Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditanya Siapa Pilpres yang Didukung Demokrat, Ibas Jawab, "Woles"

Kompas.com - 17/10/2017, 06:09 WIB
Moh. Nadlir

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Komisi Pemenangan Pemilu DPP Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono atau Ibas santai menanggapi siapa calon yang akan diusung atau didukung partainya pada Pemilihan Presiden 2019.

"Kalau kata anak Jakarta sekarang, 'woles'. Enggak usah jauh-jauh, kita bicara hari ini," kata Ibas, di gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Jakarta, Senin (16/10/2017).

Menurut Ibas, saat ini Partai Demokrat juga masih fokus melakukan pembenahan internal partai dan fokus mengawal pemerintahan.

"Kami juga fokus untuk meningkatkan perjuangan Partai Demokrat itu sendiri, juga membangkitkan semangat kader-kader di daerah," kata Ibas.

(Baca juga: Tanpa SBY, Partai Demokrat Daftar Pemilu 2019 ke KPU RI )

Ibas menegaskan, pada saatnya Partai Demokrat akan mengumumkan siapa calon yang diusung atau didukung pada Pilpres 2019.

"Semua masih mungkin. Apa pun bisa terjadi. Saya mengutip kata-kata SBY, '2019, semua opsi masih terbuka bagi Partai Demokrat'," tutur Ibas.

Ibas menjelaskan, saat ini Partai Demokrat masih fokus agar bisa lolos verifikasi dan dapat mengikuti Pemilu 2019.

Setelah itu, Ibas berharap perolehan suara Partai Demokrat dapat lebih baik ketimbang suara yang didapat pada Pemilu 2014.

"Tentu kami ingin hasil yang lebih baik dari hari ini. Pemilu 2019 masih panjang, kami memikirkan yang terbaik buat bangsa," ujar Ibas.

Kompas TV Warga antusias berpartisipasi mengawal kelancaran pemilu.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com