu vespa sejuta saudara,” kata pria yang akrab disapa Gus Muhaimin itu, seperti dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Senin (7/2/2022).

Pernyataan tersebut ia sampaikan saat diangkat sebagai anggota kehormatan komunitas scooter terbesar di dunia secara resmi yang dipandu langsung oleh salah satu pendiri SOG, Boy Januar atau Kang Boy di Pawon Pitoe, Kota Bandung, Minggu (6/2/2022).

Baca juga: Ragam Fitur Scooter Roda Tiga Peugeot Metropolis

Tak hanya Gus Muhaimin, Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Jazilul Fawaid dan Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda juga diangkat menjadi anggota kehormatan komunitas scooter terbesar di dunia ini.

Dalam kesempatan tersebut, Gus Muhaimin mengisahkan awal mula ia kepincut dengan scooter vespa. Ia mengaku mulai jatuh cinta dengan motor pabrikan Italia ini sejak kuliah di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

“Ini perjalanan panjang saya dengan vespa. Dulu saya waktu mau kuliah di Yogyakarta dibekali vespa sama orangtua. Ya vespa itu yang menemani saya ke mana-mana, mau kuliah sampai urusan-urusan aktivis lah,” katanya di depan anggota SOG Bandung Raya.

Gus Muhaimin berujar saat itu punya vespa bukan saja keren, tetapi juga mendapat perhatian dari para kaum hawa. Berkat vespa pula, ia mengaku dipertemukan dengan jodoh yang kini menjadi istri terkasihnya, Rustini Murtadho.

Baca juga: Berdiri Usai Perang Dunia 2, Nilai Merek Vespa Tembus Rp 14,7 Triliun

Meski begitu, Gus Muhaimin mengaku masih menyimpan satu cita-cita terkait vespa yang sampai sekarang belum terwujud.

“Sampai sekarang ada cita-cita saya belum tercapai. Mungkin agak norak ya, yaitu bikin vespa limosin, tapi teman-teman bilang itu kuno,” imbuhnya.

Menyatukan bangsa Indonesia lewat komunitas

Pada kesempatan yang sama, Boy Januar mengatakan, pihaknya ingin menyatukan bangsa Indonesia lewat komunitas kecil.

“Seluruh pendiri SOG ini ingin menyatukan bangsa Indonesia lewat komunitas kecil dulu namanya masih VOC Gus, sebelum akhirnya sekarang berganti SOG,” kata Kang Boy.

Lebih lanjut ia menjelaskan, SOG Indonesia didirikan pertama kali pada akhir Februari 1995 di Gang Nangkasuni Kota Bandung dengan nama Vespa Owners Club (VOC).

Klub vespa tersebut diprakarsai oleh sepuluh orang yang selanjutnya disebut pendiri SOG Indonesia, yaitu Kolonel Korps Polisi Militer (CPM) Purnawirawan H.D. Moerabed, Tono S, Abah Iman, A. Raddy, Boy Januar, Beno H, Wawan, Saman, Yayan Peloy (almarhum), dan Anthony.

Baca juga: Klub-klub Vespa Mulai Bergerak ke Yogyakarta

Kang Boy menceritakan, awal mula berdiri SOG memiliki anggota yang sedikit, yaitu sekitar 300 orang di Kota Bandung. Namun, sejak 1996, SOG tercatat sebagai member komunitas terbesar di dunia.

“Sekarang sudah 3000 anggota di Bandung. Kalau total se-Indonesia kurang tahu, yang jelas banyak banget. Cabang SOG sudah ada 39 cabang, dan kami juga punya braders di Asia Tenggara, seperti Malaysia dan Brunei,” ujarnya.

Kang Boy berharap, ikatan jalinan keluarga antara pihaknya dan anggota kehormatan bukan hanya dilingkup SOG, tetapi dapat berlanjut secara terus menerus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Tidak Euforia Berlebihan Setelah Menang Pilpres, Prabowo: Karena yang Paling Berat Jalankan Mandat Rakyat

Nasional
Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Bakal Minta Perlindungan LPSK

Nasional
Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Pemerintah Belum Terima Draf Resmi RUU Penyiaran dari DPR

Nasional
Akui Cita-citanya adalah Jadi Presiden, Prabowo: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Akui Cita-citanya adalah Jadi Presiden, Prabowo: Dari Kecil Saya Diajarkan Cinta Tanah Air

Nasional
Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Budi Arie: Pemerintah Pastikan RUU Penyiaran Tak Kekang Kebebasan Pers

Nasional
Perayaan Trisuci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Perayaan Trisuci Waisak, Menag Berharap Jadi Momentum Rajut Kerukunan Pasca-Pemilu

Nasional
Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Vendor Kementan Disuruh Pasang 6 AC di Rumah Pribadi SYL dan Anaknya

Nasional
SYL Berkali-kali 'Palak' Pegawai Kementan: Minta Dibelikan Ponsel, Parfum hingga Pin Emas

SYL Berkali-kali "Palak" Pegawai Kementan: Minta Dibelikan Ponsel, Parfum hingga Pin Emas

Nasional
Anak SYL Ikut-ikutan Usul Nama untuk Isi Jabatan di Kementan

Anak SYL Ikut-ikutan Usul Nama untuk Isi Jabatan di Kementan

Nasional
Cucu SYL Dapat Jatah Jabatan Tenaga Ahli di Kementan, Digaji Rp 10 Juta Per Bulan

Cucu SYL Dapat Jatah Jabatan Tenaga Ahli di Kementan, Digaji Rp 10 Juta Per Bulan

Nasional
KPK Duga Negara Rugi Ratusan Miliar Rupiah akibat Korupsi di PT PGN

KPK Duga Negara Rugi Ratusan Miliar Rupiah akibat Korupsi di PT PGN

Nasional
Berbagai Alasan Elite PDI-P soal Jokowi Tak Diundang ke Rakernas

Berbagai Alasan Elite PDI-P soal Jokowi Tak Diundang ke Rakernas

Nasional
Waketum Golkar Ingin Tanya Airlangga Kenapa Bobby Akhirnya Masuk Gerindra

Waketum Golkar Ingin Tanya Airlangga Kenapa Bobby Akhirnya Masuk Gerindra

Nasional
Bicara soal Rekonsiliasi, JK Sebut Tetap Ada yang Jadi Oposisi

Bicara soal Rekonsiliasi, JK Sebut Tetap Ada yang Jadi Oposisi

Nasional
[POPULER NASIONAL] Jalan Berliku Anies Menuju Pilkada Jakarta | Mahfud soal Pentingnya Pemikiran Megawati

[POPULER NASIONAL] Jalan Berliku Anies Menuju Pilkada Jakarta | Mahfud soal Pentingnya Pemikiran Megawati

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com