Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PDI-P Terbuka untuk Hanura

Kompas.com - 17/05/2014, 12:05 WIB
Icha Rastika

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDI-P terbuka bagi Partai Nati Nurani Rakyat (Hanura) jika ingin bergabung dalam koalisi pendukung Joko Widodo (Jokowi) dalam Pemilu Presiden 2014.

Pada Sabtu (17/5/2014) pagi, Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri menerima kunjungan Ketua Umum Partai Hanura Wiranto. Menurut Sekretaris Jenderal PDI-P Tjahjo Kumolo, PDI-P pada prinsipnya tidak ada masalah dengan Partai Hanura. Selama lima tahun, Hanura berada di luar pemerintahan, bersama-sama dengan PDI-P.

"Pada prinsipnya tidak ada masalah karena PDI-P dan Hanura selama lima tahun menjadi oposisi ya, partai yang tidak ada dalam koalisi, enggak ada masalah," kata Tjahjo di kediaman Megawati di Jalan Teuku Umar, Jakarta, Sabtu.

Tjahjo mengatakan, pertemuan Wiranto dengan petinggi PDI-P ini merupakan yang keempat. Sebelum bertemu dengan Megawati, Wiranto sudah mengadakan pertemuan dengan Tjahjo, Jokowi, dan Ketua DPP PDI-P Puan Maharani.

"Memang sebelumnya saya sebagai sekjen pernah ditugaskan ketemu Pak Wiranto, kemudian tahap kedua Pak Joko Widodo sudah ketemu Pak Wiranto, yang ketiga Mbak Puan Maharani sudah ketemu Pak Wiranto. Ini pertemuan yang keempat dengan PDI Perjuangan, yang langsung akan dengan Ibu Ketua Umum," tuturnya.

Mengenai detail materi pembicaraan antara Wiranto dan Megawati hari ini, Tjahjo mengaku tidak tahu.

Saat tiba di kediaman Megawati pagi ini, Wiranto mengatakan bahwa pertemuannya dengan Megawati untuk membahas kerja sama politik. Wiranto datang tanpa didampingi pengusaha Hary Tanoesoedibjo yang sebelumnya diusung sebagai pendamping Wiranto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

Nasional
Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Nasional
Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Nasional
Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Nasional
Waspada MERS-CoV, Jemaah Haji Indonesia Diminta Melapor Jika Alami Demam Tinggi

Waspada MERS-CoV, Jemaah Haji Indonesia Diminta Melapor Jika Alami Demam Tinggi

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Datangi Rumah Airlangga, Klaim Sudah Didukung Golkar Maju Pilkada Jatim

Khofifah-Emil Dardak Datangi Rumah Airlangga, Klaim Sudah Didukung Golkar Maju Pilkada Jatim

Nasional
Kemenag Ingatkan Jemaah Haji Dilarang Bentangkan Spanduk dan Bendera di Arab Saudi

Kemenag Ingatkan Jemaah Haji Dilarang Bentangkan Spanduk dan Bendera di Arab Saudi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com