Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ke Mojokerto, Cak Imin Kunjungi Ibu yang 9 Tahun Derita Gagal Saraf di Kaki

Kompas.com - 07/01/2024, 06:52 WIB
Irfan Kamil,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

MOJOKERTO, KOMPAS.com - Calon wakil presiden nomor urut 1, Muhaimin Iskandar mengunjungi rumah Siti Lailul Afidah, seorang ibu yang sudah sembilan tahun mengidap penyakit gagal saraf kaki di daerah Kutorejo, Mojokerto, Jawa Timur, Sabtu (6/1/2024).

Pria yang karib disapa Cak Imin menyebutkan, penyakit yang diderita Siti mirip seperti kaki gajah. Di mana kaki hingga paha penderitanya membengkak.

"Sudah sembilan tahun setengah (mengidap penyakit) seperti kaki gajah, Tapi beliau bilang itu karena penyumbatan. Penyumbatan-penyumbatan pembuluh darah dan saraf yang akhirnya seperti ini," ujar Cak Imin.

Baca juga: Cak Imin Borong Es Godir dan Sate Ayam Saat Kunjungi Pasar Legi Jombang

Tak hanya menjenguk, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu juga memberikan bantuan berupa sejumlah uang dan kursi roda. Cak Imin turut memastikan akan membantu membawa Siti berobat ke rumah sakit hingga sembuh.

"Penderitaannya sembilan tahun, dan hari ini kami bawain oleh-oleh kursi roda, dan sekaligus kita akan bantu percepatan penanganan di RS Dr Soetomo Surabaya,” kata Cak Imin.

“Semoga dengan kedatangan saya, ini bisa membantu dan kami akan monitor bagaimana supaya tertangani dengan baik," ucapnya.

Baca juga: Cak Imin Hadiri Pernikahan Anak Pengasuh Ponpes MQ Tebuireng

Dalam perbincangan dengan Cak Imin, Siti mengaku pertama kali merasakan sakit itu sejak melahirkan anak keduanya yang saat ini sudah berusia sembilan tahun.

"Habis melahirkan tiba-tiba penyumbatan. Enggak berani periksa, takut biaya," kata Siti.

Siti menuturkan perlahan, kakinya tarus membengkak hingga besar seperti sekarang ini. Namun, sampai saat ini, dirinya tetap mencari nafkah untuk keluarga dengan bekerja sebagai penjahit.

"Masih jahit pakaian, kalau jalan sakit, tapi masih bisa jalan, terasa berat," tutur Siti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

GASPOL! Hari Ini: Eks Ajudan Prabowo Siap Tempur di Jawa Tengah

GASPOL! Hari Ini: Eks Ajudan Prabowo Siap Tempur di Jawa Tengah

Nasional
Mengintip Kecanggihan Kapal Perang Perancis FREMM Bretagne D655 yang Bersandar di Jakarta

Mengintip Kecanggihan Kapal Perang Perancis FREMM Bretagne D655 yang Bersandar di Jakarta

Nasional
Selain Rakernas, PDI-P Buka Kemungkinan Tetapkan Sikap Politik terhadap Pemerintah Saat Kongres Partai

Selain Rakernas, PDI-P Buka Kemungkinan Tetapkan Sikap Politik terhadap Pemerintah Saat Kongres Partai

Nasional
Korban Dugaan Asusila Sempat Konfrontasi Ketua KPU saat Sidang DKPP

Korban Dugaan Asusila Sempat Konfrontasi Ketua KPU saat Sidang DKPP

Nasional
Covid-19 di Singapura Naik, Imunitas Warga RI Diyakini Kuat

Covid-19 di Singapura Naik, Imunitas Warga RI Diyakini Kuat

Nasional
WWF 2024 Jadi Komitmen dan Aksi Nyata Pertamina Kelola Keberlangsungan Air

WWF 2024 Jadi Komitmen dan Aksi Nyata Pertamina Kelola Keberlangsungan Air

Nasional
Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

Nasional
Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

Nasional
Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

Nasional
Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

Nasional
Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

Nasional
KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

Nasional
Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

Nasional
Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

Nasional
DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com