Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

Kilang Pertamina Plaju Raih Penghargaan di Ajang WPC Excellence Awards 2023

Kompas.com - 24/09/2023, 19:46 WIB
Erlangga Satya Darmawan,
Aditya Mulyawan

Tim Redaksi

KOMPAS.com – PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Refinery Unit III Plaju mendapat penghargaan Social Responsibility dalam ajang World Petroleum Council (WPC) Excellence Awards 2023 yang diselenggarakan di Calgary, Kanada, Kamis (21/9/2023).

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Presiden WPC Energy Pedro Miras kepada Area Manager Communication Relations and CSR Kilang Pertamina Plaju Siti Rachmi Indahsari yang didampingi oleh Officer I CSR and SMEPP Pertamina Ahmad Adi Suhendra dan Engineer I Offsite and Product Distribution Process Pertamina Daniswara Krisna Prabatha.

Sebagai informasi, WPC Excellence Awards adalah ajang penghargaan yang diadakan setiap tiga tahun sekali oleh WPC Energy. Ajang ini digelar untuk mengapresiasi proyek dan inovasi luar biasa yang ada di sektor industri minyak dan gas (migas).

WPC Excellence Awards terdiri dari tiga jenis kategori penghargaan, yakni Gender and Inclusion, Social Responsibility, serta Technological Development.

Kilang Pertamina Plaju sendiri dinilai berhak mendapatkan penghargaan karena memiliki komitmen besar untuk menjadi perusahaan migas kelas dunia.

Komitmen itu ditunjukkan lewat kepedulian perusahaan pada pengembangan serta pemberdayaan komunitas masyarakat dengan membentuk Program Desa Energi Berdikari (DEB) yang merupakan bagian dari program corporate social responsibility (CSR) perusahaan.

Program DEB itu pun dihadirkan pada WPC Excellence Awards 2023 lewat paper tajuk "Lighting More Hopes: Enhancing Livelihood of Rural Communities through Empowerment in Sustainable and Cleaner Energy Sources".

General Manager Kilang Pertamina Plaju Yulianto Triwibowo mengatakan, Program DEB terinspirasi dari beberapa desa di Sumatera Selatan (Sumsel) yang memiliki potensi aliran air konsisten dan paparan sinar matahari yang cukup baik.

Meski punya potensi besar, tapi semua desa tersebut malah belum teraliri listrik selama puluhan tahun. Hal ini pun dinilai Yulianto cukup disayangkan.

Dari situ, Kilang Pertamina Plaju pun mulai coba mengembangkan DEB yang tersebar di Sumsel agar masyarakat di wilayah ini mendapat suplai energi listrik.

“Energi tersebut berasal dari Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH) yang terpasang di tiga titik dengan total kapasitas 28 kilowatt hour (kWh) dan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di sebanyak tiga titik dengan kapasitas 8,2 kilowatt peak (kWp) berbasis pemberdayaan masyarakat yang berkelanjutan,” ujar Yulianto dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Minggu (24/9/2023).

Program DEB di Sumsel, pernah mendapat penghargaan International CSR Excellence Awards 2022 di London dan menjadi runner-up pada WPC Excellence Award 2021 di Houston, Amerika Serikat.

Selain DEB, upaya lain dari Kilang Pertamina Plaju untuk mengembangkan dan memberdayakan masyarakat juga dilakukan melalui Program Kampung Iklim (Proklim) atau Climate Village Program. Program ini merupakan jawaban atas tantangan perubahan iklim di lingkungan perkotaan.

Proklim sendiri berhasil menjadi salah satu finalis pada WPC Excellence Awards 2023 untuk kategori Social Responsibility.

Pada WPC Excellence Awards 2023, program itu dihadirkan melalui paper berjudul "Empowering Local Heroes Leadership: How Cultural Understanding Can Empower Local Leaders in Climate Change Adaptation and Mitigation Efforts".

Halaman:
Baca tentang


Terkini Lainnya

Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Biaya Ibadah Umrah dan Kurban SYL pun Hasil Memeras Pejabat Kementan

Nasional
SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

SYL Sebut Perjalanan Dinas Atas Perintah Presiden untuk Kepentingan 280 Juta Penduduk

Nasional
DKPP Sebut Anggarannya Turun saat Kebanjiran Kasus Pelanggaran Etik

DKPP Sebut Anggarannya Turun saat Kebanjiran Kasus Pelanggaran Etik

Nasional
Lima Direktorat di Kementan Patungan Rp 1 Miliar Bayari Umrah SYL

Lima Direktorat di Kementan Patungan Rp 1 Miliar Bayari Umrah SYL

Nasional
DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik, Diprediksi Terus Bertambah Jelang Pilkada

DKPP Terima 233 Aduan Pelanggaran Etik, Diprediksi Terus Bertambah Jelang Pilkada

Nasional
KPK Bakal Usut Dugaan Oknum BPK Minta Rp 12 Miliar Terkait 'Food Estate' Ke Kementan

KPK Bakal Usut Dugaan Oknum BPK Minta Rp 12 Miliar Terkait "Food Estate" Ke Kementan

Nasional
Pejabat Kementan Tanggung Sewa 'Private Jet' SYL Rp 1 Miliar

Pejabat Kementan Tanggung Sewa "Private Jet" SYL Rp 1 Miliar

Nasional
Pejabat Kementan Tanggung Kebutuhan SYL di Brasil, AS, dan Arab Saudi

Pejabat Kementan Tanggung Kebutuhan SYL di Brasil, AS, dan Arab Saudi

Nasional
Gubernur Maluku Utara Akan Didakwa Terima Suap dan Gratifikasi Rp 106,2 Miliar

Gubernur Maluku Utara Akan Didakwa Terima Suap dan Gratifikasi Rp 106,2 Miliar

Nasional
MK Jadwalkan Putusan 'Dismissal' Sengketa Pileg pada 21-22 Mei 2024

MK Jadwalkan Putusan "Dismissal" Sengketa Pileg pada 21-22 Mei 2024

Nasional
Mahfud Ungkap Jumlah Kementerian Sudah Diminta Dipangkas Sejak 2019

Mahfud Ungkap Jumlah Kementerian Sudah Diminta Dipangkas Sejak 2019

Nasional
Tanggapi Ide Tambah Kementerian, Mahfud: Kolusinya Meluas, Rusak Negara

Tanggapi Ide Tambah Kementerian, Mahfud: Kolusinya Meluas, Rusak Negara

Nasional
[POPULER NASIONAL] Perbandingan Jumlah Kementerian Masa Megawati sampai Jokowi | Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah

[POPULER NASIONAL] Perbandingan Jumlah Kementerian Masa Megawati sampai Jokowi | Indonesia Kecam Serangan Israel ke Rafah

Nasional
Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 12 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 11 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com