Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Presiden Jokowi Disebut Akan Berikan Bantuan Insentif Produksi Film

Kompas.com - 06/09/2021, 13:39 WIB
Fitria Chusna Farisa,
Dani Prabowo

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo berencana memberikan bantuan insentif modal produksi film kepada para sineas Tanah Air.

Hal itu diungkap oleh Sutradara Garin Nugroho yang juga Ketua Bidang Penjurian Komite Festival Film Indonesia (FFI) usai bertemu dengan Jokowi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (6/9/2021). Selain Garin, hadir pula aktor yang juga Ketua Komite FFI Reza Rahadian.

"Untuk memberi bantuan atau insentif untuk melakukan modal produksi dalam skema produktivitas film Indonesia menghadapi era tantangan ini," kata Garin.

Garin tak menyebut secara rinci besaran bantuan yang bakal diberikan pemerintah. Namun, ia mengatakan rencana pemberian insentif itu sudah disetujui oleh Kementerian Keuangan dan akan segera diproses.

"Sekarang sedang diproses proses kerjanya antara pemerintah dengan teman-teman di dunia film," ujarnya.

Baca juga: Bertemu Jokowi, Komite FFI Dukung Pengusulan Usmar Ismail Jadi Pahlawan Nasional

Dalam pertemuan itu Jokowi juga menyampaikan dukungannya supaya industri film Indonesia terus tumbuh sekalipun di era pandemi virus corona.

Presiden mengapresiasi insan perfilman lantaran berhasil memproduksi sekitar 88 judul film di tengah situasi pandemi di tahun ini.

Kendati demikian, kata Garin, Jokowi juga mengingatkan para sineas untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dalam segala aktivitas pekerjaan.

"Disiplin masyarakat dan produktivitas seiring maka kebangkitan pasca pandemi ini akan berjalan dengan baik, itu pesan dari Bapak Presiden," ucap Garin.

"Dan kerja film nanti juga ada misalnya bioskop mulai dibuka, dan mal buka itu menuntut karakter berbangsa yaitu disiplin dan kebersamaan menjawab pandemi," tuturnya.

Baca juga: Reza Rahadian Sebut Jokowi Akan Hadiri Malam Anugerah FFI 2021

Garin menambahkan, kehadiran dirinya dan Reza ke Istana juga dalam rangka menyampaikan undangan ke presiden untuk hadir pada Malam Anugerah FFI 2021 pada 10 November mendatang.

"Presiden menjanjikan untuk hadir, kalau tidak ada aral melintang hadir di Festival Film Indonesia," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com