Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waketum Gerindra: SK Dukungan Pencalonan Gus Ipul Sudah Diserahkan

Kompas.com - 10/01/2018, 21:10 WIB
Kristian Erdianto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Partai Gerindra akhirnya memutuskan untuk mendukung pasangan calon Saifullah Yusuf atau Gus Ipul dan Puti Guntur Soekarno di Pemilihan Kepala Daerah Jawa Timur 2018.

Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Ferry Juliantono mengatakan, surat keputusan (SK) dukungan telah diberikan ke Gus Ipul melalui DPD Gerindra Jawa Timur.

"Baru jam 18.00 WIB tadi diambil keputusannya. SK sudah diberikan ke Gus Ipul karena pertemuannya sudah formal antara pimpinan partai di Surabaya dan sekarang langsung persiapan pendaftaran," ujar Ferry saat dihubungi wartawan, Rabu (10/1/2018).

Menurut Ferry, meski dukungan terhadap Gus Ipul baru diputuskan Selasa (9/1/2018), namun sejak lama partainya telah menjalin komunikasi dengan koalisi partai pendukung.

(Baca juga: PDI-P Senang Gerindra Turut Usung Gus Ipul-Puti di Pilkada Jawa Timur)

Selain itu, menurut Ferry, dari awal Gerindra cenderung memilih Gus Ipul sebab Jawa Timur merupakan provinsi yang tidak termasuk dalam kesepatan koalisi Gerindra, PAN dan PKS.

"Dari awal kami ada kencenderungan ke arah Gus Ipul karena itu Provinsi Jatim adalah provinsi yang tidak termasuk dalam kesepatan koalisi Gerindra, PAN dan PKS sejak awal," tuturnya.

Dengan demikian, seluruh partai di Jatim mengerucutkan dukungan pada dua calon gubernur di Pilkada Jatim 2018.

Gus Ipul didukung PKB (20 kursi), PDI-P (19 kursi), PKS (6 kursi), dan Gerindra (13 kursi) dengan total kekuatan kursi parlemen 58 kursi.

Adapun Khofifah disokong oleh Partai Demokrat (13 kursi), Golkar (11 kursi), Nasdem (4 kursi), PPP (5 kursi), Hanura (2 kursi), dan PAN (7 kursi) dengan total kekuatan kursi parlemen sebanyak 42 kursi.

Kompas TV Pasangan Khofifah-Emil Dardak tiba di KPU Jawa Timur, Rabu (10/1) siang ditemani oleh para pendukungnya.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com