JAKARTA, KOMPAS.com - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengaku siap menyodorkan nama ketua umumnya, Muhaimin Iskandar, sebagai calon wakil presiden (Cawapres) 2019.
"Sangat siap," ujar Wakil Sekretaris Jenderal PKB Daniel Johan kepada Kompas.com, Jakarta, Selasa (27/2/2018).
PKB percaya diri lantaran Muhaimin Iskandar memiliki elektabilitas cukup tinggi berdasarkan berbagai survei yang telah dilakukan.
Bahkan, berdasarkan survei Alvara Research Center, mama Muhaimin kembali yang teratas sebagai tokoh Islam yang dinilai paling layak jadi Cawapres 2019.
Selain itu, PKB juga percaya diri karena menilai ada dukungan dari masyarakat kepada Muhaimin Iskandar atau Cak Imin untuk jadi Cawapres 2019.
(Baca juga: Hanura Jagokan Wiranto, PKB Tetap Ajukan Cak Imin Jadi Pendamping Jokowi di 2019)
Hal ini mengacu kepada maraknya reklame dukungan kepada Cak Imin yang berasal dari para relawan.
Meski begitu kata Daniel, PKB akan terlebih dahulu menunggu Musyawarah Pimpinan Nasional (Muspimnas) sebelum memutuskan mengusung Muhaimin Iskandar sebagai Cawapres 2019.
"Muspimnas sendiri baru akan dilaksanakan pada akhir Juni 2018," kata Daniel.
Nama muhaimin Iskandar sendiri menjadi salah satu nama yang muncul dalam beberapa survei nama Cawapres, bersama Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Gatot Nurmantyo.
Ketiganya bahkan dinilai akan bersaing ketat sebagai tokoh yang kemungkinan besar digandeng oleh para calon presiden 2019. Sebab ketiganya merupakan representasi besar.
Muhaimin Iskandar dipresentasikan sebagai tokoh Islam, AHY tokoh muda, dan Gatot Nurmantyo sebagai tokoh militer.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.