Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

AHY Kumpulkan 38 Ketua DPD Demokrat di Tengah Isu Reshuffle

Kompas.com - 24/10/2023, 17:12 WIB
Tatang Guritno,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengumpulkan 38 ketua dewan pimpinan daerah Partai Demokrat di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Selasa (24/10/2023).

Pertemuan ini digelar di tengah wacana Presiden Joko Widodo bakal melakukan perombakan atau reshuffle Kabinet Indonesia Maju pada pekan ini.

Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan, pertemuan yang digelar siang ini membahas soal strategi memenangkan Pemilihan Legislatif 2024 dan pemenangan Prabowo Subianto di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Baca juga: Jokowi Segera Reshuffle, Kans Demokrat Masuk Kabinet Dinilai Semakin Terbuka

“Bagaimana pun kami akan berjuang habis-habisan, akan total untuk memenangkan Pak Prabowo sebagai presiden. Inilah komitmen kami ketika bergabung dan deklarasi dukungan kepada KIM,” ujar Herzaky pada awak media.

Diketahui, Partai Demokrat menjadi anggota Koalisi Indonesia Maju (KIM), koalisi pendukung Prabowo di Pilpres 2024. Pada Minggu (23/10/2023), Prabowo telah secara resmi mengumumkan Wali Kota Solo sekaligus putra Presiden Jokowi, Gibran Rakabuming Raka, sebagai bakal calon wakil presiden.

Meski begitu, Herzaki tak menjawab apakah dalam pertemuan hari ini, AHY menyampaikan kemungkinannya menjadi salah satu menteri di kabinet Jokowi-Ma'ruf Amin.

Baca juga: Di Tengah Isu Reshuffle Mencuat, Rachmat Gobel Datangi Istana

Menurut dia, keputusan reshuffle kabinet sepenuhnya berada di tangah Jokowi.

“Itu hak Bapak Presiden. Ini masih dilihat jabatan di kabinet, jabatan menteri itu suatu kepercayaan besar,” ucap dia.

Diketahui Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana mengungkapkan, Jokowi bakal melantik sejumlah pejabat negara di Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (25/10/2023).

Jokowi juga telah memberikan sinyal akan melakukan kocok ulang kabinet pekan ini.

Ia pun mengangguk ketika ditanya sejumlah awak media soal peluang masuknya Demokrat ke Kabinet Indonesia Maju.

Baca juga: Politikus Demokrat Bilang AHY Tak Bicara soal Reshuffle Saat Bertemu Jokowi di Istana

Adapun, AHY sendiri telah bertemu dengan Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (23/10/2023).

"Ya biasa, ya pertemuan silaturahmi," kata Jokowi di Hutan Kota Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Prabowo: Bung Karno Milik Seluruh Rakyat, Ada yang Ngaku-ngaku Seolah Milik Satu Partai

Nasional
Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Jelang Munas Golkar, Soksi Nyatakan Dukung Airlangga Jadi Ketum Lagi

Nasional
Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Prabowo: Kalau Tak Mau Kerja Sama, Jangan Ganggu, Kami Mau Kerja...

Nasional
PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

PAN Doa Dapat Banyak Jatah Menteri, Prabowo: Masuk Itu Barang

Nasional
KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

KPK Cegah Pengusaha Muhaimin Syarif ke Luar Negeri Terkait Kasus Gubernur Malut

Nasional
Zulhas: Banyak yang Salah Sangka Prabowo Menang karena Bansos, Keliru...

Zulhas: Banyak yang Salah Sangka Prabowo Menang karena Bansos, Keliru...

Nasional
Seluruh DPW PAN Dorong Zulhas Maju Jadi Ketua Umum Lagi

Seluruh DPW PAN Dorong Zulhas Maju Jadi Ketua Umum Lagi

Nasional
Di Depan Prabowo, Politisi PAN Berdoa Jatah Menteri Lebih Banyak dari Perkiraan

Di Depan Prabowo, Politisi PAN Berdoa Jatah Menteri Lebih Banyak dari Perkiraan

Nasional
Ditjen Imigrasi Periksa 914 WNA, Amankan WN Tanzania dan Uganda karena Diduga Terlibat Prostitusi

Ditjen Imigrasi Periksa 914 WNA, Amankan WN Tanzania dan Uganda karena Diduga Terlibat Prostitusi

Nasional
Disambut Hatta Rajasa, Prabowo Hadiri Rakornas Pilkada PAN

Disambut Hatta Rajasa, Prabowo Hadiri Rakornas Pilkada PAN

Nasional
Tambah Dua Tanker Gas Raksasa, Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

Tambah Dua Tanker Gas Raksasa, Pertamina International Shipping Jadi Top Tier Pengangkut LPG Asia Tenggara

Nasional
Jaksa KPK Diminta Hadirkan Auditor BPK yang Diduga Terima Suap Terkait Temuan 'Food Estate'

Jaksa KPK Diminta Hadirkan Auditor BPK yang Diduga Terima Suap Terkait Temuan "Food Estate"

Nasional
Kakorlantas Minta Personel Pengamanan WWF di Bali Jaga Etika

Kakorlantas Minta Personel Pengamanan WWF di Bali Jaga Etika

Nasional
KPU Pastikan Verifikasi Data Dukungan Calon Perseorangan Pilkada 2024

KPU Pastikan Verifikasi Data Dukungan Calon Perseorangan Pilkada 2024

Nasional
554 Kloter Jemaah Haji Reguler Sudah Kantongi Visa, Siap Berangkat Mulai 12 Mei

554 Kloter Jemaah Haji Reguler Sudah Kantongi Visa, Siap Berangkat Mulai 12 Mei

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com