JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Dudung Abdurachman akan berkoordinasi dengan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto terkait modernisasi alat utama sistem persenjataan (alutsista) milik TNI AD.
Hal itu diungkapkan Dudung saat meninjau latihan menembak senjata berat latihan artileri pertahanan udara (Arhanud) terintegrasi di Pusat Kesenjataan Artileri Pertahanan Udara (Pussenarhanud), Pandanwangi, Lumajang, Jawa Timur, Kamis (28/9/2023).
“Ke depan, akan terus dikomunikasikan kepada Menhan terkait modernisasi alutsista, terutama meriam-meriam TNI AD, agar dapat berkembang sesuai ancaman yang dihadapi saat ini," kata Dudung dalam siaran pers Dinas Penerangan TNI AD (Dispenad), Jumat (29/9/2023).
Dalam kesempatan itu, Dudung meninjau latihan penembakan sasaran udara bergerak serta sasaran darat statis dengan menggunakan alutsista TNI AD seperti Rudal Mistral, Rudal Starstreak, Meriam 57mm, Meriam 40mm, Meriam 23mm, dan Meriam 20mm.
Latihan ini melibatkan 372 personel dari satuan-satuan Arhanud TNI AD.
"Saya merasa bangga, prajurit-prajurit Arhanud mampu melaksanakan latihan senjata berat secara terintegrasi,” ujar Dudung.
“Latihan semacam ini penting untuk meningkatkan kemampuan tempur dan kesiapan pasukan dalam menghadapi berbagai ancaman di wilayah Indonesia dan menjaga kedaulatan negara,” katanya lagi.
KSAD juga menekankan agar kemampuan personel dalam mengawaki alutsista terus ditingkatkan melalui latihan yang berkesinambungan.
Dalam kesempatan tersebut, Dudung juga melakukan penembakan kehormatan dan menerima penyematan brevet Master Gunner dan baret coklat dari Komandan Pusat Kesenjataan Artileri Pertahanan Udara (Danpussenarhanud) TNI AD Mayjen Johanis Payung.
Baca juga: Tegaskan TNI AD Netral dalam Pemilu, KSAD Dudung: Jangan Coba-coba Ganggu Prajurit Saya
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.