Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Debat Terakhir, Ganjar Akan Bahas Keterwakilan Perempuan dan Disabilitas

Kompas.com - 02/02/2024, 16:50 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

PALEMBANG, KOMPAS.com - Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengaku akan menyoroti pentingnya keterwakilan perempuan dan penyandang disabilitas dalam membangun bangsa pada debat terakhir Pilpres 2024, Minggu (4/2/2024).

Pentingnya keterwakilan perempuan dan disabilitas, kata Ganjar, akan diwujudkan dalam praktik ketenagakerjaan dan pendidikan jika dirinya terpilih pada Pilpres 2024.

"Kita tidak bicara hanya mencetak utang, tapi mencetak anak berkarakter, berbudi pekerti luhur, termasuk perempuan dan disabilitas," kata Ganjar ditemui di Pasar 16 Ilir, Kota Palembang, Sumatera Selatan, Jumat (2/2/2024).

Baca juga: Kampanye di Tuban, Ganjar: Kalau Ada Pihak yang Menekan, Lawan

Oleh karena itu, Ganjar mengaku akan membawa narasi agar dalam pendidikan tidak hanya bicara seputar kemampuan atau skill.

Namun, juga bagaimana keterwakilan perempuan dan penyandang disabilitas dalam proses membangun bangsa.

"Sesuai tema, kita akan bicara pendidikan, kesejahteraan rakyat, tenaga kerja, teknologi informasi termasuk kebudayaan, bicara pendidikan termasuk kebudayaan nanti kita bicara tidak hanya skill," jelasnya.

Lebih lanjut, soal kesejahteraan sosial, Ganjar juga akan menyampaikan persoalan para petani, peternak hingga para pedagang pasar.

Berbagai persoalan itu, diterimanya usai berkunjung ke sejumlah daerah selama kampanye Pilpres 2024.

Baca juga: Ganjar: Sumatera Selatan Harusnya yang Paling Gampang Peroleh Pupuk karena Ada Pabriknya

Semisal, persoalan petani yang berkaitan dengan sulitnya memperoleh pupuk murah.

Untuk peternak, khususnya peternak ayam telur, Ganjar akan menyampaikan persoalan tingginya pakan jagung.

Ganjar menilai masalah itu bermuara pada harga-harga kebutuhan pokok yang dijual di pasar.

"Pasti pasti (harga kebutuhan pokok jadi materi debat). Ketika kita berdebat itu, enggak bisa kita hanya bicara konsep tanpa melihat fakta yang ada di lapangan. Kita bicara tinggi tinggi banget. Wah harganya tinggi, kita turunkan. Problemnya ketemu kok," ungkap mantan Gubernur Jawa Tengah ini.

Baca juga: Ganjar Bakal Jadikan Hasil Blusukannya di Pasar sebagai Materi Debat

Sebagai informasi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) segera menyelenggarakan debat kelima Pilpres 2024. Debat ini akan menjadi yang terakhir pada masa kampanye Pilpres 2024.

Dijadwalkan digelar pada Minggu, 4 Februari 2024, debat kelima akan kembali mempertemukan tiga calon presiden (capres).

Ketiganya yakni capres nomor urut 1 Anies Baswedan, capres nomor urut 2 Prabowo Subianto, dan capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo.

Tema yang diangkat yakni kesejahteraan sosial, kebudayaan, pendidikan, teknologi informasi, kesehatan, ketenagakerjaan, sumber daya manusia, dan inklusi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Demokrat Anggap Rencana Prabowo Tambah Kementerian Sah Saja, asal...

Nasional
Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Indonesia Digital Test House Diresmikan, Jokowi: Super Modern dan Sangat Bagus

Nasional
Menko Polhukam Harap Perpres 'Publisher Rights' Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Menko Polhukam Harap Perpres "Publisher Rights" Bisa Wujudkan Jurnalisme Berkualitas

Nasional
Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Saksi Sebut Kementan Beri Rp 5 Miliar ke Auditor BPK untuk Status WTP

Nasional
Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Kasus Dugaan Asusila Ketua KPU Jadi Prioritas DKPP, Sidang Digelar Bulan Ini

Nasional
Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Gubernur Maluku Utara Nonaktif Diduga Cuci Uang Sampai Rp 100 Miliar Lebih

Nasional
Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Cycling de Jabar Segera Digelar di Rute Anyar 213 Km, Total Hadiah Capai Rp 240 Juta

Nasional
Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Hindari Konflik TNI-Polri, Sekjen Kemenhan Sarankan Kegiatan Integratif

Nasional
KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

KPK Tetapkan Gubernur Nonaktif Maluku Utara Tersangka TPPU

Nasional
Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Soal Kemungkinan Duduki Jabatan di DPP PDI-P, Ganjar: Itu Urusan Ketua Umum

Nasional
Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Kapolda Jateng Disebut Maju Pilkada, Jokowi: Dikit-dikit Ditanyakan ke Saya ...

Nasional
Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Jokowi dan Prabowo Rapat Bareng Bahas Operasi Khusus di Papua

Nasional
Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Kemenhan Ungkap Anggaran Tambahan Penanganan Papua Belum Turun

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com