Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Munawir Aziz
Sekretaris PCI Nahdlatul Ulama United Kingdom, Penulis Sejumlah Buku

Sekretaris PCI Nahdlatul Ulama United Kingdom, menulis buku Bapak Tionghoa Nusantara: Gus Dur, Politik Minoritas dan Strategi Kebudayaan (Kompas, 2020) dan Melawan Antisemitisme (forthcoming, 2020).

Populisme Politik dan Gelombang Rasialisme di Tengah Pandemi Covid-19

Kompas.com - 08/06/2020, 11:49 WIB
Anda bisa menjadi kolumnis !
Kriteria (salah satu): akademisi, pekerja profesional atau praktisi di bidangnya, pengamat atau pemerhati isu-isu strategis, ahli/pakar di bidang tertentu, budayawan/seniman, aktivis organisasi nonpemerintah, tokoh masyarakat, pekerja di institusi pemerintah maupun swasta, mahasiswa S2 dan S3. Cara daftar baca di sini

 

GELOMBANG pandemi Covid-19 mengentak manusia di pelbagai negara. Dunia seakan melambat, mengharuskan perubahan ritme kehidupan manusia. Virus Corona mengajak kita semua untuk jeda, berhenti sejenak dari pusaran aktivitas dan pekerjaan mengejar materi yang tak pernah surut.

Efek mengerikan dari Covid-19 sudah kita lihat, seiring dengan informasi yang melimpah di genggaman. Bahkan, kejutan terus bertambah dengan berita duka dari teman-teman kita. Dari laman media sosial, saya mendapati hampir setiap hari ada kabar duka, mereka yang meninggal karena serangan Covid-19. Air mata mengalir di tiap detik kabar kematian.

Meski telah banyak ahli dan saintis yang mewanti-wanti bahaya virus corona, serta bagaimana seharusnya bersikap, para pemimpin politik yang beraliran populis tampak cenderung meremehkan, menganggap enteng, seraya mengingkari saran ahli dari periset ilmu pengetahuan.

Ungkapan-ungkapan bahwa Covid-19 sebagai flu biasa, hanya konspirasi, dan sebagainya, berseliweran dari pernyataan publik para pejabat yang cenderul bersikap menolak fakta pengetahuan. Kondisi ini terjadi di Amerika Serikat, Brasil, dan juga Indonesia.

Presiden Donald Trump beberapa kali menyatakan ke publik bahwa virus corona itu justru memberi dampak positif bagi ekonomi Amerika Serikat. Menurut Trump, virus corona punya kemungkinan memberikan akhir yang bagus (have a very good ending for us) dan mendorong lapangan kerja (boost job) di Amerika Serikat.

Dalam sebuah agenda di South Carolina, Donald Trump menegaskan bahwa virus corona masih dalam kontrol otoritas Amerika Serikat. Ia juga menganggap kubu politisi Partai Demokrat sengaja menyebar hoaks terkait Covid-19 semata demi menjatuhkan popularitasnya sekaligus membuka peluang pertarungan politik dalam kontestasi calon presiden.

Trump memainkan politic of blaming terhadap lawan-lawan politiknya, khususnya dari kubu Partai Demokrat Amerika.

Tak hanya itu, Donald Trump juga memainkan sentimen kebencian dengan mendakwa pemerintah China sebagai biang keladi persebaran virus Corona. Trump menuduh Pemerintah China sengaja menyebar virus ke seluruh dunia.

Menjawab tudingan Trump, diplomat China balik menuduh militer Amerika Serikat harus bertanggung jawab terhadap Covid-19, karena membawa virus dari sebuah laboratorium di Amerika ke kota Wuhan di China.

Tensi politik menegang, hanya berselang beberapa bulan dari meredanya perang dagang Amerika Serikat dan China.

Namun, situasi berubah ketika eskalasi persebaran virus Corona di Amerika Serikat meningkat drastis. Covid-19 menghantam Amerika Serikat, menjadikan negeri itu juga kelimpungan menangani banyaknya pasien Covid-19, sementara tenaga medis dan fasilitas kesehatan terbatas.

Belakangan, Trump meralat pernyataannya. Dia berbalik merangkul dan mengajak kerja sama China untuk membereskan tantangan Covid-19.

