Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prabowo: Saya Pernah Miskin, Saya Merasakan Apa yang Kalian Rasakan

Kompas.com - 22/06/2014, 17:06 WIB
Fathur Rochman

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
 — Calon presiden Prabowo Subianto membantah bahwa dirinya terlahir dari keluarga kaya. Dia mengaku pernah merasakan sulitnya menjadi orang miskin dan hidup dengan uang pas-pasan.

"Saya pernah miskin, saya pernah tidak punya uang di kantong sama sekali. saya merasakan apa yang kalian rasakan, Saudara sekalian," ujar Prabowo saat memberikan pidato di hadapan puluhan ribu pendukungnya dalam kampanye akbar Prabowo-Hatta di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (22/6/2014).

Prabowo menuturkan, dia terlahir dari keluarga yang tidak kaya. Ayahnya adalah seorang dosen yang mengabdikan seumur hidupnya untuk menjadi pegawai negeri yang tidak pernah korupsi. Dia juga bercerita bahwa pada saat dirinya masih muda, ketika ingin mengajak wanita untuk diajak "jalan", dia terlebih dahulu menghitung uang yang dimilikinya.

"Betapa malunya kalau bawa makan wanita keluar, enggak punya uang," ujar Prabowo sambil tertawa.

Setelah menceritakan sedikit masa lalunya, kemudian Prabowo bertanya kepada massa pendukungnya. Dia ingin mengetahui berapa banyak pendukungnya yang masih pengangguran dan tidak memiliki pekerjaan layak.

"Coba angkat tangan di sini siapa yang belum punya pekerjaan? Siapa di sini yang tidak memiliki pekerjaan bagus?" tanya Prabowo.

Prabowo lalu mengatakan, nasib bangsa ini ke depan akan ditentukan pada tanggal 9 Juli. Dia meminta agar masyarakat tidak salah pilih dalam menentukan pemimpin yang akan datang.

"Tanggal 9 Juli yang akan datang akan menentukan apakah Saudara masa depannya baik atau masa depan saudara seperti sekarang," kata Prabowo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Nasional
PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

Nasional
PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

Nasional
Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

BrandzView
Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Nasional
Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Nasional
Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Nasional
Hasto: Di Tengah Panah 'Money Politic' dan 'Abuse of Power', PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Hasto: Di Tengah Panah "Money Politic" dan "Abuse of Power", PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Nasional
Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Nasional
Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Nasional
Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Nasional
Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Nasional
Jokowi Bakal Diberi Posisi Terhormat, PDI-P: Untuk Urusan Begitu, Golkar Paling Sigap

Jokowi Bakal Diberi Posisi Terhormat, PDI-P: Untuk Urusan Begitu, Golkar Paling Sigap

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com