Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gerindra Agendakan Prabowo-Gibran Bertemu, PDI-P: Ya Boleh Saja

Kompas.com - 07/04/2022, 17:21 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP PDI-P Bambang Wuryanto mengaku tak mempersoalkan apabila Gerindra akan mengatur pertemuan antara Prabowo Subianto dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.

Adapun pertemuan itu direncanakan Sekretaris Jenderal Gerindra Ahmad Muzani saat bertemu Gibran, Rabu (6/4/2022).

"Pak Muzani berharap mau mengatur jadwal antara Mas Gibran dan Pak Prabowo boleh enggak? Ya boleh saja. Apa yang salah," kata Bambang di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (7/4/2022).

Baca juga: Saat Sekjen Gerindra Sampaikan Salam Prabowo ke Gibran...

Pria yang akrab disapa Bambang Pacul itu menuturkan, tidak ada yang salah jika ada yang mengatur pertemuan antara Prabowo dan Gibran.

Sebab, ia menilai bahwa setiap orang berhak untuk bertemu dan menjalin komunikasi meski beda partai politik.

"Kasih tahu apa yang salah? Hubungan antar manusia kan biasa. Apalagi sesama anak bangsa. Monggo. Kan begitu, dipersilakan," jelasnya.

Untuk itu, Pacul mempersilakan kepada Gibran jika ingin bertemu Prabowo.

Menurutnya, pertemuan itu hendaknya diartikan sebagai sesama anak bangsa yang saling bersilaturahmi.

"Ya boleh, Pak Muzani mau ketemu Pak Prabowo, Mas Gibran monggo saja. No problemo. Istilah anak muda sekarang," pungkasnya.

Diketahui bersama, Ahmad Muzani menyambangi Balai Kota Solo untuk bertemu Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka pada Rabu.

Dalam keterangan tertulis yang diterima, ada banyak hal yang dibicarakan dalam pertemuan tersebut.

Mulai dari saling bertukar pikiran soal penanganan pandemi Covid-19, persoalan naiknya harga sembako, hingga politik 2024.

Ketua Fraksi Gerindra DPR itu juga menyampaikan salam hormat dari Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto kepada Gibran.

Baca juga: Survei SMRC: Prabowo Dapat Dukungan Terbanyak untuk Capres Elite Parpol

Menurut Muzani, di lain waktu nantinya Prabowo ingin bertemu dengan putra Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu.

"Selain silaturahmi, saya juga menyampaikan titipan salam dari Ketua Umum Partai Gerindra yang juga Menteri Pertahanan, Pak Prabowo Subianto," ucap Muzani.

"Beliau menyampaikan salam hormat untuk Pak Walikota dan keluarga dan kiranya dilain waktu bisa ke Solo bertemu dengan Pak Wali. Dan tadi disampaikan Mas Gibran juga menyampaikan keinginannya ingin bertemu Pak Prabowo," sambungnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Nasional
Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Nasional
Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Nasional
Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Nasional
Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Nasional
Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Nasional
Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Nasional
Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Nasional
PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

Nasional
Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Nasional
PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com