Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dipimpin Jokowi, Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Digelar di Monas Pagi ini

Kompas.com - 01/06/2023, 08:15 WIB
Dian Erika Nugraheny,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Upacara Hari Lahir Pancasila 2023 digelar di sisi selatan lapangan Monumen Nasional (Monas) pada Kamis (1/6/2023) hari ini.

Upacara ini akan dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo yang bertindak sebagai inspektur upacara.

"Pelaksanaan upacara peringatan hari lahir Pancasila 1 Juni 2023 dapat kami sampaikan dilaksanakan di sisi selatan lapangan Monas, Jakarta. Bertindak sebagai inspektur upacara adalah Presiden Republik Indonesia Bapak Joko Widodo," kata Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Yudian Wahyudi dalam konferensi pers di Jakarta Pusat, Rabu (31/5/2023).

Baca juga: Sejarah Lahirnya Pancasila, Dasar Negara yang Digagas Soekarno

Yudian melanjutkan, yang akan bertindak sebagai komandan upacara hari ini adalah Direktur Lalu Lintas Polda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Kombes Polisi Alfian Nurrizal.

Kemudian, bertindak sebagai perwira upacara adalah Komando Garnisun Tetap (Kaskogartap) I/Jakarta Brigjen TNI Arkamelvi Karmani.

Menurut Yudian, upacara peringatan Hari Lahir Pancasila ini akan melibatkan lebih dari 4.000 orang.

"Terdiri dari pasukan upacara, tamu undangan, peserta upacara, petugas, dan panitia upacara," ungkapnya.

Baca juga: Pancasila dari dan untuk Siapa?

Adapun tema peringatan Hari Lahir Pancasila tahun ini adalah "Gotong-royong membangun peradaban dan pertumbuhan global".

Yudian menjelaskan, tema Ini mengandung arti bahwa momentum peringatan hari lahir Pancasila menjadi pemantik bagi Indonesia untuk bahu-membahu mewujudkan peradaban masyarakat Indonesia yang lebih maju dan menjadi pusat pertumbuhan dunia.

"Sudah saatnya kita berupaya mengaktualisasi Pancasila di tengah masyarakat. Sudah tentu membutuhkan proses sosialisasi yang terencana, sistematis, dan berkelanjutan. Inilah yang menjadi perhatian utama BPIP," tutur dia.

Yudian menambahkan, BPIP sebelumnya telah membentuk tim gotong royong melalui keputusan Kepala BPIP Nomor 38 Tahun 2023 tentang Panitia Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2023.

Tim dibentuk untuk menyukseskan peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2023.

BPIP telah menyelenggarakan sejumlah rangkaian kegiatan peringatan hari lahir Pancasila tahun 2023.

Antara lain kirab Pancasila pada 28 Mei 2023, hingga virtual Pancasila Expo pada tanggal 28 Mei-18 Agustus 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tanggal 9 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 9 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Ganjar Kembali Tegaskan Tak Akan Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Ganjar Kembali Tegaskan Tak Akan Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran

Nasional
Kultur Senioritas Sekolah Kedinasan Patut Disetop Buat Putus Rantai Kekerasan

Kultur Senioritas Sekolah Kedinasan Patut Disetop Buat Putus Rantai Kekerasan

Nasional
Kekerasan Berdalih Disiplin dan Pembinaan Fisik di Sekolah Kedinasan Dianggap Tak Relevan

Kekerasan Berdalih Disiplin dan Pembinaan Fisik di Sekolah Kedinasan Dianggap Tak Relevan

Nasional
Kekerasan di STIP Wujud Transformasi Setengah Hati Sekolah Kedinasan

Kekerasan di STIP Wujud Transformasi Setengah Hati Sekolah Kedinasan

Nasional
Ganjar Bubarkan TPN

Ganjar Bubarkan TPN

Nasional
BNPB: 13 Orang Meninggal akibat Banjir dan Longsor di Sulsel, 2 dalam Pencarian

BNPB: 13 Orang Meninggal akibat Banjir dan Longsor di Sulsel, 2 dalam Pencarian

Nasional
TNI AU Siagakan Helikopter Caracal Bantu Korban Banjir dan Longsor di Luwu

TNI AU Siagakan Helikopter Caracal Bantu Korban Banjir dan Longsor di Luwu

Nasional
Prabowo Diharapkan Beri Solusi Kuliah Mahal dan Harga Beras daripada Dorong 'Presidential Club'

Prabowo Diharapkan Beri Solusi Kuliah Mahal dan Harga Beras daripada Dorong "Presidential Club"

Nasional
Ide 'Presidential Club' Dianggap Sulit Satukan Semua Presiden

Ide "Presidential Club" Dianggap Sulit Satukan Semua Presiden

Nasional
Halal Bihalal, Ganjar-Mahfud dan Elite TPN Kumpul di Posko Teuku Umar

Halal Bihalal, Ganjar-Mahfud dan Elite TPN Kumpul di Posko Teuku Umar

Nasional
Pro-Kontra 'Presidential Club', Gagasan Prabowo yang Dinilai Cemerlang, tapi Tumpang Tindih

Pro-Kontra "Presidential Club", Gagasan Prabowo yang Dinilai Cemerlang, tapi Tumpang Tindih

Nasional
Evaluasi Mudik, Pembayaran Tol Nirsentuh Disiapkan untuk Hindari Kemacetan

Evaluasi Mudik, Pembayaran Tol Nirsentuh Disiapkan untuk Hindari Kemacetan

Nasional
Polri: Fredy Pratama Masih Gencar Suplai Bahan Narkoba Karena Kehabisan Modal

Polri: Fredy Pratama Masih Gencar Suplai Bahan Narkoba Karena Kehabisan Modal

Nasional
SYL Ungkit Kementan Dapat Penghargaan dari KPK Empat Kali di Depan Hakim

SYL Ungkit Kementan Dapat Penghargaan dari KPK Empat Kali di Depan Hakim

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com