Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Badai Eks Kerispatih Resmi Gabung PSI

Kompas.com - 16/01/2023, 12:25 WIB
Fika Nurul Ulya,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan kibordis dan pencipta hits Kerispatih, Doadibadai Hollo atau Badai resmi bergabung ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Prosesi penyambutan Badai dilakukan di Kantor Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI di Jakarta Pusat, Senin (16/1/2023), dengan memberikan jaket merah kepada Badai.

"Saya memutuskan menjadi orang yang mengarungi kehidupan baru dengan memutuskan berbakti kepada bangsa dan negara," kata Badai saat ditemui di Kantor DPP PSI, Senin.

Badai mengungkapkan, ada beberapa alasan yang membuatnya bergabung dengan PSI dibandingkan partai lain.

Baca juga: PSI Klaim Adik PDI-P, Bambang Pacul Singgung Pentingnya Jaga Etika Hubungan Antar Partai

Salah satunya, katanya, PSI memberikan ruang yang seluas-luasnya kepada generasi muda.

Ia pun melihat PSI memberikan ruang kepada para musisi dan seniman.

"Saya lihat PSI memberikan ruangan bagi saya dalam pekerjaan saya sebagai seniman untuk membela dan memperjuangkan hak musisi seniman dan pencipta lagu yang harus mau tidak mau kita akui banyak sekali pelanggaran penyelewengan yang terjadi," ucap Badai.

Lebih lanjut dia menuturkan, niatnya bergabung di PSI adalah untuk menyelamatkan banyak sekali nasib para seniman dan pencipta lagu melalui revisi perundang-undangan maupun produk hukum lainnya yang berlaku.

Baca juga: Satu Per Satu Kader Senior Keluar dari PSI, Pengamat Duga Ada Perbedaan Cara Pandang di Internal

Sebab ia tidak memungkiri, banyak sekali produk hukum yang tidak dijalankan.

"Banyak sekali UU yang ada, produk hukum yang ada, bahkan peraturan-peraturan pelaksananya yang tidak dijalankan atau minim sosialisasi," tuturnya.

"Sehingga saya melihat bahwa ini perlu pergerakan, movement bukan hanya dari kami yang ada di sebuah partai, tapi movement dari stakeholder sendiri baik generasi musisi atau adik kita yang belum ngerti apa-apa," lanjut Badai.

Sementara itu, Ketua Umum PSI Giring Ganesha mengaku bahagia dengan masuknya Badai di dalam internal partai. Menurutnya, masuknya banyak orang di PSI membuat partai tersebut semakin kuat.

Baca juga: Ditinggal Sejumlah Kader Utamanya, Bagaimana Nasib PSI di Pemilu 2024?

Dia pun mengaku siap mendukung langkah-langkah baik yang akan Badai lakukan setelah resmi menjadi kader PSI.

"Ayo gabung bersama PSI, gabung bersama Badai. Kita isi DPR RI dan kita perbaiki Undang-Undang agar musisi-musisi dan seniman, agar mereka punya hak terhadap penciptaan lagu untuk bisa mendapatkan kebaikan. Saya bersama badai siap membadaikan Indonesia," jelas Giring.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Panglima TNI Perintahkan Pengamanan Pilkada Harus Serius karena Ancaman dan Risiko Lebih Besar

Panglima TNI Perintahkan Pengamanan Pilkada Harus Serius karena Ancaman dan Risiko Lebih Besar

Nasional
Hari Pertama Penyerahan Dukungan, Mayoritas Provinsi Nihil Cagub Independen

Hari Pertama Penyerahan Dukungan, Mayoritas Provinsi Nihil Cagub Independen

Nasional
Hakim MK Sebut Sirekap Bikin Kacau Penghitungan Suara, Minta KPU Perbaiki

Hakim MK Sebut Sirekap Bikin Kacau Penghitungan Suara, Minta KPU Perbaiki

Nasional
Hakim PN Jaksel Tolak Praperadilan Karutan KPK, Status Tersangka Pungli Tetap Sah

Hakim PN Jaksel Tolak Praperadilan Karutan KPK, Status Tersangka Pungli Tetap Sah

Nasional
PAN Cabut Gugatan soal PPP Dapat Suara 'Gaib' di Bengkulu

PAN Cabut Gugatan soal PPP Dapat Suara "Gaib" di Bengkulu

Nasional
Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, KIP: Merupakan Informasi Terbuka

Salinan Putusan Cerai Ria Ricis Beredar di Medsos, KIP: Merupakan Informasi Terbuka

Nasional
WTP Kementan Terganjal “Food Estate”, Auditor BPK Minta Uang Pelicin Rp 12 Miliar

WTP Kementan Terganjal “Food Estate”, Auditor BPK Minta Uang Pelicin Rp 12 Miliar

Nasional
Jokowi: Pemerintah Bangun Sumur Pompa Antisipasi Dampak Kemarau

Jokowi: Pemerintah Bangun Sumur Pompa Antisipasi Dampak Kemarau

Nasional
Bawaslu Ungkap Suara Caleg Demokrat di Aceh Timur Sempat Naik 7 Kali Lipat, Lalu Dihitung Ulang

Bawaslu Ungkap Suara Caleg Demokrat di Aceh Timur Sempat Naik 7 Kali Lipat, Lalu Dihitung Ulang

Nasional
Mensos Risma Minta Data Penerima Bansos Ditetapkan Tiap Bulan untuk Hindari Penyimpangan

Mensos Risma Minta Data Penerima Bansos Ditetapkan Tiap Bulan untuk Hindari Penyimpangan

Nasional
Jokowi Pastikan Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Tembaga PT Freeport

Jokowi Pastikan Perpanjang Izin Ekspor Konsentrat Tembaga PT Freeport

Nasional
Risma Ingatkan Kepala Dinsos Se-Indonesia, Jangan Rapat Bahas Fakir Miskin di Hotel

Risma Ingatkan Kepala Dinsos Se-Indonesia, Jangan Rapat Bahas Fakir Miskin di Hotel

Nasional
Kasus Korupsi Rumdin, KPK Cecar Kabag Pengelola Rumah Jabatan DPR soal Aliran Dana ke Tersangka

Kasus Korupsi Rumdin, KPK Cecar Kabag Pengelola Rumah Jabatan DPR soal Aliran Dana ke Tersangka

Nasional
KPU Sebut Pemindahan 36.000 Suara PPP ke Garuda di Jabar Klaim Sepihak, Harus Ditolak MK

KPU Sebut Pemindahan 36.000 Suara PPP ke Garuda di Jabar Klaim Sepihak, Harus Ditolak MK

Nasional
Ketua KPU Ditegur Hakim saat Sidang Sengketa Pileg di MK: Bapak Tidur, Ya?

Ketua KPU Ditegur Hakim saat Sidang Sengketa Pileg di MK: Bapak Tidur, Ya?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com