Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Data Pembangunan Jalan Perbatasan Selama Dua Tahun Pemerintah Jokowi

Kompas.com - 27/10/2016, 18:54 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Selama dua tahun, pemerintahan Joko Widodo mengebut pengerjaan infrastruktur jalan dan pos lintas batas negara. Sedikit demi sedikit, akses mulai terbangun.

Di perbatasan antara Kalimantan dengan Malaysia, misalnya, target jalan perbatasan yang dibangun, yakni 1.900 kilometer.

"Tahun anggaran 2016 telah membangun 114,30 kilometer jalan baru," ujar Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimoeljono di Kantor Kepala Staf Presiden, Jakarta, Kamis (27/10/2016).

(baca: Ini Hasil Pembangunan Jalan di Papua Selama Dua Tahun Pemerintahan Jokowi)

Jalan itu dibangun di Provinsi Kalimantan Barat (99,10 kilometer), Provinsi Kalimantan Timur (8 kilometer) dan Provinsi Kalimantan Utara (7,20 kilometer).

Dari total yang sudah dibangun, jalan perbatasan di Kalimantan yang sudah tersambung, yakni sepanjang 1.454 kilometer.

Pada tahun anggaran 2017, jalan yang direncanakan dibangun, yakni sepanjang 197,70 kilometer.

(baca: Mendagri Sebut 13 Pulau Kecil Terluar Dibangun Jokowi-JK dalam Dua Tahun)

Dengan demikian, total jalan perbatasan yang tersambung akan tembus sepanjang 1.633,90 kilometer.

"Ada beberapa jalan yang memang sengaja kami buat sangat lebar. Nantinya bisa digunakan sekaligus untuk pendaratan pesawat TNI," ujar Basuki.

Selain itu, dibangun pula tiga bangunan pos lintas batas negara di Kalimantan, yakni PLBN Entikong, PLBN Aruk (Sajingan Besar) dan PLBN Nanga Badau.

(baca: Dua Tahun Jokowi-JK dan Realisasi Membangun Indonesia dari Pinggiran)

Dari tiga PLBN itu, PLBN Aruk dan Nanga Badau ditargetkan rampung akhir 2016, sementara PLBN Entikong ditargetkan rampung 2017.

Nusa Tenggara Timur

Di daerah perbatasan Nusa Tenggara Timur dan Timor-Timur juga demikian. Dari target jalan sepanjang 176,19 kilometer, telah dibangun jalan sepanjang 15 kilometer.

Dengan demikian, jalan perbatasan yang tersambung, yakni sepanjang 63,19 kilometer. Sisa pengerjaan jalan akan dibangun menggunakan pada tahun anggaran 2017.

Selain jalan, sebanyak tiga PLBN juga dibangun, yakni PLBN Motamassin (Kobalima Timur), PLBN Motaain (Tasifeto Timur) dan PLBN Wini (Insana Utara). Ketiga PLBN itu ditargetkan rampung pada akhir 2016.

Kompas TV Jelang 2 Tahun Jokowi-JK, Pemberantasan Pungli Mencuat
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Langkah PDI-P Tak Lakukan Pertemuan Politik Usai Pemilu Dinilai Tepat

Nasional
PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

PSI Buka Pendaftaran Bakal Calon Kepala Daerah Pilkada 2024

Nasional
PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

PKB: Semua Partai Terima Penetapan Prabowo-Gibran, kecuali yang Gugat ke PTUN

Nasional
Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

Ukir Sejarah, Walkot Surabaya Terima Penghargaan Satyalancana Karya Bhakti Praja Nugraha

BrandzView
Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Jokowi dan Gibran Disebut Bukan Bagian PDI-P, Kaesang: Saya Enggak Ikut Urusi Dapurnya

Nasional
Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Helikopter Panther dan KRI Diponegoro Latihan Pengiriman Barang di Laut Mediterania

Nasional
Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Kaesang Sebut PSI Sudah Kantongi Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta

Nasional
Hasto: Di Tengah Panah 'Money Politic' dan 'Abuse of Power', PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Hasto: Di Tengah Panah "Money Politic" dan "Abuse of Power", PDI-P Masih Mampu Jadi Nomor 1

Nasional
Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Jokowi Suntik Modal Hutama Karya Rp 18,6 T untuk Pembangunan Tol Sumatera

Nasional
Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Ke Kader yang Akan Ikut Pilkada, Megawati: Kalau Bohong, Lebih Baik Tidak Usah

Nasional
Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Hakim: Hinaan Rocky Gerung Bukan ke Pribadi Jokowi, tetapi kepada Kebijakan

Nasional
Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Belum Putuskan Maju Pilkada di Mana, Kaesang: Lihat Dinamika Politik

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com