Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggal 30 Desember Hari Memperingati Apa?

Kompas.com - 28/12/2022, 00:00 WIB
Issha Harruma

Penulis


KOMPAS.com - Tanggal 30 Desember 2022 jatuh pada hari Jumat. Pada hari ini, umat Hindu Bali melaksanakan Sugihan Bali.

Selain itu, ada juga peringatan lain hari ini. Berikut beberapa hari penting yang jatuh pada 30 Desember 2022.

Baca juga: 30 Desember 1922: Uni Soviet Resmi Berdiri dan Diakui

Sugihan Bali

Sugihan Bali yang jatuh pada tanggal 30 Desember merupakan hari untuk memohon pembersihan lahir dan batin.

Sugihan Bali berasal dari bahasa sansekerta, yaitu sugi yang artinya membersihkan dan bali yang berarti kekuatan yang ada dalam diri.

Jadi, Sugihan Bali adalah upacara yang bertujuan untuk menyucikan buana alit atau mikrokosmos (manusia), sehingga bersih dari perbuatan-perbuatan yang ternoda.

Pembersihan dapat dilakukan dengan penglukatan menggunakan sarana bungkak nyuh gading.

Sugihan Bali jatuh pada Jumat Kliwon wuku Sungsang atau sehari setelah Sugihan Jawa.

Hari suci umat Hindu Bali ini merupakan rangkaian pelaksanaan hari raya Galungan dan Kuningan yang dimulai pada saniscara Kliwon wuku Wariga atau yang lebih dikenal dengan Tumpek Wariga.

Baca juga: 30 Desember 1949, Kisah Batavia Berganti Nama Jadi Jakarta

Kajeng Kliwon Enyitan

Pada tanggal 30 Desember 2022, umat Hindu Bali juga merayakan Kajeng Kliwon Enyitan. Kajeng Kliwon Enyitan merupakan salah satu dari hari suci Kajeng Kliwon.

Kajeng Kliwon Enyitan adalah Kajeng Kliwon setelah bulan mati. Kajeng Kliwon sendiri merupakan hari suci bagi masyarakat Hindu Bali yang disakralkan dan dikeramatkan.

Hari ini disebut rahinan keramat karena merupakan waktu bagi para bhuta kala turun untuk menganggu orang, khususnya orang yang tidak melaksanakan ajaran dharma atau kebenaran.

Pada hari ini, umat Hindu diharapkan bisa mengekang hawa nafsunya sehingga tercipta kedamaian dalam diri dan sekitarnya. Umat Hindu diminta menghaturkan banten atau upakara dan bersembahyang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prabowo Jalani Operasi Besar di RSPPN Soedirman Pekan Lalu

Prabowo Jalani Operasi Besar di RSPPN Soedirman Pekan Lalu

Nasional
Disinggung Komunikasi dengan Anies untuk pilkada Jakarta, Hasto: PDI-P Tidak Kurang Stok Pemimpin

Disinggung Komunikasi dengan Anies untuk pilkada Jakarta, Hasto: PDI-P Tidak Kurang Stok Pemimpin

Nasional
Survei LSI: Ada Pengaruh Jokowi, yang Membuat Kaesang Unggul di Jateng

Survei LSI: Ada Pengaruh Jokowi, yang Membuat Kaesang Unggul di Jateng

Nasional
Mimi Campervan Girl dan Tim THK Dompet Dhuafa Bagikan Sapi Kurban untuk Warga Ohoidertawun

Mimi Campervan Girl dan Tim THK Dompet Dhuafa Bagikan Sapi Kurban untuk Warga Ohoidertawun

Nasional
Hasto Siap Hadir Jika Dipanggil KPK Lagi Juli Mendatang

Hasto Siap Hadir Jika Dipanggil KPK Lagi Juli Mendatang

Nasional
PDI-P Buka Peluang Kerja Sama Politik dengan PAN, Gerindra dan PKB di Beberapa Provinsi

PDI-P Buka Peluang Kerja Sama Politik dengan PAN, Gerindra dan PKB di Beberapa Provinsi

Nasional
Menkominfo Didesak Mundur soal PDN, Wapres: Hak Prerogatif Presiden

Menkominfo Didesak Mundur soal PDN, Wapres: Hak Prerogatif Presiden

Nasional
PDN Diretas, Wapres: Tidak Terpikirkan Dahulu Ada Peretasan Dahsyat

PDN Diretas, Wapres: Tidak Terpikirkan Dahulu Ada Peretasan Dahsyat

Nasional
Menteri BUMN Cek Kesiapan Jaringan Gas Pertamina di IKN

Menteri BUMN Cek Kesiapan Jaringan Gas Pertamina di IKN

Nasional
Soal Koster Kembali Diusung di Pilkada Bali, Hasto: Megawati di Bali Lakukan Pemetaan

Soal Koster Kembali Diusung di Pilkada Bali, Hasto: Megawati di Bali Lakukan Pemetaan

Nasional
Yakin Menang di Pilkada Jakarta, PKS: Presidennya Sudah Prabowo, Pendukung Anies 2017

Yakin Menang di Pilkada Jakarta, PKS: Presidennya Sudah Prabowo, Pendukung Anies 2017

Nasional
PDI-P Siapkan Kader Sendiri jika Kaesang Maju Pilkada Jateng 2024

PDI-P Siapkan Kader Sendiri jika Kaesang Maju Pilkada Jateng 2024

Nasional
Ajak Anak Muda Belajar dari Bung Karno, Ganjar: Soekarno Tidak Pernah Bicara Kepentingan Keluarga

Ajak Anak Muda Belajar dari Bung Karno, Ganjar: Soekarno Tidak Pernah Bicara Kepentingan Keluarga

Nasional
DKPP: Sidang Putusan Kasus Asusila Ketua KPU RI Digelar 3 Juli 2024

DKPP: Sidang Putusan Kasus Asusila Ketua KPU RI Digelar 3 Juli 2024

Nasional
PDI-P Siapkan 3 Menteri Jokowi untuk Pilkada Jatim: Risma, Azwar Anas, dan Pramono Anung

PDI-P Siapkan 3 Menteri Jokowi untuk Pilkada Jatim: Risma, Azwar Anas, dan Pramono Anung

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com