Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KSAD Terima Laporan Kenaikan Pangkat: 5 Pamen Pecah Bintang, 6 Pati Naik Pangkat Bintang Dua

Kompas.com - 16/11/2023, 11:28 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Agus Subiyanto menerima laporan kenaikan pangkat (kenkat) perwira tinggi (pati) di Aula G.P.H. Djatikusumo, Markas Besar TNI AD (Mabesad), Jakarta Pusat, Rabu (15/11/2023).

Lima perwira menengah (pamen) TNI AD berpangkat Kolonel pecah bintang menjadi Brigadir Jenderal (Brigjen).

Selain itu, enam pati TNI AD naik pangkat dari Brigjen menjadi Mayor Jenderal (Mayjen).

Baca juga: TNI AD Bantah Narasi Goenawan Mohamad Terkait Foto Gibran dengan Sejumlah Perwira

Lima pamen yang pecah bintang terdiri dari Brigjen Muhammad Thohir (Danrem 044/Gapo Kodam II/Sriwijaya), Brigjen Zainul Bahar (Danrem 072/Pmk Kodam IV/Diponegoro), Brigjen dr Jursal Harun (Direktur Umum RSPAD Gatot Soebroto), Brigjen Leo Rajendra (Kepala BIN Daerah Kalimantan Timur, dan Brigjen Kristijarso (Wakil Dekan Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Fakultas Strategi Pertahanan Universitas Pertahanan RI).

Sementara itu, enam pati yang naik pangkat menjadi bintang dua antara lain, Mayjen Joko Purnomo (Perwira Staf Ahli Tk. III Kasad Bid. Polkamnas), Mayjen Djashar Djamil (Perwira Staf Ahli Tk. III Kasad Bid. Komsos), Mayjen Moh. Naudi Nurdika (Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Medan).

Kemudian, Mayjen Sun Suripto (Staf Ahli Bid. Geologi dan Politik BIN), Mayjen Yenny Purnama (Kepala Pusat Kesehatan TNI), dan Mayjen Rano Maxim Adolf Tilaar (Tenaga Ahli Pengajar Bid. Strategi Lemhannas).

Baca juga: Panglima Rotasi Jabatan Strategis TNI AD, Letjen Arif Rahman Jadi Wakasad

“Kenaikan pangkat merupakan salah satu bentuk penghormatan dan penghargaan atas prestasi dan dedikasi yang telah ditunjukkan para prajurit TNI AD dalam melaksanakan tugasnya secara profesional dan amanah,” kata KSAD Agus dalam keterangan tertulis Dispenad, Kamis (16/11/2023).

Agus berharap, kenaikan pangkat ini dapat menjadi motivasi serta membawa dampak positif dan perubahan yang signifikan di tempat penugasan baru.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Kementan Era SYL Diduga Beri Auditor BPK Rp 5 Miliar demi Opini WTP, Anggota DPR: Memalukan

Kementan Era SYL Diduga Beri Auditor BPK Rp 5 Miliar demi Opini WTP, Anggota DPR: Memalukan

Nasional
Sekjen DPR Indra Iskandar Minta KPK Tunda Pemeriksaan

Sekjen DPR Indra Iskandar Minta KPK Tunda Pemeriksaan

Nasional
Pansel Capim KPK Masih Digodok, Komposisinya 5 Unsur Pemerintah dan 4 Wakil Masyarakat

Pansel Capim KPK Masih Digodok, Komposisinya 5 Unsur Pemerintah dan 4 Wakil Masyarakat

Nasional
Bukan Pengurus Pusat PDI-P, Ganjar Disarankan Bikin Ormas agar Tetap Eksis di Politik

Bukan Pengurus Pusat PDI-P, Ganjar Disarankan Bikin Ormas agar Tetap Eksis di Politik

Nasional
Korlantas Polri Kerahkan 1.530 Personel BKO untuk Agenda World Water Forum Bali

Korlantas Polri Kerahkan 1.530 Personel BKO untuk Agenda World Water Forum Bali

Nasional
Program Deradikalisasi BNPT Diapresiasi Selandia Baru

Program Deradikalisasi BNPT Diapresiasi Selandia Baru

Nasional
Kirim Surat Tilang Lewat WA Disetop Sementara, Kembali Pakai Pos

Kirim Surat Tilang Lewat WA Disetop Sementara, Kembali Pakai Pos

Nasional
Polri Setop Sementara Kirim Surat Tilang Lewat WhatsApp, Bakal Evaluasi Lebih Dulu

Polri Setop Sementara Kirim Surat Tilang Lewat WhatsApp, Bakal Evaluasi Lebih Dulu

Nasional
Selain Eko Patrio, PAN Juga Dorong Yandri Susanto Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Selain Eko Patrio, PAN Juga Dorong Yandri Susanto Jadi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Nasional
Fahira Idris Kecam Serangan di Rafah, Sebut Israel dan Sekutu Aib Peradaban Umat Manusia

Fahira Idris Kecam Serangan di Rafah, Sebut Israel dan Sekutu Aib Peradaban Umat Manusia

Nasional
PELNI Buka Lowongan Kerja Nahkoda dan KKM Periode Mei 2024

PELNI Buka Lowongan Kerja Nahkoda dan KKM Periode Mei 2024

Nasional
Ungkit Kasus Firli dan Lili, ICW Ingatkan Jokowi Tak Salah Pilih Pansel Capim KPK

Ungkit Kasus Firli dan Lili, ICW Ingatkan Jokowi Tak Salah Pilih Pansel Capim KPK

Nasional
Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Nasional
SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

Nasional
DKPP Sebut Anggarannya Turun saat Kebanjiran Kasus Pelanggaran Etik

DKPP Sebut Anggarannya Turun saat Kebanjiran Kasus Pelanggaran Etik

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com