Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wapres: PTIS Harus Tingkatkan Kualitas agar Bisa Bersaing

Kompas.com - 26/04/2017, 14:34 WIB

PALANGKARAYA, KOMPAS.com - Wakil Presiden Jusuf Kalla mengatakan Perguruan Tinggi Islam Swasta (PTIS) harus meningkatkan kualitas untuk bersaing secara nasional.
Untuk itu, diperlukan rencana dan langkah yang besar agar PTIS lebih berkualitas dan mampu bersaing.

"Sebelum bersaing global, bersaing di tingkat nasional dulu sehingga bisa diukur dan lebih mudah dicapai," kata Wapres saat memberikan ceramah kunci pada Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Badan Kerja Sama Perguruan Tinggi Islam Swasta (BKS PTIS) dan Seminar Lokakarya Internasional di Universitas Muhammadiyah Palangkaraya, Rabu (26/4/2017), seperti dikutip Antara.

Wapres mengatakan, kualitas adalah hal yang selalu penting untuk dijaga. Apalagi jika menyangkut pendidikan. 

"Apabila kita bicara tentang pendidikan, tentang mutu, pertanyaannya adalah pendidikan apa yang kita butuhkan ke depan. Karena kalau kita tidak melihat kebutuhan ke depan kita hanya menjadi konsumer ilmu saja bukan produsen ilmu," katanya.

Menurut Wapres, PTIS perlu membuat target kualitatif. Misalnya, dalam jangka waktu lima tahun ke depan dari 10 besar perguruan tinggi Indonesia, 50 persennya adalah perguruan tinggi Islam.

"Tidak usah global dulu, nasional saja karena bermimpi bagus tapi yang wajar-wajar saja mimpinya karena di mana-mana perguruan tinggi pasti ingin masuk world class university," kata Wapres.

Untuk itu, menurut dia, perlu kerja sama yang baik antaruniversitas, misal di satu universitas kekurangan dosen dikirim dari universitas lain, atau saling tukar guru besar dan saling membantu.

"Mari kita bekerja sama sambil bersaing. Bersaing itu penting itu yang membuat kita maju tapi juga perlu bekerja sama. Karena tanpa persaingan lambat kemajuan, tanpa kerja sama mahal kemajuan," ujar Kalla.

Kompas TV Benarkah kebijakan KUE era SBY benar telah menzalimi masyarakat kecil?
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Harun Masiku Nyaris Diringkus di 2021, tapi Gagal Akibat KPK Ribut Internal

Harun Masiku Nyaris Diringkus di 2021, tapi Gagal Akibat KPK Ribut Internal

Nasional
Satgas Pangan Polri Awasi Impor Gula yang Masuk ke Tanjung Priok Jelang Idul Adha 2024

Satgas Pangan Polri Awasi Impor Gula yang Masuk ke Tanjung Priok Jelang Idul Adha 2024

Nasional
Eks Penyidik KPK Curiga Harun Masiku Tak Akan Ditangkap, Cuma Jadi Bahan 'Bargain'

Eks Penyidik KPK Curiga Harun Masiku Tak Akan Ditangkap, Cuma Jadi Bahan "Bargain"

Nasional
Sosiolog: Penjudi Online Bisa Disebut Korban, tapi Tak Perlu Diberi Bansos

Sosiolog: Penjudi Online Bisa Disebut Korban, tapi Tak Perlu Diberi Bansos

Nasional
KPK Hampir Tangkap Harun Masiku yang Nyamar Jadi Guru di Luar Negeri, tapi Gagal karena TWK

KPK Hampir Tangkap Harun Masiku yang Nyamar Jadi Guru di Luar Negeri, tapi Gagal karena TWK

Nasional
Minta Kemenag Antisipasi Masalah Saat Puncak Haji, Timwas Haji DPR: Pekerjaan Kita Belum Selesai

Minta Kemenag Antisipasi Masalah Saat Puncak Haji, Timwas Haji DPR: Pekerjaan Kita Belum Selesai

Nasional
Timwas Haji DPR RI Minta Kemenag Pastikan Ketersediaan Air dan Prioritaskan Lansia Selama Puncak Haji

Timwas Haji DPR RI Minta Kemenag Pastikan Ketersediaan Air dan Prioritaskan Lansia Selama Puncak Haji

Nasional
Timwas Haji DPR Minta Oknum Travel Haji yang Rugikan Jemaah Diberi Sanksi Tegas

Timwas Haji DPR Minta Oknum Travel Haji yang Rugikan Jemaah Diberi Sanksi Tegas

Nasional
Kontroversi Usulan Bansos untuk 'Korban' Judi Online

Kontroversi Usulan Bansos untuk "Korban" Judi Online

Nasional
Tenda Haji Jemaah Indonesia di Arafah Sempit, Kemenag Diminta Beri Penjelasan

Tenda Haji Jemaah Indonesia di Arafah Sempit, Kemenag Diminta Beri Penjelasan

Nasional
MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

MUI Minta Satgas Judi Online Bertindak Tanpa Pandang Bulu

Nasional
Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Tolak Wacana Penjudi Online Diberi Bansos, MUI: Berjudi Pilihan Hidup Pelaku

Nasional
MUI Keberatan Wacana Penjudi Online Diberi Bansos

MUI Keberatan Wacana Penjudi Online Diberi Bansos

Nasional
[POPULER NASIONAL] Menkopolhukam Pimpin Satgas Judi Online | PDI-P Minta KPK 'Gentle'

[POPULER NASIONAL] Menkopolhukam Pimpin Satgas Judi Online | PDI-P Minta KPK "Gentle"

Nasional
Tanggal 18 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 18 Juni 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com