Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Kabar Jokowi Panggil Menteri Bahas "Reshuffle", JK Terkejut

Kompas.com - 08/04/2016, 19:07 WIB
Yoga Sukmana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -Sinyal perombakan kabinet semakin kuat berhembus di kalangan wartawan. Bahkan, pada Kamis (7/4/2016), ada informasi yang menyebutkan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil sejumlah menteri membahas "reshuffle" kabinet di Istana Bogor.

Namun, informasi tersebut langsung dibantah Kalla. Kalla pun terkejut mengetahui informasi itu.

"Tadi malam? Kami (pemerintah) baru (rapat) paripurna siangnya kok (di Istana Negara)," ujar Kalla di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Jumat (8/4/2016).

Ia mengaku tidak tahu menahu terkait kabar adanya pertemuan dengan sejumlah menteri di Istana Bogor. Kalla sendiri memastikan bahwa ia tidak kemana-mana pada Kamis malam.

(Baca: Ditanya soal "Reshuffle" Kabinet, JK Jawab Tunggu Saja)

"Saya tidak tahu. Setahu saya semua menteri sudah hadir di pertemuan siangnya. Jelas saya sudah tidur kalau malam begitu," kata Wapres sembari tertawa.

Kalla pada Kamis (7/4/2016) tidak menampik saat ditanya soal kabar perombakan kabinet yang akan dilakukan Presiden Jokowi.

Dia hanya meminta agar media bersabar menunggu keputusan itu terjadi.

(Baca: Jokowi: Soal "Reshuffle", Semua Fokus Kerja, Tak Usah Dorong-dorong...)

"Sabar aja, tunggu saja," ujar Kalla usai menghadiri acara Indonesian International Motor Show 2016 di Jakarta, Kamis (7/4/2016).

Sementara itu, Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto memprediksi bahwa Presiden Jokowi akan segera melakukan reshuffle kabinet jilid II. Hal itu terlihat dari komunikasi Presiden dengan para pimpinan parpol koalisi belakangan ini.

(baca: Sekjen PDI-P: Rasanya "Reshuffel" Kabinet Akan Dilakukan)

"Rasanya reshuffel akan dilakukan. Tapi bagi kami reshuffle bisa terjadi atas kehendak Presiden," kata Hasto dalam diskusi Satu Meja di Kompas TV, Rabu (6/4/2016) malam.

Sejak pekan lalu, Presiden Jokowi diketahui bertemu dengan sejumlah pimpinan partai politik seperti Ketua Umum Partai Hanura Wiranto, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh, Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie, dan Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) M. Romahurmuziy.

Namun, pihak Istana meminta agar pertemuan-pertemuan yang dilakukan secara tertutup itu tidak dikaitkan dengan perombakan kabinet.

Kompas TV Siapa yang akan Kena "Reshuffle"?
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pejabat Kementan Tanggung Sewa 'Private Jet' SYL Rp 1 Miliar

Pejabat Kementan Tanggung Sewa "Private Jet" SYL Rp 1 Miliar

Nasional
Pejabat Kementan Tanggung Kebutuhan SYL di Brasil, AS, dan Arab Saudi

Pejabat Kementan Tanggung Kebutuhan SYL di Brasil, AS, dan Arab Saudi

Nasional
Gubernur Maluku Utara Akan Didakwa Terima Suap dan Gratifikasi Rp 106,2 Miliar

Gubernur Maluku Utara Akan Didakwa Terima Suap dan Gratifikasi Rp 106,2 Miliar

Nasional
MK Jadwalkan Putusan 'Dismissal' Sengketa Pileg pada 21-22 Mei 2024

MK Jadwalkan Putusan "Dismissal" Sengketa Pileg pada 21-22 Mei 2024

Nasional
Mahfud Ungkap Jumlah Kementerian Sudah Diminta Dipangkas Sejak 2019

Mahfud Ungkap Jumlah Kementerian Sudah Diminta Dipangkas Sejak 2019

Nasional
Tanggapi Ide Tambah Kementerian, Mahfud: Kolusinya Meluas, Rusak Negara

Tanggapi Ide Tambah Kementerian, Mahfud: Kolusinya Meluas, Rusak Negara

Nasional
[POPULER NASIONAL] Perbandingan Jumlah Kementerian Masa Megawati sampai Jokowi | Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah

[POPULER NASIONAL] Perbandingan Jumlah Kementerian Masa Megawati sampai Jokowi | Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah

Nasional
Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Nasional
Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Nasional
Menko Polhukam Harap Perpres 'Publisher Rights' Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Menko Polhukam Harap Perpres "Publisher Rights" Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Nasional
Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Nasional
Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Nasional
Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com