Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pola Peningkatan Kasus Covid-19, Ketua Satgas: Selalu Terjadi Setelah Libur Panjang

Kompas.com - 27/05/2021, 16:07 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Ganip Warsito membeberkan pola kenaikan kasus Covid-19 di Indonesia yang biasa terjadi pada periode libur panjang.

Ganip menyampaikan hal tersebut saat menghadiri rapat dengar pendapat (RDP) bersama Komisi IX DPR, Kamis (27/5/2021).

"Setiap ada libur panjang, kita selalu mengingat akan diikuti dengan peningkatan kasus Covid-19," kata Ganip dalam rapat yang dipantau secara virtual.

Baca juga: Kepala BNPB Ganip Warsito Tinjau RSD Wisma Atlet di Tengah Lonjakan Pasien Covid-19

Ia memulai pemaparannya dengan mengungkap awal peningkatan kasus Covid-19 yang terjadi pasca-libur panjang Idul Fitri tahun 2020.

Padahal, saat itu pemerintah baru saja memulai kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) pada 10 April 2021 untuk mencegah penyebaran Covid-19.

"Pada masa awal penerapan PSBB yaitu tanggal 10 April 2020 telah dilaksanakan pencegahan penyebaran virus corona di mana kemudian tidak lama setelahnya, terdapat libur panjang Idul Fitri yang berdampak terhadap naiknya kasus Covid-19 pada 6-28 Juni 2020," ujar dia.

Setelah itu, Ganip mengatakan bahwa pola peningkatan kasus Covid-19 selalu terjadi pada libur panjang berikutnya.

Pada libur 20-23 Agustus 2020, diikuti dengan peningkatan kasus Covid-19 pada 1-25 September 2020.

"Namun, kasus positif Covid-19 sempat mengalami penurunan hingga 28 Oktober 2020, tetapi kemudian ada libur panjang lagi, 28 Oktober sampai 1 November 2020," ucap dia.

Baca juga: KSAD Dukung Penelitian Sel Dendritik Guna Hadapi Covid-19

Libur panjang akhir Oktober sampai awal November 2020 itu, kata dia, kembali meningkatkan kasus Covid-19 yang terjadi pada November 2020 hingga Januari 2021.

Pada kenaikan kasus itu, Ganip menilai bahwa hal tersebut terjadi karena adanya libur panjang Natal dan Tahun Baru 2021.

Akan tetapi, menurut dia, pemerintah telah mengambil langkah atau kebijakan untuk menindaklanjuti kenaikan kasus.

Saat itu, pemerintah mengambil kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang dimulai pada Januari 2021.

Karena kebijakan itu, Ganip menilai ada penurunan kasus yang terjadi di Indonesia, setelah PPKM diberlakukan.

"Pemerintah memberlakukan PPKM yang pertama yaitu pada 11 sampai 25 Januari 2021 dan disambung dengan PPKM kedua yaitu pada 26 Januari sampai dengan 8 Februari 2021," kata dia.

Baca juga: Klaster Lebaran Bermunculan di Jakarta, Berikut Daftar RT dengan Kasus Aktif Covid-19 Terbanyak

Kebijakan untuk menurunkan kasus Covid-19 pasca-libur Nataru itu kemudian ditambah dengan kebijakan melarang bepergian ke luar kota saat libur Imlek.

Dengan kebijakan itu, kata dia, telah memberikan dampak positif karena kasus Covid-19 sempat menurun.

"Pelarangan bepergian ke luar kota itupun diteruskan pada saat libur Isra Miraj, libur Paskah dan libur Idul Fitri 2021. Langkah-langkah tersebut dapat menurunkan kasus Covid-19 sampai saat ini," ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 7 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Gunung Raung Erupsi, Ma'ruf Amin Imbau Warga Setempat Patuhi Petunjuk Tim Penyelamat

Nasional
Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Cak Imin: Bansos Cepat Dirasakan Masyarakat, tapi Tak Memberdayakan

Nasional
Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Cak Imin: Percayalah, PKB kalau Berkuasa Tak Akan Lakukan Kriminalisasi...

Nasional
Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Gerindra Lirik Dedi Mulyadi untuk Maju Pilkada Jabar 2024

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Gibran Ingin Konsultasi ke Megawati soal Susunan Kabinet, Masinton: Cuma Gimik

Nasional
Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Kementerian KP Perkuat Standar Kompetensi Pengelolaan Sidat dan Arwana

Nasional
Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Bupati Sidoarjo Berulang Kali Terjerat Korupsi, Cak Imin Peringatkan Calon Kepala Daerah Tak Main-main

Nasional
Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Wapres Ajak Masyarakat Tetap Dukung Timnas U-23 demi Lolos Olimpiade

Nasional
Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Gibran Ingin Konsultasi dengan Megawati terkait Susunan Kabinet

Nasional
Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Soal Dukungan PKB untuk Khofifah, Cak Imin: Kalau Daftar, Kita Sambut

Nasional
Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang 'Toxic'

Jubir Sebut Luhut Hanya Beri Saran ke Prabowo soal Jangan Bawa Orang "Toxic"

Nasional
Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Muslimat NU Kirim Bantuan Kemanusiaan Rp 2 Miliar ke Palestina

Nasional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic', Projo: Nasihat Bagus

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic", Projo: Nasihat Bagus

Nasional
Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Buktikan Kinerja Unggul, Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com