Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kumpul di Rumah Prabowo, Elite Koalisi Bahas RUU Pilkada hingga Perpecahan Internal

Kompas.com - 24/09/2014, 17:40 WIB
Ihsanuddin

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com — Pertemuan Prabowo Subianto dan sejumlah elite Koalisi Merah Putih di kediaman Prabowo di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Rabu (24/9/2014), dilakukan untuk membahas rancangan undang-undang pemilihan kepala daerah yang akan disahkan dalam sidang paripurna besok.

Selain itu, pertemuan tertutup itu juga membahas mengenai perpecahan yang menguat di internal Koalisi Merah Putih. Demikian disampaikan Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan kubu Suryadharma Ali, Dimyati Natakusuma, saat dihubungi, Rabu sore.

Dimyati yang ikut serta dalam pertemuan itu awalnya mengaku, berkumpulnya elite koalisi itu hanya dalam rangka silaturahim. Namun, ketika ditanya mengenai waktu pertemuan yang dilakukan sehari menjelang pengesahan RUU Pilkada, Dimyati tak mengelak.

"RUU Pilkada sempat dibahas, tapi diserahkan ke bawah ke tingkat fraksi. Kita di tingkat elite ini kan hanya fokus ke masalah makro," kata Dimyati.

Pertemuan tersebut, kata Dimyati, meyakini bahwa semua fraksi Koalisi Merah Putih yang ada di DPR tetap solid mendukung mekanisme pemilihan kepala daerah melalui DPRD. Dia meyakini, opsi pilkada melalui DPRD akan menang karena justru Demokrat dan koalisi Joko Widodo-Jusuf Kalla, yang semula mendukung pilkada langsung, akan membelot.

"Apa pun hasil keputusannya nanti akan dibahas bersama," tambahnya.

Selain itu, Dimyati juga tidak membantah bahwa pertemuan tersebut membahas perpecahan di pihak internal Koalisi Merah Putih. PAN dan PPP, kata dia, menjelaskan bahwa kehadiran elitenya pada Rakernas PDI-P lalu hanya untuk memenuhi undangan.

"Karena ada hal seperti itu (isu perpecahan), kan perlu melakukan silaturahim," ujarnya.

PPP juga, kata dia, secara khusus menjelaskan mengenai perpecahan di pihak internalnya.

"PPP menjelaskan, kita akan mengadakan muktamar untuk mengatasi masalah ini. Ketua Umum (Koalisi Merah Putih) diharapkan hadir," ucap dia.

Sebelumnya, Prabowo melalui akun Twitter-nya, @Prabowo08, mengunggah foto pertemuan tersebut. Dalam foto itu terlihat sejumlah tokoh dan politisi Koalisi Merah Putih.

Mereka terdiri dari Ketum Golkar Aburizal Bakrie, Presiden PKS Anis Matta, Ketum PPP Suryadharma Ali, Ketum PBB MS Kaban, dan Ketua MPP PAN Amien Rais. Tak hanya itu, Prabowo yang berdiri di tengah juga diapit oleh Ketua Majelis Syuro PKS Hilmi Aminuddin, Waketum Gerindra Fadli Zon, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Sekjen Golkar Idrus Marham, Bendahara Umum Golkar Setya Novanto, Ketua Fraksi PKS Hidayat Nur Wahid, dan Ketua Fraksi PAN Tjatur Sapto Edy.

Hadir juga bos MNC Group, Hary Tanoesoedibjo, serta Rachmawati Soekarnoputri yang menggunakan kursi roda. Tampak juga adik Prabowo, Hashim Djojohadikusumo, di bagian belakang barisan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pejabat Kementan Tanggung Kebutuhan SYL di Brasil, AS, dan Arab Saudi

Pejabat Kementan Tanggung Kebutuhan SYL di Brasil, AS, dan Arab Saudi

Nasional
Gubernur Maluku Utara Akan Didakwa Terima Suap dan Gratifikasi Rp 106,2 Miliar

Gubernur Maluku Utara Akan Didakwa Terima Suap dan Gratifikasi Rp 106,2 Miliar

Nasional
MK Jadwalkan Putusan 'Dismissal' Sengketa Pileg pada 21-22 Mei 2024

MK Jadwalkan Putusan "Dismissal" Sengketa Pileg pada 21-22 Mei 2024

Nasional
Mahfud Ungkap Jumlah Kementerian Sudah Diminta Dipangkas Sejak 2019

Mahfud Ungkap Jumlah Kementerian Sudah Diminta Dipangkas Sejak 2019

Nasional
Tanggapi Ide Tambah Kementerian, Mahfud: Kolusinya Meluas, Rusak Negara

Tanggapi Ide Tambah Kementerian, Mahfud: Kolusinya Meluas, Rusak Negara

Nasional
[POPULER NASIONAL] Perbandingan Jumlah Kementerian Masa Megawati sampai Jokowi | Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah

[POPULER NASIONAL] Perbandingan Jumlah Kementerian Masa Megawati sampai Jokowi | Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah

Nasional
Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Nasional
Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Nasional
Menko Polhukam Harap Perpres 'Publisher Rights' Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Menko Polhukam Harap Perpres "Publisher Rights" Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Nasional
Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Nasional
Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Nasional
Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Nasional
Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com