KILAS

Kilas Daerah Jawa Tengah

Cerita Fauzul, Penyandang Disabilitas yang Bahagia digendong Gubernur Ganjar

Kompas.com - 30/04/2019, 17:39 WIB
Mikhael Gewati

Editor


KOMPAS.com
- Wajah Muhammad Fauzul Ishaq (10), siswa Yayasan Pembinaan Anak Cacat (YPAC) Semarang ini tersenyum merekah tak dapat menutupi kebahagiannya. Bagaimana tidak, mimpinya bisa bertemu dengan Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo dapat terwujud.

Bahkan, kebahagiaan Fauzul semakin membuncah tatkala Ganjar, orang nomor satu di Jateng itu menggendong penyandang Tuna Daksa tersebut saat menghadiri acara HUT YPAC Semarang ke-65, Selasa (30/4/2019).

Ganjar sengaja datang ke perayaan HUT ke-65 YPAC Semarang untuk berbagi kebahagiaan bersama anak-anak penyandang disabilitas itu. Kedatangan dia disambut antusias oleh ratusan siswa dan orang tua murid, yang menantinya sejak lama.

Dalam sambutannya, Ketua Panitia, Widorini Srijayanti mengatakan bahwa kedatangan Ganjar membuat perayaan HUT YPAC semakin meriah. Sebab banyak orang yang mengidolakan Ganjar, salah satunya Fauzul.

Dalam acara tersebut, Fauzul yang sejak awal duduk di depan panggung hanya bisa tersenyum malu, saat Widorini menyebut jika Fauzul ingin sekali digendong Ganjar.

"Fauzul ini mengatakan ingin sekali digendong Pak Ganjar. Katanya sampai kebawa mimpi," terang Widorini, seperti dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima. 

Mendengar itu, Ganjar langsung maju ke depan untuk menggendong Fauzul. Wajah Fauzul tampak sumringah dan selalu tertawa karena mimpinya tercapai.

"Senang sekali, terima kasih Pak Ganjar," kata dia.

Fauzul mengaku mengidolakan Ganjar karena ganteng, baik dan ramah. Ia sering melihat Ganjar di televisi dan sejak lama mengidolakan Gubernurnya itu.

"Pak Ganjar itu ganteng banget, senang sekali digendong Pak Ganjar. Tadi ditanya cita-citanya jadi apa, saya jawab jadi Polisi," kata Fauzul terbata.

Fauzul juga mendoakan Ganjar semoga selalu diberikan kesehatan dan sukses memimpin Jateng.

Sementara itu, Ganjar Pranowo mengatakan sangat senang dapat berbagi kebahagiaan bersama siswa YPAC Semarang.

Menurutnya, banyak pertunjukan yang diberikan oleh anak-anak berkebutuhan khusus dalam acara tersebut menunjukan bahwa mereka begitu luar biasa.

"Melihat anak-anak hebat ini, ada perasaan dan pikiran kami semua untuk bersungguh-sungguh mencurahkan perhatian kepada mereka. Mereka anak-anak hebat, dengan bakat dan potensi yang tidak dimiliki semua anak," ucapnya.

Ganjar meminta semua masyarakat dan jajaran pemerintahan untuk memfasilitasi, mendampingi dan memberikan bantuan kepada para penyandang disabilitas tersebut.

Untuk itu, ia mengucapkan terima kasih kepada para guru, pemimpin yayasan YPAC dan semua instansi terkait yang telah mendukung optimalisasi anak-anak berkebutuhan khusus.

"Kepada orang tua, saya sangat mengapresiasi perjuangannya telah berjuang keras mendidik mereka untuk bisa mandiri seperti saat ini. Tetap semangat, jangan menyerah untuk menjadikan anak-anak kita generasi penerus bangsa yang hebat," tutupnya.

Baca tentang

Terkini Lainnya

Menlu Sebut Judi Online Jadi Kejahatan Transnasional, Mengatasinya Perlu Kerja Sama Antarnegara

Menlu Sebut Judi Online Jadi Kejahatan Transnasional, Mengatasinya Perlu Kerja Sama Antarnegara

Nasional
PDI-P Percaya Diri Hadapi Pilkada 2024, Klaim Tak Terdampak Jokowi 'Effect'

PDI-P Percaya Diri Hadapi Pilkada 2024, Klaim Tak Terdampak Jokowi "Effect"

Nasional
Harap Kemelut Nurul Ghufron dan Dewas Segera Selesai, Nawawi: KPK Bisa Fokus pada Kerja Berkualitas

Harap Kemelut Nurul Ghufron dan Dewas Segera Selesai, Nawawi: KPK Bisa Fokus pada Kerja Berkualitas

Nasional
Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode Sejak Menang PIlpres 2019

Hasto Ungkap Jokowi Susun Skenario 3 Periode Sejak Menang PIlpres 2019

Nasional
Ikut Kabinet atau Oposisi?

Ikut Kabinet atau Oposisi?

Nasional
Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Gugat KPU ke PTUN, Tim Hukum PDI-P: Uji Kesalahan Prosedur Pemilu

Nasional
Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Said Abdullah Paparkan 2 Agenda PDI-P untuk Tingkatkan Kualitas Demokrasi Elektoral

Nasional
Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Halalbihalal dan Pembubaran Timnas Anies-Muhaimin Ditunda Pekan Depan

Nasional
Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Hadiri KTT OKI, Menlu Retno Akan Suarakan Dukungan Palestina Jadi Anggota Penuh PBB

Nasional
PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

PM Singapura Bakal Kunjungi RI untuk Terakhir Kali Sebelum Lengser

Nasional
Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Pengamat: Prabowo-Gibran Butuh Minimal 60 Persen Kekuatan Parlemen agar Pemerintah Stabil

Nasional
Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Timnas Kalahkan Korea Selatan, Jokowi: Pertama Kalinya Indonesia Berhasil, Sangat Bersejarah

Nasional
Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Jokowi Minta Menlu Retno Siapkan Negosiasi Soal Pangan dengan Vietnam

Nasional
Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Ibarat Air dan Minyak, PDI-P dan PKS Dinilai Sulit untuk Solid jika Jadi Oposisi Prabowo

Nasional
Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Jokowi Doakan Timnas U23 Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Nasional
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com