Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tower 6 Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Segera Dibuka

Kompas.com - 21/05/2020, 14:31 WIB
Rakhmat Nur Hakim,
Bayu Galih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Kesehatan Kodam Jaya Kolonel CKM dr Donny Guntur menyatakan, sebentar lagi Tower 6 di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, segera difungsikan sebagai Rumah Sakit Darurat Covid-19.

"Ini kan proses mengubah dari Wisma Atlet jadi rumah sakit dan memang sudah tahap penyelesaian, sudah 98 persen," ujar Donny di Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana, Jakarta, Kamis (21/5/2020).

"Hampir 100 persen, tinggal pembenahan, pembersihan, dan pengisian alat kesehatan," kata dia.

Baca juga: 1.108 Pasien Jalani Rawat Inap di RSD Covid-19 Wisma Atlet

Ia menambahkan, pemerintah memutuskan membuka tower baru untuk difungsikan sebagai Rumah Sakit Darurat Covid-19 lantaran Tower 7 dan Tower 4 kapasitanya hampir penuh, yakni sudah 80 persen terisi.

Pada 19 Mei, jumlah pasien Covid-19 yang dirawat di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet mencapai 1.177 orang.

Dari data itu tercatat sebanyak 1.049 orang berstatus positif Covid-19, 36 orang berstatus pasien dalam pengawasan (PDP), dan 92 orang berstatus orang dalam pemantauan (ODP).

"Jadi dasar pertama pembukaan tower yang lain memang kalau sudah mencapai 80 persen (kapasitas terisi pasien). Dan sekarang pasiennya juga sudah cukup banyak," kata Donny.

Baca juga: Pangkogabwilhan-I Tinjau Kesiapan Tower 6 di Wisma Atlet Kemayoran

Sebelumnya diberitakan, Dirjen Penyediaan Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Khalawi Abdul Hamid menyampaikan, Tower 6 Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran siap beroperasi Jumat (15/5/2020) mendatang.

Namun, hingga kini tower 6 masih dalam tahap penyelesaian dan akan segera dibuka dalam waktu dekat.

"Minggu kedua ya (Mei) sekitar tanggal 15 Mei," ucap Khalawi menjawab Kompas.com, Kamis (29/4/2020).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PKS Janji Fokus Jika Gabung ke Prabowo atau Jadi Oposisi

PKS Janji Fokus Jika Gabung ke Prabowo atau Jadi Oposisi

Nasional
Gerindra Ungkap Ajakan Prabowo Buat Membangun Bangsa, Bukan Ramai-ramai Masuk Pemerintahan

Gerindra Ungkap Ajakan Prabowo Buat Membangun Bangsa, Bukan Ramai-ramai Masuk Pemerintahan

Nasional
PKB Terima Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Kalimantan, Salah Satunya Isran Noor

PKB Terima Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Kalimantan, Salah Satunya Isran Noor

Nasional
ICW Sebut Alasan Nurul Ghufron Absen di Sidang Etik Dewas KPK Tak Bisa Diterima

ICW Sebut Alasan Nurul Ghufron Absen di Sidang Etik Dewas KPK Tak Bisa Diterima

Nasional
Nasdem Kaji Duet Anies-Sahroni di Pilkada Jakarta

Nasdem Kaji Duet Anies-Sahroni di Pilkada Jakarta

Nasional
PDI-P Tuding KPU Gelembungkan Perolehan Suara PAN di Dapil Kalsel II

PDI-P Tuding KPU Gelembungkan Perolehan Suara PAN di Dapil Kalsel II

Nasional
Demokrat Tak Ingin Ada 'Musuh dalam Selimut' di Periode Prabowo-Gibran

Demokrat Tak Ingin Ada "Musuh dalam Selimut" di Periode Prabowo-Gibran

Nasional
Maju di Pilkada Jakarta atau Jabar, Ridwan Kamil: 1-2 Bulan Lagi Kepastiannya

Maju di Pilkada Jakarta atau Jabar, Ridwan Kamil: 1-2 Bulan Lagi Kepastiannya

Nasional
Demokrat Harap Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo Supaya Ada Oposisi

Demokrat Harap Tak Semua Parpol Merapat ke Prabowo Supaya Ada Oposisi

Nasional
Bingung dengan Objek Gugatan PDI-P di PTUN, KPU Belum Tahu Mau Jawab Apa

Bingung dengan Objek Gugatan PDI-P di PTUN, KPU Belum Tahu Mau Jawab Apa

Nasional
Gugat Dewas ke PTUN hingga 'Judicial Review' ke MA, Wakil Ketua KPK: Bukan Perlawanan, tapi Bela Diri

Gugat Dewas ke PTUN hingga "Judicial Review" ke MA, Wakil Ketua KPK: Bukan Perlawanan, tapi Bela Diri

Nasional
Sengketa Pileg, PPP Klaim Suara Pindah ke Partai Lain di 35 Dapil

Sengketa Pileg, PPP Klaim Suara Pindah ke Partai Lain di 35 Dapil

Nasional
Pemerintah Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Tiga Lokasi

Pemerintah Akan Bangun Sekolah Aman Bencana di Tiga Lokasi

Nasional
KPK Pertimbangkan Anggota DPR yang Diduga Terima THR dari Kementan jadi Saksi Sidang SYL

KPK Pertimbangkan Anggota DPR yang Diduga Terima THR dari Kementan jadi Saksi Sidang SYL

Nasional
PDI-P Sebut Prabowo-Gibran Bisa Tak Dilantik, Pimpinan MPR Angkat Bicara

PDI-P Sebut Prabowo-Gibran Bisa Tak Dilantik, Pimpinan MPR Angkat Bicara

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com