Kasus Covid-19 belum reda, Amerika Serikat diamuk gelombang kemarahan dan demonstrasi menyusul kematian George Flyoid, seorang warga kulit hitam Amerika, di tangan oknum polisi.

Kematian Floyd menjadi tragedi berulang, karena dua bulan sebelumnya seorang warga kulit gelap bernama Breonna Taylor juga meninggal akibat tindakan kekerasan serupa.

Jutaan orang turun ke jalan di beberapa kota di Amerika Serikat, mengutuk tindakan oknum polisi serta kebijakan rasial. Demonstrasi mengenang Floyd dan mengecam rasialisme meluas hingga ke beberapa negara Eropa.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pakai Pelat Palsu Anggota DPR, Pemilik Alphard dalam Kasus Brigadir RAT Bakal Dipanggil MKD

Pakai Pelat Palsu Anggota DPR, Pemilik Alphard dalam Kasus Brigadir RAT Bakal Dipanggil MKD

Nasional
Jokowi Soroti Banyak Program Pemerintah Pusat dan Daerah yang Tak Sinkron

Jokowi Soroti Banyak Program Pemerintah Pusat dan Daerah yang Tak Sinkron

Nasional
KPK Tak Hadir, Sidang Gugatan Status Tersangka Gus Muhdlor Ditunda

KPK Tak Hadir, Sidang Gugatan Status Tersangka Gus Muhdlor Ditunda

Nasional
Sebut Prabowo Tak Miliki Hambatan Psikologis Bertemu PKS, Gerindra: Soal Teknis Saja

Sebut Prabowo Tak Miliki Hambatan Psikologis Bertemu PKS, Gerindra: Soal Teknis Saja

Nasional
Saat Jokowi Pura-pura Jadi Wartawan lalu Hindari Sesi 'Doorstop' Media...

Saat Jokowi Pura-pura Jadi Wartawan lalu Hindari Sesi "Doorstop" Media...

Nasional
Dampak UU DKJ, Usia Kendaraan di Jakarta Bakal Dibatasi

Dampak UU DKJ, Usia Kendaraan di Jakarta Bakal Dibatasi

Nasional
Eks Bawahan SYL Mengaku Beri Tip untuk Anggota Paspampres Jokowi

Eks Bawahan SYL Mengaku Beri Tip untuk Anggota Paspampres Jokowi

Nasional
Jokowi Harap Presiden Baru Tuntaskan Pengiriman Alkes ke RS Sasaran

Jokowi Harap Presiden Baru Tuntaskan Pengiriman Alkes ke RS Sasaran

Nasional
Pakar Hukum Sebut Kecil Kemungkinan Gugatan PDI-P ke KPU Dikabulkan PTUN

Pakar Hukum Sebut Kecil Kemungkinan Gugatan PDI-P ke KPU Dikabulkan PTUN

Nasional
Hakim Agung Gazalba Saleh Didakwa Terima Gratifikasi Rp 650 Juta bersama Pengacara

Hakim Agung Gazalba Saleh Didakwa Terima Gratifikasi Rp 650 Juta bersama Pengacara

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Pengamat: Siapa Pun yang Jadi Benalu Presiden

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Pengamat: Siapa Pun yang Jadi Benalu Presiden

Nasional
Syarat Usia Masuk TK, SD, SMP, dan SMA di PPDB 2024

Syarat Usia Masuk TK, SD, SMP, dan SMA di PPDB 2024

Nasional
Jokowi Sebut Semua Negara Takuti 3 Hal, Salah Satunya Harga Minyak

Jokowi Sebut Semua Negara Takuti 3 Hal, Salah Satunya Harga Minyak

Nasional
Demokrat Anggap SBY dan Jokowi Dukung “Presidential Club”, tetapi Megawati Butuh Pendekatan

Demokrat Anggap SBY dan Jokowi Dukung “Presidential Club”, tetapi Megawati Butuh Pendekatan

Nasional
Demokrat Bilang SBY Sambut Baik Ide “Presidential Club” Prabowo

Demokrat Bilang SBY Sambut Baik Ide “Presidential Club” Prabowo

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com