Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kubu Hatta Rajasa Klaim Didukung 368 Suara

Kompas.com - 26/02/2015, 12:14 WIB
Dani Prabowo

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
 — Kubu pendukung Hatta Rajasa optimistis Hatta akan kembali terpilih sebagai Ketua Umum PAN dalam Kongres IV yang akan digelar di Bali pada 28 Februari–3 Maret 2015. Mereka mengklaim, saat ini Hatta didukung ratusan pemilik suara.

“Saat ini sudah ada 368 pemilik suara dalam Kongres IV tiba di Bali sebagai pendukung Hatta Rajasa,” kata Wakil Sekjen DPP PAN Jana Sjamsiah melalui siaran pers, Kamis (26/2/2015).

Menurut Jana, para pemilik suara itu berasal dari DPW dan DPD PAN yang datang dari berbagai daerah, seperti Riau, Sulawesi Utara, Sumatera Utara, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Gorontalo. Jumlah itu belum termasuk pemilik suara dari organisasi otonom lain yang juga akan memilih Hatta.

"Mereka yang menyatakan akan mendukung Hatta karena alasan rasional, prestasi, dan popularitas," ujarnya.

Selain Hatta, calon lain yang akan maju dalam Kongres yakni Zulkifli Hasan. Ia didukung oleh Ketua Majelis Pertimbangan Pusat PAN Amien Rais. (Baca: Zulkifli Minta Hatta Ikuti Tradisi PAN Ketum Hanya Satu Periode)

Seperti diberitakan Tribunnews.com, Steering Comitte Kongres PAN Kuntum Khairu Basya menjelaskan, pemilik suara yang berhak memberikan suara terdiri atas Majelis Pertimbangan Partai, DPD, DPW Provinsi, DPD Kabupaten/Kota, dan perwakilan luar negeri.

Selain itu, ada pula enam organisasi otonom PAN, yakni Gerakan Muda Nasional (GMN), Penegak Amanat Reformasi Rakyat (Parra), PAN Muda Untuk (Pandu) Indonesia, Perempuan PAN (PUAN), Barisan Muda (BM) PAN, dan Himpunan Pengusaha PAN (Himpan).

“Pemilik suara sebagai berikut, dua suara dari ketua dan sekretaris MPP PAN, DPD tiga suara terdiri dari ketum, sekjen, dan bendum. DPW ada 68 suara, yaitu ketua dan sekretaris, DPD kabupaten/kota 512 suara, perwakilan luar negeri Malaysia dan Singapura dua suara, dan ketum organisasi otonom,” paparnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Coklit Pemilih Pilkada Berlangsung, Bawaslu Ungkap 10 Kerawanan Prosedur

Coklit Pemilih Pilkada Berlangsung, Bawaslu Ungkap 10 Kerawanan Prosedur

Nasional
Hari Ini, SYL dkk Hadapi Sidang Tuntutan Kasus Pemerasan dan Gratifikasi di Kementan

Hari Ini, SYL dkk Hadapi Sidang Tuntutan Kasus Pemerasan dan Gratifikasi di Kementan

Nasional
Stafsus Klaim Jokowi Tak 'Cawe-cawe' di Pilkada Manapun

Stafsus Klaim Jokowi Tak "Cawe-cawe" di Pilkada Manapun

Nasional
Panasnya Rapat di DPR Bahas Peretasan PDN: Kominfo, BSSN dan Telkom Saling Lempar Bola hingga Disindir Bodoh

Panasnya Rapat di DPR Bahas Peretasan PDN: Kominfo, BSSN dan Telkom Saling Lempar Bola hingga Disindir Bodoh

Nasional
Kaesang ke Sekjen PKS: Jangan Bawa-bawa Presiden Lah, Ketumnya Kan Saya

Kaesang ke Sekjen PKS: Jangan Bawa-bawa Presiden Lah, Ketumnya Kan Saya

Nasional
Menkominfo Masih Bisa Bilang Alhamdulillah usai PDN Diretas, Ini Sebabnya

Menkominfo Masih Bisa Bilang Alhamdulillah usai PDN Diretas, Ini Sebabnya

Nasional
Peretasan PDN Bukti Keamanan Data RI Lemah, Kultur Mesti Diubah

Peretasan PDN Bukti Keamanan Data RI Lemah, Kultur Mesti Diubah

Nasional
Komisi I Desak Pemerintah Buat Satgas dan Crisis Center Tangani PDN

Komisi I Desak Pemerintah Buat Satgas dan Crisis Center Tangani PDN

Nasional
Kaesang ke Sekjen PKS: Jangan Bawa-bawa Presiden, yang Ketum Kan Saya!

Kaesang ke Sekjen PKS: Jangan Bawa-bawa Presiden, yang Ketum Kan Saya!

Nasional
PDN Diretas, Pengelola sampai Pejabat Dinilai Patut Ditindak Tegas

PDN Diretas, Pengelola sampai Pejabat Dinilai Patut Ditindak Tegas

Nasional
[POPULER NASIONAL] Tanggapan Parpol Atas Manuver PKS Usung Anies-Sohibul di Pilkada Jakarta | Pemerintah Pasrah Data PDN Tak Bisa Dipulihkan

[POPULER NASIONAL] Tanggapan Parpol Atas Manuver PKS Usung Anies-Sohibul di Pilkada Jakarta | Pemerintah Pasrah Data PDN Tak Bisa Dipulihkan

Nasional
Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Juli 2024

Daftar Hari Besar Nasional dan Internasional Juli 2024

Nasional
Laporkan Persoalan PDN, Menkominfo Bakal Ratas dengan Jokowi Besok

Laporkan Persoalan PDN, Menkominfo Bakal Ratas dengan Jokowi Besok

Nasional
PDN Diretas, Puan: Pemerintah Harus Jamin Hak Rakyat atas Keamanan Data Pribadi

PDN Diretas, Puan: Pemerintah Harus Jamin Hak Rakyat atas Keamanan Data Pribadi

Nasional
TB Hasanuddin Titipkan 'Anak' Bantu BSSN Buru 'Hacker' PDN

TB Hasanuddin Titipkan "Anak" Bantu BSSN Buru "Hacker" PDN

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com