Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Terima Silaturahmi PDI-P, PAN: "Insya Allah" jika Cocok Waktunya Bulan Ini

Kompas.com - 12/07/2023, 12:46 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Viva Yoga Mauladi mengungkap kemungkinan partainya akan menerima kunjungan balasan dari DPP PDI-P pada bulan ini.

Menurut dia, PDI-P sudah merencanakan untuk mengunjungi Kantor DPP PAN. Namun, jadwal silaturahminya belum muncul hingga kini.

"Nanti akan diumumkan secara resmi. Insya Allah jika cocok waktunya, bisa dilaksanakan bulan ini," kata Yoga kepada wartawan, Rabu (12/7/2023).

Baca juga: PDI-P Atur Kembali Pertemuan dengan PAN, Hasto Kristiyanto: Komunikasi Tetap Berjalan

Yoga kemudian menjelaskan berbagai kemungkinan kedua partai bisa bekerja sama politik pada Pemilu 2024.

Dia mengeklaim, PAN dan PDI-P memiliki kemiripan perspektif ideologi.

"PAN dan PDI-P dari perspektif ideologi memiliki kemiripan, sebagai partai nasionalis religius dan kerakyatan," ujar dia.

Dari situ, kerja sama politik antara PAN dan PDI-P juga tak hanya dalam Pemilu.

Menurut Yoga, kedua partai juga sukses dalam kerja sama politik pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

Namun, Yoga berharap kedua partai bekerja sama dalam tingkat nasional, yaitu Pemilu.

"PAN berharap agar ada kerjasama dengan PDI-P dalam mewujudkan Indonesia Baru," ujar dia.

Baca juga: Pastikan Bakal Kunjungi PAN, PDI-P Akui Safari Politik Sempat Terhenti karena Banyak Kegiatan

Sebelumnya diberitakan, Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto mengaku, partainya menjadwalkan kembali pertemuan dengan PAN sesudah ibadah haji.

Hasto pun memaklumi kesibukan kedua partai yang menunda pertemuan.

"Nah, setelah itu (ibadah haji) kemudian kami akan atur kembali. Tapi komunikasi tetap berjalan," kata Hasto saat ditemui di Rumah Aspirasi, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (6/7/2023).

Hasto menjelaskan bahwa dia kerap berkomunikasi dengan Sekjen PAN Eddy Soeparno membahas kemungkinan kerja sama jelang Pemilu 2024.

"Saya dengan Sekjen PAN juga komunikasi berlangsung dengan baik," imbuh dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hari Ini, SYL dkk Hadapi Sidang Tuntutan Kasus Pemerasan dan Gratifikasi di Kementan

Hari Ini, SYL dkk Hadapi Sidang Tuntutan Kasus Pemerasan dan Gratifikasi di Kementan

Nasional
Stafsus Klaim Jokowi Tak 'Cawe-cawe' di Pilkada Manapun

Stafsus Klaim Jokowi Tak "Cawe-cawe" di Pilkada Manapun

Nasional
Panasnya Rapat di DPR Bahas Peretasan PDN: Kominfo, BSSN dan Telkom Saling Lempar Bola hingga Disindir Bodoh

Panasnya Rapat di DPR Bahas Peretasan PDN: Kominfo, BSSN dan Telkom Saling Lempar Bola hingga Disindir Bodoh

Nasional
Kaesang ke Sekjen PKS: Jangan Bawa-bawa Presiden Lah, Ketumnya Kan Saya

Kaesang ke Sekjen PKS: Jangan Bawa-bawa Presiden Lah, Ketumnya Kan Saya

Nasional
Menkominfo Masih Bisa Bilang Alhamdulillah usai PDN Diretas, Ini Sebabnya

Menkominfo Masih Bisa Bilang Alhamdulillah usai PDN Diretas, Ini Sebabnya

Nasional
Peretasan PDN Bukti Keamanan Data RI Lemah, Kultur Mesti Diubah

Peretasan PDN Bukti Keamanan Data RI Lemah, Kultur Mesti Diubah

Nasional
Komisi I Desak Pemerintah Buat Satgas dan Crisis Center Tangani PDN

Komisi I Desak Pemerintah Buat Satgas dan Crisis Center Tangani PDN

Nasional
Kaesang ke Sekjen PKS: Jangan Bawa-bawa Presiden, yang Ketum Kan Saya!

Kaesang ke Sekjen PKS: Jangan Bawa-bawa Presiden, yang Ketum Kan Saya!

Nasional
PDN Diretas, Pengelola sampai Pejabat Dinilai Patut Ditindak Tegas

PDN Diretas, Pengelola sampai Pejabat Dinilai Patut Ditindak Tegas

Nasional
[POPULER NASIONAL] Tanggapan Parpol Atas Manuver PKS Usung Anies-Sohibul di Pilkada Jakarta | Pemerintah Pasrah Data PDN Tak Bisa Dipulihkan

[POPULER NASIONAL] Tanggapan Parpol Atas Manuver PKS Usung Anies-Sohibul di Pilkada Jakarta | Pemerintah Pasrah Data PDN Tak Bisa Dipulihkan

Nasional
Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Juli 2024

Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Juli 2024

Nasional
Laporkan Persoalan PDN, Menkominfo Bakal Ratas dengan Jokowi Besok

Laporkan Persoalan PDN, Menkominfo Bakal Ratas dengan Jokowi Besok

Nasional
PDN Diretas, Puan: Pemerintah Harus Jamin Hak Rakyat atas Keamanan Data Pribadi

PDN Diretas, Puan: Pemerintah Harus Jamin Hak Rakyat atas Keamanan Data Pribadi

Nasional
TB Hasanuddin Titipkan 'Anak' Bantu BSSN Buru 'Hacker' PDN

TB Hasanuddin Titipkan "Anak" Bantu BSSN Buru "Hacker" PDN

Nasional
Prabowo Ungkap Arahan Jokowi untuk Pemerintahannya

Prabowo Ungkap Arahan Jokowi untuk Pemerintahannya

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com