JAKARTA, KOMPAS.com — Presiden Joko Widodo menyoroti fasilitas di pasar tradisional. Ia meminta agar pasar tradisional diperbaiki fasilitasnya sehingga bisa menjadi tempat berjualan yang layak.
"Pasar tradisional harus bersih, tidak becek, tidak bau, ada tempat parkirannya," kata Jokowi saat membuka rapat kerja Kementerian Perdagangan Tahun 2017 di Istana Negara, Jakarta, Selasa (21/2/2017).
Selain perbaikan fisik, Jokowi menilai perbaikan manajemen juga dibutuhkan. Jokowi meminta jajaran Kementerian Perdagangan yang hadir untuk terjun langsung ke lapangan untuk membimbing para pedagang.
"Memang bekerja dengan cara yang saya sampaikan, perlu energi pikiran yang lebih capek. Lebih enak memang kalau di kantor, tapi rakyat kita, pedagang kecil, perlu bimbingan kita," ucap Jokowi.
Jokowi mengatakan, salah satu ilmu yang bisa diberikan ke pedagang tradisional adalah terkait manajemen stok barang, manajemen keuangan, hingga pelayanan konsumen.
"Kalau di minimarket bisa seperti itu, di pasar juga harus seperti itu. Enggak ada AC enggak apa-apa, yang penting manajemennya," kata dia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.