Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Lawan Virus Corona, Satgas Penanganan Covid-19 Gunakan Strategi Perang Sun Tzu

Kompas.com - 02/10/2020, 16:37 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Ketua Bidang Perubahan Perilaku Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19, Sonny Harry B Harmadi mengatakan, dalam upaya melawan virus corona dapat dilakukan dengan menganut filosofi perang Sun Tzu.

“Filosofi Sun Tzu supaya menang yaitu dengan kenali dirimu, kenali musuhmu, kenali medan perangmu. Seribu kali kau berperang, seribu kali kau menang,” ujar Sonny, Jumat (2/10/2020).

Pernyataan tersebut ia sampaikan saat menjadi narasumber untuk web seminar (webinar) Kick Off “Sosialisasi Strategi Perubahan Perilaku Protokol Kesehatan Pencegahan Covid-19” secara live di Youtube BKKBN.

Filosofi perang ini, lanjut Sonny, sudah ada ribuan tahun tapi masih relevan sampai saat ini. Adapun langkah pertama yang harus dilakukan adalah kenali diri sendiri.

Baca juga: Satgas Covid-19: Sebaiknya Cepat Pulang, Jangan Nongkrong Dulu

Menurut Sonny, dengan mengenali diri sendiri akan membuat seseorang lebih peka, sehingga otomatis jadi sadar diri dan menjauhi aktivitas keluar rumah.

Setelah mengenali diri sendiri maka kenali musuhmu. Covid-19 merupakan musuh bersama yang harus dikalahkan.

Bedanya, masyarakat harus mengalahkan musuh ini dengan mematuhi 3M, yaitu menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak.

Selain itu, mengenali medan perang pun termasuk hal penting. Medan perang yang dimaksud adalah menghindari ruangan tertutup, apalagi dengan banyak orang selama 2 jam.

Baca juga: Satgas Covid-19: Jangan Tunggu 5.000 Kasus Per Hari untuk Disiplin

“Ketika di zona merah, medan perang lebih mengerikan daripada zona hijau atau oranye. Jadi kalau sudah patuh protokol kesehatan maka kemungkinan risiko tertular pun lebih kecil,” kata Sonny.

Butuh dukungan BKKBN

Adapun untuk filosofi ‘seribu kali kita berperang, seribu kali kita menang’ Sonny mengartikan pihaknya membutuhkan dukungan Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) untuk menghadapi pandemi Covid-19 agar menang.

Meski begitu, peran masyarakat juga sangat penting sebagai kunci sukses melawan Covid-19.

“Kepala Satgas Covid-19 selalu menekankan bahwa untuk mengatasi pandemi harus dimulai dari hulu, yakni menempatkan masyarakat sebagai ujung tombak penanganan virus corona,” ujar Sonny.

Pasalnya, jumlah dokter di Indonesia sangat terbatas. Jadi apabila tidak dicegah penularannya maka akan semakin banyak pasien positif Covid-19, sedangkan kapasitas pelayanan medis terbatas.

“Sudah pasti kita akan menghadapi masalah jauh lebih banyak,” imbuh Sonny.

Dorong perubahan dengan iman, aman dan imun

Langkah lebih lanjut, Sonny mengajak BKKBN untuk mendorong perubahan perilaku di masyarakat untuk mengatasi dampak Covid-19.

Perilaku yang diharapkan adalah dengan menerapkan iman, aman dan imun. Iman yang dimaksud yaitu menjaga ketaatan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Baca juga: Tim Satgas Covid-19 Bakal Sidak Perkantoran, Satpol PP: Yang Bandel Akan Ditutup 3x24 Jam

Sementara aman, yaitu dengan mematuhi protokol kesehatan sesuai 3M, sedangkan imun dilakukan dengan meningkatkan sistem kekebalan tubuh melalui gaya hidup sehat.

“Jadi dengan strategi penerapan itu kalau dipatuhi hasilnya bisa menekan banyak angka penularan Covid-19 dalam waktu tiga minggu,” kata Sonny.

Menurut Sonny, bukan hal mustahil angka penularan Covid-19 bisa menurun apabila masyarakat mendapatkan bekal edukasi yang benar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Nasional
Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Nasional
Menko Polhukam Harap Perpres 'Publisher Rights' Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Menko Polhukam Harap Perpres "Publisher Rights" Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Nasional
Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Nasional
Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Nasional
Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Nasional
Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Nasional
Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Nasional
KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

Nasional
Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Nasional
Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Nasional
Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Nasional
Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Nasional
PAN Minta Demokrat Bangun Komunikasi jika Ingin Duetkan Lagi Khofifah dan Emil Dardak

PAN Minta Demokrat Bangun Komunikasi jika Ingin Duetkan Lagi Khofifah dan Emil Dardak

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com