Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Temui SBY di Cikeas, Prabowo: Lebaran, Kita Datang ke Senior

Kompas.com - 12/04/2024, 20:44 WIB
Tatang Guritno,
Novianti Setuningsih

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon presiden pemenang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 Prabowo Subianto mengungkapkan maksudnya mendatangi Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Diketahui, pertemuan itu berlangsung di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Jumat (12/4/2024) malam.

“Lebaran ya kan, lebaran, kita datang ke senior,” ujar Prabowo dikutip dari Kompas TV, Jumat.

Namun, Menteri Pertahanan (Menhan) itu tidak menjawab ketika ditanya awak media apakah ada pembicaraan politik dengan SBY.

Baca juga: Jokowi Dinilai Tak Jadi Penghambat Pertemuan Prabowo dan Megawati

Prabowo hanya tertawa dan menekankan bahwa saat ini masih dalam momen Idul Fitri 1445 Hijriah.

“Hahaha, politik terus, ini lebaran, ya,” katanya.

Ketua Umum Partai Gerindra itu juga tidak mau membeberkan rencana kunjungannya besok, Sabtu (13/4/2024).

“Ya nanti, nanti, terima kasih ya,” ujar Prabowo.

Baca juga: Prabowo Disebut Bakal Temui SBY di Cikeas Sore Ini

Diketahui, Prabowo kerap menyambangi sejumlah tokoh pada momen Idul Fitri tahun ini.

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan, pihaknya memang tengah berkomunikasi dengan sejumlah partai politik (parpol) di luar Koalisi Indonesia Maju (KIM).

Tujuannya, agar rekonsiliasi politik bisa segera terwujud setelah proses sengketa Pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK) selesai.

Baca juga: Prabowo Lambaikan Tangan Saat Ditanya Rencana Pertemuan dengan Megawati

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com