Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Peringati HAN 2020, Satgas Covid-19 Tampilkan Energi Positif Anak di Tengah Pandemi

Kompas.com - 23/07/2020, 15:34 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada yang berbeda dalam rangkaian talkshow daring yang digelar Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 pada Kamis (23/7/2020).

Pada Kamis siang, anak-anak dilibatkan menjadi moderator dan mengisi acara talkshow.

Talkhshow pertama pada Kamis menghadirkan Duta Adaptasi Kebiasaan Baru Reisa Broto Asmoro, yang juga bagian Tim Komunikasi Satgas Covid-19.

Reisa yang didampingi perwakilan anak bernama Ariska, menyapa perwakilan anak Indonesia dari berbagai provinsi lewat aplikasi zoom.

Keduanya menanyakan kegiatan apa saja yang dilakukan anak-anak tersebut selama pandemi.

Baca juga: Ini Pesan Khusus Presiden Jokowi dan Ibu Iriana di Hari Anak Nasional 2020

Selain itu, anak-anak diberikan kesempatan memampilkan hobi yang mereka jalani selama pandemi.

Beberapa di antara anak itu secara bergiliran menyanyi, menari, bermain alat musik hingga membaca puisi.

Menurut mereka, dengan berkesenian hati bisa menjadi senang dan membantu menjaga imunitas tubuh.

"Banyak hal positif, inovatif dan kreatif yang bisa kita lakukan. Salah satunya menari. Agar kita senang dan imun kita tetap terjaga," ujar Devara Alfirlany, 12, asal Bantaeng, Sulawesi Selatan.

Baca juga: Hari Anak Nasional 2020, Menteri PPPA Minta Seluruh Anak Manfaatkan Waktu di Rumah dengan Kreatif

Setelah menyapa rekan-rekannya, Devara yang mengenakan pakaian adat Baju Bodo kemudian menampilkan tari tradisional.

Sementara itu, Ni Ketut Sarawati Wulaningtyas asal NTB mengatakan di masa pandemi, anak Indonesia harus tetap bersemangat dan optimis.

Wulan, panggilan akrabnya, mengajak rekan-rekannya menekuni hobi masing-masing agar hati tetap senang.

"Selama pandemi, aku bejalar online, membantu pekerjaan di rumah, dan juga sering menyanyi," katanya.

"Kenapa menyanyi, karena bisa positif, senang dan menjaga imun tubuh," lanjut Wulan.

Baca juga: Hari Anak Nasional 2020, Refleksi Pemenuhan Hak Anak di Tengah Pandemi Covid-19...

Dirinya lantas menyanyikan "Rayuan Pulau Kelapa" ciptaan Ismail Marzuki.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Nasional
Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Nasional
Menko Polhukam Harap Perpres 'Publisher Rights' Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Menko Polhukam Harap Perpres "Publisher Rights" Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Nasional
Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Nasional
Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Nasional
Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Nasional
Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Nasional
Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Nasional
KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

Nasional
Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Nasional
Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Nasional
Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Nasional
Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com