KOMPAS.com – Memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-29 yang jatuh pada Sabtu (2/7/2022), Dompet Dhuafa menggelar rangkaian acara dengan mengusung tema #KolaborAksiBangunNegeri sekaligus merumuskan trilogi gagasan lembaga filantropi Islam.
Adapaun gagasan trilogi tersebut, yakni bangun desa, tanggulangi kemiskinan perkotaan, dan siaga hadapi bencana perkotaan.
Tak hanya itu saja, Dompet Dhuafa juga menggelar acara tasyakuran Milad 29 Dompet Dhuafa yang ditandai dengan penandatanganan kerja sama dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), yaitu Urban Disaster Management (UDM), Senin (4/7/2022).
Deputi Bidang Pencegahan BNPB Prasinta Dewi menyampaikan apresiasinya kepada Dompet Dhuafa, khususnya UDM Dompet Dhuafa atas dedikasi terhadap kemanusiaan dan penanggulangan kebencanaan.
Baca juga: Peringati Milad Ke-29, Dompet Dhuafa Luncurkan 3 Program untuk Atasi Kemiskinan di Kota
“Risiko bencana mulai dari hilangnya nyawa, penghidupan, kesehatan, hilangnya aset-aset ekonomi yang dimiliki oleh perorangan, usaha bisnis, maupun masyarakat dapat berkurang karena pengelolaan risiko ini menjadi pertanggungjawaban bersama,” jelas Prasinta dalam keterangan persnya, Selasa (5/7/2022).
Hal itu disampaikan oleh Prasinta seusia menandatangani kesepakatan kerja sama dengan Dompet Dhuafa dalam mendirikan UDM di halaman parkir Gedung Philantrophy Dompet Dhuafa, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin.
Pelayanan Masyarakat Dompet Dhuafa Ahmad Shonhaji mengatakan, dewasa kini kondisi di perkotaan sudah semakin padat.
“Banyak orang berbondong-bondong pindah ke kota yang menyebabkan munculnya kondisi padat, kumuh, dan miskin (Pak Kumis),” jelas Ahmad.
Baca juga: Jakarta Hajatan ke-495, Dompet Dhuafa Gelar Panen Raya Kebun Sehat di Kebayoran Lama
Menurut Ahmad, kemiskinan dan keterbatasan ilmu pada masyarakat dapat memunculkan berbagai macam bencana.
Maka dari itu, terdapat tiga hal yang perlu dilakukan oleh Dompet Dhuafa yang sesuai dengan trilogi yang telah dicetuskan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.