Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketua DPP Gerindra Klaim Sosok Prabowo Berdampak Positif bagi PKS dan PAN di Pileg

Kompas.com - 25/04/2019, 22:08 WIB
Kristian Erdianto,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria menilai sosok calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto memberikan dampak positif bagi perolehan suara partai koalisi Indonesia Adil dan Makmur pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2019.

Menurut Riza, pada pileg kali ini, tidak hanya Partai Gerindra yang menikmati coattail effect atau efek ekor jas dari sosok Prabowo, melainkan juga Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Amanat Nasional (PAN).

"Jadi memang Pak Prabowo itu memberikan suara atau dampak tidak hanya bagi Partai Gerindra namun dinikmati oleh partai lain seperti PKS juga ikut menikmati. PAN juga ikut menikmati," ujar Riza saat ditemui di kediaman Prabowo Subianto, Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Kamis (25/4/2019).

Riza berpendapat, efek ekor jas tidak hanya terjadi di parpol koalisi pendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Hal yang sama juga terjadi di parpol koalisi pengusung pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

Baca juga: Timses Jokowi: Kubu Prabowo Hoaks Berjamaah soal Kecurangan Pemilu

Ia memandang, perolehan suara parpol pengusung, selain PDI-P, juga mendapat keuntungan dari sosok Jokowi.

"Begitu juga suara Pak Jokowi juga dinikmati oleh partai-partai pengusungnya. Tidak hanya PDI-P yang menikmati suara capres tapi partai-partai pengusung," kata Riza.

"Jadi tidak otomatis yang menikmati hanya partai yang memiliki capres, PDIP dan Gerindra. Tapi juga dinikmati oleh partai-partai pendukung dari pasangan calon tersebut," ucapnya.

Kompas TV Komisi Pemilihan Umum atau KPU mulai membuka rekapitulasi hasil penghitungan suara tingkat nasional mulai hari ini, namun rekapitulasi belum bisa dimulai karena di tingkat kota dan kabupaten masih belum rampung. Rekapitulasi nasional baru bisa dimulai setelah rekap berjenjang di tingkat kecamatan hingga provinsi selesai saat ini sebagian kecamatan di daerah telah selesai merampungkan rekapitulasi suara dari jadwal KPU rekapitulasi berlangsung dari 18 april hingga 22 mei 2019. #kpu #rekapitulasi #pemilu
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

MKD Dinilai Bebani DPR Periode Mendatang Jika Tak Menindak Anggota Dewan Pemain Judi Online

MKD Dinilai Bebani DPR Periode Mendatang Jika Tak Menindak Anggota Dewan Pemain Judi Online

Nasional
Belajar dari 2020, Bawaslu Wanti-wanti Kepala Desa dan ASN Tak Berpihak pada Pilkada 2024

Belajar dari 2020, Bawaslu Wanti-wanti Kepala Desa dan ASN Tak Berpihak pada Pilkada 2024

Nasional
Kejagung Bakal Tuntut Pelaku Judi Online dengan Hukuman Maksimal

Kejagung Bakal Tuntut Pelaku Judi Online dengan Hukuman Maksimal

Nasional
MKD Didesak Pecat 82 Anggota DPR yang Main Judi 'Online'

MKD Didesak Pecat 82 Anggota DPR yang Main Judi "Online"

Nasional
Menakar Peluang Kerja Sama PKB dan PDI-P pada Pilkada Jakarta, Terbentuk Poros Ketiga?

Menakar Peluang Kerja Sama PKB dan PDI-P pada Pilkada Jakarta, Terbentuk Poros Ketiga?

Nasional
PSU 863 TPS di Gorontalo, KPU Klaim Ribuan KPPS Telah Direkrut dalam 5 hari

PSU 863 TPS di Gorontalo, KPU Klaim Ribuan KPPS Telah Direkrut dalam 5 hari

Nasional
KPU Sebut 5 Parpol Kurang Caleg Perempuan Sudah Perbaiki Daftar Calon untuk PSU Gorontalo

KPU Sebut 5 Parpol Kurang Caleg Perempuan Sudah Perbaiki Daftar Calon untuk PSU Gorontalo

Nasional
Bawaslu Soroti Potensi Ketidakakuratan Daftar Pemilih Pilkada 2024

Bawaslu Soroti Potensi Ketidakakuratan Daftar Pemilih Pilkada 2024

Nasional
Novel Baswedan Sampai Mantan 'Raja OTT' Akan Daftar Capim KPK

Novel Baswedan Sampai Mantan "Raja OTT" Akan Daftar Capim KPK

Nasional
Titik Temu Mewujudkan Koalisi PKS dan PDI-P pada Pilkada Jakarta

Titik Temu Mewujudkan Koalisi PKS dan PDI-P pada Pilkada Jakarta

Nasional
Datang ke Istana, Bamsoet Lapor Persiapan Sidang Tahunan MPR Terakhir Jokowi

Datang ke Istana, Bamsoet Lapor Persiapan Sidang Tahunan MPR Terakhir Jokowi

Nasional
Wapres Peringatkan Limbah B3 Tak Bisa Dibuang Sembarangan

Wapres Peringatkan Limbah B3 Tak Bisa Dibuang Sembarangan

Nasional
Produksi Karpet Mobil Ternama Dunia Dibuat di Pasuruan, Wapres: Tinggal Buat Mobilnya...

Produksi Karpet Mobil Ternama Dunia Dibuat di Pasuruan, Wapres: Tinggal Buat Mobilnya...

Nasional
Tak Hanya Segelintir, Ternyata Ada 82 Anggota DPR RI yang Main Judi Online

Tak Hanya Segelintir, Ternyata Ada 82 Anggota DPR RI yang Main Judi Online

Nasional
Pusat Data Nasional Jebol: Menkominfo Mundur atau Dimaklumi?

Pusat Data Nasional Jebol: Menkominfo Mundur atau Dimaklumi?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com