Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Jelang Puncak Ibadah Haji, DPR Minta Jemaah Jaga Kesehatan dan Fisik

Kompas.com - 13/06/2024, 15:45 WIB
Mikhael Gewati

Penulis

KOMPAS.com - Anggota Komisi VIII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia (RI) Endang Maria Astuti mengimbau kepada semua jemaah haji Indonesia agar menjaga kondisi kesehatan dan fisik menjelang puncak pelaksanaan ibadah haji.

Hal tersebut disampaikan Endang Maria menyusul berbagai persiapan yang dilakukan di Tanah Air maupun di Arab Saudi guna memastikan kelancaran dan kekhusyukan ibadah haji tahun 2024.

"Sebetulnya sejak dari Tanah Air kita sudah banyak menghimbau kepada Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) dan juga dari panitia pelaksana ketika ada manasik, untuk menghimbau para jemaah ketika (ibadah) haji ini betul-betul tenaga, fisik dan itu dijaga," ujar Endang Maria Astuti yang juga anggota tim pengawas (timwas) Haji DPR RI saat berada di Mekkah, Arab Saudi, Rabu (12/6/2024).

Lebih lanjut, Endang juga menyoroti kebiasaan sebagian jemaah yang melaksanakan umrah berkali-kali sebelum menunaikan haji.

"Tidak perlu melakukan umrah berkali-kali, silakan melakukan umrah, tetapi nanti setelah hajian sehingga tidak akan terganggu hajinya. Karena tujuan utamanya adalah datang untuk melaksanakan ibadah haji," ujarnya dalam siaran persnya, Kamis (13/6/2024).

Baca juga: Antisipasi Tantangan Logistik Saat Puncak Haji, Timwas DPR RI Minta Kemenag Pastikan Distribusi Konsumsi Lancar dan Bergizi

Endang juga meminta para petugas yang bertugas di Arab Saudi untuk terus mengingatkan jemaah.

"Kami mengimbau kembali kepada para petugas kita untuk mengingatkan melalui panitia pelaksana ibadah haji (PPIH) yang ada di Arab Saudi untuk memberikan instruksi kepada seluruh jemaah haji Indonesia agar sedikit menahan diri untuk tidak berkali-kali melaksanakan ibadah haji sebelum pelaksanaan haji terwujud," ucap Endang.

Data dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI menunjukkan bahwa cuaca ekstrem di Arab Saudi, yang mencapai suhu 40 derajat Celsius, dapat memengaruhi kondisi kesehatan jemaah haji.

Oleh karena itu, kata dia, menjaga hidrasi dan kesehatan fisik menjadi sangat krusial.

Menurut informasi yang dilansir dari situs resmi Kemenag terdapat 241.000 jemaah haji Indonesia yang diberangkatkan pada 2024,

Petugas kesehatan haji di Arab Saudi pun telah mempersiapkan berbagai langkah antisipasi untuk mengatasi potensi masalah kesehatan yang mungkin timbul.

Baca juga: Timwas Haji DPR Temui Jemaah Asal Jepara dan Kudus Alami Masalah Kesehatan

 

Fasilitas kesehatan darurat dan posko kesehatan telah disiapkan di berbagai titik strategis untuk memastikan jemaah mendapatkan pertolongan medis dengan cepat jika diperlukan.

Dengan persiapan matang dan dukungan dari petugas, diharapkan seluruh jemaah haji Indonesia dapat menunaikan ibadah haji dengan lancar dan khusyuk.

Pemerintah Indonesia juga terus berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi para tamu Allah dalam menjalankan rukun Islam yang kelima ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Polisi Sebut Penipu Modus “Like-Subscribe” di Youtube Tak Gunakan Data Korban untuk Buka Rekening

Polisi Sebut Penipu Modus “Like-Subscribe” di Youtube Tak Gunakan Data Korban untuk Buka Rekening

Nasional
Soal Peluang Nasdem Dukung Anies di Jakarta, Ahmad Ali: Hanya Allah dan Surya Paloh yang Tahu

Soal Peluang Nasdem Dukung Anies di Jakarta, Ahmad Ali: Hanya Allah dan Surya Paloh yang Tahu

Nasional
Safenet: Kalau 'Gentleman', Budi Arie Harusnya Mundur

Safenet: Kalau "Gentleman", Budi Arie Harusnya Mundur

Nasional
Kemenag: Jumlah Jemaah Haji Wafat Capai 316 Orang

Kemenag: Jumlah Jemaah Haji Wafat Capai 316 Orang

Nasional
Haji, Negara, dan Partisipasi Publik

Haji, Negara, dan Partisipasi Publik

Nasional
Tak Percaya Jokowi Sodorkan Kaesang ke Sejumlah Parpol untuk Pilkada DKI, Zulhas: Kapan Ketemunya? Tahu dari Mana?

Tak Percaya Jokowi Sodorkan Kaesang ke Sejumlah Parpol untuk Pilkada DKI, Zulhas: Kapan Ketemunya? Tahu dari Mana?

Nasional
Kemenag: Jemaah Haji Sedang Haid Tidak Wajib Ikuti Tawaf Wada'

Kemenag: Jemaah Haji Sedang Haid Tidak Wajib Ikuti Tawaf Wada'

Nasional
Safenet: Petisi Tuntut Menkominfo Mundur Murni karena Kinerja, Bukan Politik

Safenet: Petisi Tuntut Menkominfo Mundur Murni karena Kinerja, Bukan Politik

Nasional
Pakar: PDN Selevel Amazon, tapi Administrasinya Selevel Warnet

Pakar: PDN Selevel Amazon, tapi Administrasinya Selevel Warnet

Nasional
Sepekan Pemulangan Jemaah Haji, Lebih 50 Persen Penerbangan Garuda Alami Keterlambatan

Sepekan Pemulangan Jemaah Haji, Lebih 50 Persen Penerbangan Garuda Alami Keterlambatan

Nasional
PAN Resmi Dukung Waketum Nasdem Ahmad Ali Maju Pilkada Sulteng

PAN Resmi Dukung Waketum Nasdem Ahmad Ali Maju Pilkada Sulteng

Nasional
Sesalkan Tak Ada Pihak Bertanggung Jawab Penuh atas Peretasan PDN, Anggota DPR: Ini Soal Mental Penjabat Kita...

Sesalkan Tak Ada Pihak Bertanggung Jawab Penuh atas Peretasan PDN, Anggota DPR: Ini Soal Mental Penjabat Kita...

Nasional
Data Kementerian Harus Masuk PDN tapi Tak Ada 'Back Up', Komisi I DPR: Konyol Luar Biasa

Data Kementerian Harus Masuk PDN tapi Tak Ada "Back Up", Komisi I DPR: Konyol Luar Biasa

Nasional
Sebut Buku Partai yang Disita KPK Berisi Arahan Megawati, Adian: Boleh Enggak Kita Waspada?

Sebut Buku Partai yang Disita KPK Berisi Arahan Megawati, Adian: Boleh Enggak Kita Waspada?

Nasional
“Saya kan Menteri...”

“Saya kan Menteri...”

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com