Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akhirnya, Masyarakat Bisa Kembali Ikut Upacara Peringatan HUT RI di Istana

Kompas.com - 02/08/2022, 06:55 WIB
Ardito Ramadhan,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

Sekretaris Kementerian Sekretaris Negara Setya Utama mengungkapkan, salah satu kegiatan yang akan digelar adalah pameran arsip dan mobil kepresidenan di Gedung Sarinah, Jakarta, pada 13-22 Agustus 2022.

"Kami akan memamerkan arsip berupa dokumentasi foto, video, dan juga dokumen-dokumen yang barangkali masyarakat belum pernah melihat itu dan kita akan lebih menekankan bagaimana presiden, tujuh presiden ini, menjawab krisis dan tantangan di zamannya masing-masing," kata Setya.

Ia mencontohkan, Presiden Sukarno memiliki tantangan menyatukan seluruh bangsa Indonesia, sedangkan Presiden Joko Widodo mempunyai tantangan menghadapi krisis global dan pandemi Covid-19.

Baca juga: Masyarakat Bisa Ikut Upacara Peringatan Kemerdekaan di Istana, Ini Syaratnya

"Tidak usah saya jelaskan semuanya ya, masing-masing presiden punya tantangannya sendiri, punya krisis yang mesti dijawab," kata Setya.

Adapun arsip-arsip yang dipamerkan adalah arsip koleksi Sekretariat Presiden ditambah arsip yang dimiliki Arsip Nasional Republik Indonesia.

Sementara itu, pameran mobil kepresidenan akan diselenggarakan di halaman dan parkir rooftop Sarinah.

Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin mengatakan, ada tujuh mobil yang dipamerkan dan mobil-mobil itu adalah mobil yang pernah digunakan oleh para presiden mulai dari Soekarno hingga Jokowi.

"Masyarakat bisa berfoto di depan mobil tersebut dan tentunya yang paling penting adalah pameran ini gratis, jadi masyarakat silahkan berbondong-bondong ke Sarinah," kata Bey.

Selain itu, pemerintah juga akan menyelenggarakan Hari Belanja Diskon Nasional yang dimulai pada 15 Agustus 2022 baik secara online maupun offline.

Baca juga: Istana Akan Gelar Upacara 17 Agustus Terbuka, Dihadiri Pejabat hingga Masyarakat

Adapun rangkaian acara Bulan Kemerdekaan akan ditutup dengan festival Rhapsody of Archipelago di Taman Mini Indonesia Indah pada akhir Agustus 2022.

"Sambil mungkin soft launching Taman Mini Indonesia Indah yang sekarang sedang dibangun. Mudah-mudahan di akhir Agustus sudah rapih dan kita bisa gunakan untuk event Rhapsody of Archipelago," ujar Setya.

Pasang Bendera hingga Berdiri Sempurna

Di samping itu, masyarakat beserta kementerian/lembaga dan pemerintah daerah diimbau untuk mulai memasang bendera Merah Putih untuk menyambut HUT ke-77 RI.

"Per tanggal 1 Agustus ini seluruh kantor-kantor sudah dihiasi dengan bendera Merah Putih dan seluruh jalan protokol, tempat strategis, dan lain-lain itu sudah bisa dan harus dan wajib dipasang logo terkait dengan tahun 2022 ini memperingati hari kemerdekaan," kata Heru.

Heru juga meminta para kepala daerah untuk mengimbau masyarakat di masing-masing daerah untuk memasang Bendera Merah Putih maupun atribut lainnya di rumah hingga tempat-tempat umum.

Baca juga: Ajak Umat Islam Bersyukur, Wapres: Banyak Nikmat Allah Berikan, Utamanya Kemerdekaan

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

SBY Doakan dan Dukung Prabowo Sukses Jaga Keutuhan NKRI sampai Tegakkan Keadilan

SBY Doakan dan Dukung Prabowo Sukses Jaga Keutuhan NKRI sampai Tegakkan Keadilan

Nasional
'Presidential Club', 'Cancel Culture', dan Pengalaman Global

"Presidential Club", "Cancel Culture", dan Pengalaman Global

Nasional
Hari Ini, Hakim Agung Gazalba Saleh Mulai Diadili di Kasus Gratifikasi dan TPPU

Hari Ini, Hakim Agung Gazalba Saleh Mulai Diadili di Kasus Gratifikasi dan TPPU

Nasional
Respons Partai Pendukung Prabowo Usai Luhut Pesan Tak Bawa Orang 'Toxic' ke Dalam Pemerintahan

Respons Partai Pendukung Prabowo Usai Luhut Pesan Tak Bawa Orang "Toxic" ke Dalam Pemerintahan

Nasional
Bongkar Dugaan Pemerasan oleh SYL, KPK Hadirkan Pejabat Rumah Tangga Kementan

Bongkar Dugaan Pemerasan oleh SYL, KPK Hadirkan Pejabat Rumah Tangga Kementan

Nasional
Soal Maju Pilkada DKI 2024, Anies: Semua Panggilan Tugas Selalu Dipertimbangkan Serius

Soal Maju Pilkada DKI 2024, Anies: Semua Panggilan Tugas Selalu Dipertimbangkan Serius

Nasional
Kloter Pertama Jemaah Haji Indonesia Dijadwalkan Berangkat 12 Mei 2024

Kloter Pertama Jemaah Haji Indonesia Dijadwalkan Berangkat 12 Mei 2024

Nasional
Saat Jokowi Sebut Tak Masalah Minta Saran Terkait Kabinet Prabowo-Gibran...

Saat Jokowi Sebut Tak Masalah Minta Saran Terkait Kabinet Prabowo-Gibran...

Nasional
'Presidential Club' Ide Prabowo: Dianggap Cemerlang, tapi Diprediksi Sulit Satukan Jokowi-Megawati

"Presidential Club" Ide Prabowo: Dianggap Cemerlang, tapi Diprediksi Sulit Satukan Jokowi-Megawati

Nasional
[POPULER NASIONAL] Masinton Sebut Gibran Gimik | Projo Nilai PDI-P Baperan dan Tak Dewasa Berpolitik

[POPULER NASIONAL] Masinton Sebut Gibran Gimik | Projo Nilai PDI-P Baperan dan Tak Dewasa Berpolitik

Nasional
Tanggal 8 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 8 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
 PAN Nilai 'Presidential Club' Sulit Dihadiri Semua Mantan Presiden: Perlu Usaha

PAN Nilai "Presidential Club" Sulit Dihadiri Semua Mantan Presiden: Perlu Usaha

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati untuk Susun Kabinet, Politikus PDI-P: Itu Hak Prerogatif Pak Prabowo

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati untuk Susun Kabinet, Politikus PDI-P: Itu Hak Prerogatif Pak Prabowo

Nasional
LPAI Harap Pemerintah Langsung Blokir 'Game Online' Bermuatan Kekerasan

LPAI Harap Pemerintah Langsung Blokir "Game Online" Bermuatan Kekerasan

Nasional
MBKM Bantu Satuan Pendidikan Kementerian KP Hasilkan Teknologi Terapan Perikanan

MBKM Bantu Satuan Pendidikan Kementerian KP Hasilkan Teknologi Terapan Perikanan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com