Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Ketua RT Ikut Polisi Geledah Rumah yang Ditempati Brigadir J...

Kompas.com - 10/08/2022, 08:17 WIB
Irfan Kamil,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ponsel Ahmad Nurzaman, Ketua RT 04/01, Pancoran, Jakarta Selatan, berdering pada Selasa (10/8/2022) sore. Istri di rumah menelepon.

Menurut sang istri, ada sejumlah polisi yang disebut bakal menggeledah salah satu rumah warga.

Rumah itu ternyata rumah yang ditempati para ajudan Irjen Ferdy Sambo, mantan Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan Polri yang menjadi tersangka pembunuhan berencana. 

Dalam sambungan telepon itu, istri meminta Nurzaman segera pulang untuk melihat apa yang terjadi di rumah yang hanya beberapa meter dari rumah dinas Irjen Ferdy Sambo.

Sebagaimana diketahui, rumah dinas Ferdy Sambo merupakan lokasi terjadinya peristiwa pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.

"Dihimbau, dikate bapak lah yang berhak (melihat peristiwa itu) karena RT sini," ucap Nurzaman menirukan suara sang istri, ditemui di lokasi penggeledahan, Selasa malam.

Usai menerima telepon, Nurzaman pun bergegas menghampiri rumah yang telah dipenuhi puluhan polisi itu.

Baca juga: Polisi Angkut 1 Boks Kontainer Usai Geledah Rumah Sambo

Di rumah itu, ia dijelaskan oleh pihak kepolisian bahwa tengah dilakukan pengumpulan data dengan melakukan penggeledahan.

Untuk itu, polisi memintanya untuk mendampingi sebagai saksi dalam kegiatan yang tengah dilakukan di lingkungannya tersebut.

"Saya enggak berani mengkomentari apa maksudnya gitu ya, itu hanya menyaksikan dan menandatangani, itu saja tugas saya," jelasnya.

Ditempati Brigadir J

Ahmad Nurzaman, Ketua RT 04/01 di kompleks Duren Tiga Utara II, Pancoran, Jakarta Selatan saat ditemui usai penggeledahan di rumah yang ditempati ajudan mantan Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan (Kadiv Propam) Ferdy Sambo.KOMPAS.com / IRFAN KAMIL Ahmad Nurzaman, Ketua RT 04/01 di kompleks Duren Tiga Utara II, Pancoran, Jakarta Selatan saat ditemui usai penggeledahan di rumah yang ditempati ajudan mantan Kepala Divisi Profesi dan Pengamanan (Kadiv Propam) Ferdy Sambo.
Menurut Nurzaman, rumah yang digeledah oleh polisi merupakan tempat tinggal Brigadir J yang tewas ditembak rekannya sendiri.

Istrinya, kata dia, yang bertugas sebagai juru pemantau jentik kerap bertemu Brigadir J kala melakukan pemeriksaan jentik nyamuk dari rumah ke rumah.

"Istri saya sering datang periksa jentik-jentik tuh, jadi itu anak buah itu di sini katanya, itu yang terbunuh itu Brigadir J itu katanya, di sini dia katanya," jelasnya menggunakan logat betawi.

"Itu keterangan daripada istri saye katanya begitu, Yoshua itu, ini tempatnya dia," ucap Nurzaman.

Foto Sambo

Bersama pihak kepolisian, Nurzaman ikut melihat kegiatan penggeledahan di semua ruangan yang ada dalam rumah itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

Nasional
Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Nasional
Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Nasional
Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Nasional
Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Nasional
Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Nasional
Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Nasional
Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Nasional
Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Nasional
PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

Nasional
Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com