Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggal 15 April Hari Memperingati Apa?

Kompas.com - 14/04/2022, 00:15 WIB
Issha Harruma,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

 


KOMPAS.com – Tanggal 15 April 2022 jatuh pada hari Jumat. Hari ini merupakan libur nasional dalam rangka memperingati wafatnya Isa Almasih.

Tak hanya itu, terdapat pula beberapa peringatan lain hari ini. Berikut peringatan dan perayaan yang jatuh pada 15 April 2022.

Wafat Isa Almasih/Jumat Agung

Tahun ini, umat Kristen dan Katolik di seluruh dunia merayakan Jumat Agung pada 15 April 2022. Jumat Agung merupakan hari Jumat sebelum Paskah.

Hari ini dirayakan untuk memperingati hari ketika Yesus disalib, wafat dan dimakamkan. Jumat Agung menandai puncak penderitaan dan pengorbanan terakhir Yesus untuk dosa umat-umatnya.

Jumat Agung merupakan Tri Hari Suci, setelah Kamis Putih dan sebelum Sabtu Suci. Tri Hari Suci merupakan hari-hari penting menjelang Paskah yang akan jatuh pada Minggu, 17 April 2022.

Baca juga: 5 Tradisi Perayaan Jumat Agung di Seluruh Dunia

Hari Paskah/Pesakh Yahudi

Paskah atau Pesakh Yahudi tahun 2022 dirayakan pada tanggal 15 April. Paskah dirayakan pada hari ke-14 bulan Nisan, bulan pertama pada kalender Ibrani.

Bagi orang Yahudi, Paskah berarti perayaan dan bentuk syukur untuk memperingati hari pembebasan dari Mesir. Di Alkitab, kisah Paskah Yahudi tercantum dalam Kitab Keluaran.

Paskah dirayakan selama delapan hari. Perayaan ini dimulai dengan malam Seder, upacara perjamuan makan malam disertai minum anggur dan pembacaan Haggadah, teks relijius yang menceritakan kisah pembebasan orang-orang Yahudi dari perbudakan.

Hari Peringatan Tragedi Hillsborough

Peringatan ini digelar setiap 15 April untuk memperingati tragedi Hillsborough, insiden terburuk dalam sejarah olahraga di Inggris. Sebanyak 96 korban tewas dalam kejadian tersebut.

Korban tewas berjatuhan akibat membludaknya penonton yang ingin menyaksikan duel semifinal Piala FA antara Liverpool dan Nottingham Forest di Stadion Hillsborough, Sheffield, pada 15 April 1989.

Stadion yang berkapasitas hampir 40.000 kursi itu hanya menyediakan 14.600 tempat duduk untuk pendukung Liverpool sebagai tim tamu. Namun, diperkirakan 25.000 Liverpudlian, pendukung Liverpool, datang ke stadion tersebut.

Akibatnya, terjadi penumpukan penonton di sisi lapangan yang menampung para pendukung Liverpool. Penyelidikan pada 2016 menemukan kesalahan polisi dalam membuka pintu keluar sebelum kick-off menyebabkan kecelakaan fatal.

Pemerintah Inggris pun telah meminta maaf atas kesalahan menuduh suporter Liverpool menjadi penyebab utama tragedi tersebut.

Baca juga: Korban Tragedi Hillsborough Bakal Selalu Dikenang

Hari Peringatan Tenggelamnya Titanic

Hari Peringatan Titanic diperingati setiap tahun pada tanggal 15 April untuk memperingati tenggelamnya kapal tersebut di Samudera Atlantik pada 15 April 1912.

Kapal mewah Inggris itu berangkat dari Southampton pada 10 April 1912 untuk pelayaran perdananya. Kapal dengan panjang sekitar 270 meter tersebut menjadi salah satu kapal terbesar saat itu.

Empat kompartemen lambungnya bahkan dapat dibanjiri air tanpa menyebabkan kapal ini kehilangan daya apungnya. Inilaih yang membuat R.M.S. Titanic dianggap tidak dapat tenggelam.

Namun, tepat sebelum tengah malam pada tanggal 14 April, kapal ini gagal untuk mengalihkan jalurnya dari gunung es.

Tabrakan ini memecahkan setidaknya lima kompartemen lambungnya dan menyebabkan kapal ini tenggelam setelah patah menjadi dua.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

Nasional
Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Nasional
Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Nasional
Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Nasional
Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Nasional
Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Nasional
Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Nasional
Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Nasional
Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Nasional
PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

Nasional
Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com