Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Interupsi, Anang Hermansyah Curhat soal Ditanya Anak Kenapa DPR Ribut Terus

Kompas.com - 04/11/2014, 12:53 WIB
Indra Akuntono

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
 — Anggota DPR dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Anang Hermansyah, melontarkan interupsi dalam rapat paripurna yang digelar di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (4/11/2014). Inilah kali pertama bagi Anang melakukan interupsi dan berbicara dalam forum paripurna.

Anang mengawali interupsinya dengan memperkenalkan diri. Saat anggota dari daerah pemilihan Jawa Timur IV tersebut interupsi, suasana paripurna tenang.

"Saya cuma mau mempertanyakan, kenapa di Komisi X, ekonomi kreatif ditiadakan? Saya sangat menyayangkan," kata Anang.

Interupsi Anang itu sesuai dengan agenda rapat paripurna yang membahas dan akan menetapkan mitra kerja semua komisi di DPR.

Menurut Anang, ekonomi kreatif merupakan sektor penting dan harus menjadi mitra kerja DPR, khususnya pada Komisi X. Anang menyampaikan bahwa bidang ekonomi kreatif telah memberikan masukan luar biasa untuk ekonomi Indonesia.

Ia mencatat, sejak 2013, bidang ekonomi kreatif berhasil menyumbang Rp 641 triliun ditambah hasil ekspor, dan mampu menyedot sekitar 12 juta tenaga kerja. Atas dasar itu, Anang meminta agar bidang ekonomi kreatif mendapat perhatian lebih dari pemerintah dan DPR. (Baca: Jokowi Akan Bentuk Badan Ekonomi Kreatif)

Ia juga meminta adanya fokus perhatian terhadap penuntasan berbagai pelanggaran terkait hak cipta industri ekonomi kreatif.

"Ini harus segera disampaikan kepada publik, kalau bisa langsung ke Presiden (Joko Widodo)," ujarnya.

Selain isu mengenai mitra kerja DPR, Anang juga menyampaikan pendapatnya terkait masalah yang membuat DPR terbelah. Ia berharap, pimpinan DPR dan pimpinan semua fraksi dapat kembali menggelar rapat konsultasi agar semua permasalahan selesai, dan DPR dapat bekerja secara efektif.

"Banyak sekali pertanyaan mengenai DPR kita. Semua (anggota DPR) juga pasti ditanya oleh anak dan istrinya. Saya juga ditanya anak saya yang masih berusia 15 tahun," kata Anang.

"Ini kok DPR ribut terus, kapan pipi (ayah) mau kerja?" tambah Anang menirukan pertanyaan anaknya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bertemu David Hurley, Jokowi Ingin Perkuat Pengajaran Bahasa Indonesia di Australia

Bertemu David Hurley, Jokowi Ingin Perkuat Pengajaran Bahasa Indonesia di Australia

Nasional
Pemerintah Diminta Kejar Target Pembangunan 25 Sabo Dam di Aliran Sungai Gunung Marapi

Pemerintah Diminta Kejar Target Pembangunan 25 Sabo Dam di Aliran Sungai Gunung Marapi

Nasional
Prabowo 'Tak Mau Diganggu' Dicap Kontroversi, Jubir: Publik Paham Komitmen Beliau ke Demokrasi

Prabowo "Tak Mau Diganggu" Dicap Kontroversi, Jubir: Publik Paham Komitmen Beliau ke Demokrasi

Nasional
JPPI: Meletakkan Pendidikan Tinggi Sebagai Kebutuhan Tersier Salah Besar

JPPI: Meletakkan Pendidikan Tinggi Sebagai Kebutuhan Tersier Salah Besar

Nasional
Casis yang Diserang Begal di Jakbar Masuk Bintara Polri Lewat Jalur Khusus

Casis yang Diserang Begal di Jakbar Masuk Bintara Polri Lewat Jalur Khusus

Nasional
Polri Buru Dalang 'Illegal Fishing' Penyelundupan Benih Lobster di Bogor

Polri Buru Dalang "Illegal Fishing" Penyelundupan Benih Lobster di Bogor

Nasional
Sajeriah, Jemaah Haji Tunanetra Wujudkan Mimpi ke Tanah Suci Setelah Menanti 14 Tahun

Sajeriah, Jemaah Haji Tunanetra Wujudkan Mimpi ke Tanah Suci Setelah Menanti 14 Tahun

Nasional
BPK Periksa SYL soal Dugaan Auditor Minta Rp 12 M

BPK Periksa SYL soal Dugaan Auditor Minta Rp 12 M

Nasional
UKT Meroket padahal APBN Pendidikan Rp 665 T, Anggota Komisi X DPR: Agak Aneh...

UKT Meroket padahal APBN Pendidikan Rp 665 T, Anggota Komisi X DPR: Agak Aneh...

Nasional
Dewas KPK Akan Bacakan Putusan Sidang Etik Nurul Ghufron Pekan Depan

Dewas KPK Akan Bacakan Putusan Sidang Etik Nurul Ghufron Pekan Depan

Nasional
Revisi UU Kementerian Negara, Pakar: Tidak Salah kalau Menduga Terkait Bagi-bagi Jabatan, jika...

Revisi UU Kementerian Negara, Pakar: Tidak Salah kalau Menduga Terkait Bagi-bagi Jabatan, jika...

Nasional
Pembangunan Tol MBZ yang Dikorupsi Menyimpan Persoalan, Beton di Bawah Standar, dan Lelang Sudah Diatur

Pembangunan Tol MBZ yang Dikorupsi Menyimpan Persoalan, Beton di Bawah Standar, dan Lelang Sudah Diatur

Nasional
Kasus 'Ilegal Fishing' 91.246 Ekor Benih Lobster di Jabar Rugikan Negara Rp 19,2 M

Kasus "Ilegal Fishing" 91.246 Ekor Benih Lobster di Jabar Rugikan Negara Rp 19,2 M

Nasional
Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis untuk Terus Hambat Bantuan Kemanusiaan ke Gaza

Menlu Retno: Ada Upaya Sistematis untuk Terus Hambat Bantuan Kemanusiaan ke Gaza

Nasional
Pemprov Sumbar Diminta Bangun Sistem Peringatan Dini Banjir Bandang di Permukiman Sekitar Gunung Marapi

Pemprov Sumbar Diminta Bangun Sistem Peringatan Dini Banjir Bandang di Permukiman Sekitar Gunung Marapi

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com