Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perolehan Suara Deretan Mantan Gubernur dan Wagub di Pileg 2024: Djarot hingga Viktor Laiskodat

Kompas.com - 26/02/2024, 11:40 WIB
Fitria Chusna Farisa

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ramai-ramai mantan gubernur dan wakil gubernur mencalonkan diri sebagai anggota legislatif (caleg) Pemilu 2024. Mereka memperebutkan kursi Parlemen melalui partai dan daerah pemilihan (dapil) yang berbeda-beda.

Dari PDI Perjuangan, misalnya, ada Gubernur DKI Jakarta masa jabatan Juni-Oktober 2017, Djarot Saiful Hidayat. Anggota Komisi IV DPR RI ini mencalonkan diri di dapil Sumatera Utara III.

Sementara, dari Partai Golkar ada Gubernur Riau periode Februari 2019-November 2023, Syamsuar. Syamsuar maju di dapil Riau I meliputi Kabupaten Bengkalis, Kepulauan Meranti, Rokan Hilir, Rokan Hulu, Siak, Kota Dumai, dan Pekanbaru.

Lalu, dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ada Chusnunia Chalim, Wakil Gubernur Lampung masa jabatan Juni 2019-Oktober 2023. Dia bertarung di dapil Lampung II.

Dari Partai Nasdem ada beberapa nama, di antaranya, Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) periode September 2018-September 2023, Viktor Bungtilu Laiskodat. Viktor maju di dapil NTT II.

Gubernur NTT Viktor LaiskodatDok. Biro Administrasi Pimpinan Pemprov NTT Gubernur NTT Viktor Laiskodat
Ada pula Gubernur Banten masa jabatan Mei 2017-Mei 2022, Wahidin Halim, yang mencalonkan diri di dapil Banten III yang meliputi Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, dan Tangerang Selatan.

Selanjutnya, dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), ada Gubernur Jawa Barat periode Juni 2008-Juni 2018, Ahmad Heryawan. Wakil Ketua Majelis Syuro PKS ini maju di dapil Jawa Barat II yang meluputi Kabupaten Bandung dan Bandung Barat.

Lalu, dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ada Wakil Gubernur Jawa Barat periode September 2018-September 2023, Uu Ruzhanul Ulum. Dia mencalonkan diri di dapil Jawa Barat VIII, meliputi Kabupaten Cirebon, Indramayu, dan Kota Cirebon.

Kemudian, Gubernur Sumatera Utara periode Mei 2016-Juni 2018, Tengku Erry Nuradi, mencalonkan diri lewat Partai Perindo di dapil Sumatera Utara I, meliputi Kabupaten Deli Serdang, Serdang Bedagai, Kota Medan, dan Tebing Tinggi.

Baca juga: Dukung Hak Angket Kecurangan Pilpres, Djarot PDI-P: Ini Pemilu Terburuk

Berikut deretan mantan gubernur dan wakil gubernur yang maju pada Pileg 2024 beserta perolehan suara sementaranya:

PDI-P

  • Djarot Saiful Hidayat (Gubernur DKI Jakarta 2017): 22.933 suara
  • Cornelis (Gubernur Kalimantan Barat 2007-2018): 81.764 suara

Golkar

  • Arsyadjuliandi Rachman (Gubernur Riau 2014): 14.443 suara
  • Syamsuar (Gubernur Riau 2019-2023): 35.561 suara

PKB

  • Chusnunia (Wakil Gubernur Lampung 2019-2023): 103.779 suara

Partai Nasdem

  • Abdullah Puteh (Gubernur Aceh 2000-2004): 13.128 suara
  • Wahidin Halim (Gubernur Banten 2017-2022): 27.139 suara
  • Viktor Laiskodat (Gubernur Nusa Tenggara Timur 2018-2023): 24.605 suara
  • Awang Faroek Ishak (Gubernur Kalimantan Timur 2008-2018): 9.544 suara
  • Ali Mazi (Gubernur Sulawesi Tenggara 2018-2023): 44.930 suara

PKS

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Prabowo Sebut Diperintah Jokowi untuk Bantu Evakuasi Warga Gaza

Nasional
Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Simpul Relawan Dorong Anies Baswedan Maju Pilkada Jakarta 2024

Nasional
Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Pemerintah Klaim Dewan Media Sosial Bisa Jadi Forum Literasi Digital

Nasional
Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Prabowo Kembali Serukan Gencatan Senjata untuk Selesaikan Konflik di Gaza

Nasional
Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Kloter Terakhir Jemaah Haji Indonesia di Madinah Berangkat ke Mekkah

Nasional
PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

PKB Beri Rekomendasi Willem Wandik Maju Pilkada Papua Tengah

Nasional
Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Mengenal Tim Gugus Tugas Sinkronisasi Prabowo-Gibran, Diisi Petinggi Gerindra

Nasional
Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Sebut Serangan ke Rafah Tragis, Prabowo Serukan Investigasi

Nasional
Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Refly Harun Sebut Putusan MA Sontoloyo, Tak Sesuai UU

Nasional
Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Mendag Apresiasi Gerak Cepat Pertamina Patra Niaga Awasi Pengisian LPG 

Nasional
Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Menaker: Pancasila Jadi Bintang Penuntun Indonesia di Era Globalisasi

Nasional
Momen Jokowi 'Nge-Vlog' Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Momen Jokowi "Nge-Vlog" Pakai Baju Adat Jelang Upacara di Riau

Nasional
Refleksi Hari Pancasila, Mahfud Harap Semua Pemimpin Tiru Bung Karno yang Mau Berkorban untuk Rakyat

Refleksi Hari Pancasila, Mahfud Harap Semua Pemimpin Tiru Bung Karno yang Mau Berkorban untuk Rakyat

Nasional
Singgung Kesejarahan Ende dengan Bung Karno, Megawati: Pancasila Lahir Tidak Melalui Jalan Mudah

Singgung Kesejarahan Ende dengan Bung Karno, Megawati: Pancasila Lahir Tidak Melalui Jalan Mudah

Nasional
Minta Tapera Tak Diterapkan, PDI-P: Rakyat Sedang Hadapi Persoalan yang Berat

Minta Tapera Tak Diterapkan, PDI-P: Rakyat Sedang Hadapi Persoalan yang Berat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com