Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kericuhan di Hongkong Baru Mulai Ketika Pemungutan Suara Sudah Usai

Kompas.com - 07/07/2014, 16:09 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com — Pemungutan suara di Victoria Park, Hongkong, Minggu (6/7/2014), berakhir ricuh. Menurut salah satu panitia yang terlibat dalam penyelenggaraan pemilu tersebut, kericuhan baru dimulai justru ketika semua proses pemungutan suara sudah selesai. Berikut ini adalah tuturan panitia tersebut tentang pemungutan suara di Victoria Park.

"Pukul 07.00 waktu Hongkong, panitia sudah berkumpul di Lapangan Rumput Victoria Park," tutur petugas KPPSLN TPS 12, Dhieny Megawati, Senin (7/7/2014) siang, lewat komunikasi online. Sebelumnya, lewat laman Facebook, dia menuliskan pula kronologi pemungutan suara di Hongkong tersebut.

Menurut Dhieny, cuaca pada hari itu memang panas dan pengap. Ketika semua persiapan rampung dan para petugas menempatkan diri di tempat pemungutan suara (TPS) yang jadi tanggung jawab masing-masing, kondisi mereka sudah basah kuyup. "Ya, basah kuyup mandi keringat," ujar dia.

Partisipasi tiga kali lipat

Di masing-masing TPS—ada 13 TPS di lapangan ini—para petugas diambil sumpah dan berdoa bersama sebelum memulai tugas. "Sejurus kemudian saya menengok ke arah selatan tempat gerbang (berada), wow... sudah ratusan yang antre," tutur Dhieny.

Pada pukul 09.00 waktu setempat, lanjut Dhieny, Victoria Park sudah banjir pemilih. "Itu tanpa jeda sedikit pun hingga pukul 17.30 WIB," tutur dia. "TPS kami (saja) melayani hampir 1.800 pemilih."

Dhieny mengatakan, pada pemilu legislatif, setiap TPS rata-rata hanya melayani 400 sampai 600 pemilih. Baik pemilu legislatif maupun pemilu presiden, ada 13 TPS di Victoria Park. "Kali ini setiap TPS rata-rata (melayani) 1.400 sampai 1.800 pemilih, dengan (tetap) tujuh petugas di setiap TPS," sebut dia sembari menambahkan ada dua TPS lagi di Makau.

Menurut Dhieny, sistem pendaftaran pemilih tambahan di Victoria Park juga sudah memakai sistem barcode seperti halnya di Singapura dan Tokyo, Jepang. Namun, tetap saja pendataan pemakaian surat suara dilakukan secara manual, termasuk tanda tangan.

Berjeda hujan

Di tengah semua hiruk pikuk itu, pada pukul 10.00 waktu setempat, hujan turun sangat lebat, kontras dengan terik sebelumnya. Angin kencang juga sempat merobohkan TPS 13, di tengah upaya para petugas "menyelamatkan" semua dokumen dan komputer. "Akibatnya memang sedikit ricuh, antrean semakin mengular, komputer juga sempat hang," kata Dhieny.

Pada pukul 16.00 waktu setempat, petugas mengingatkan melalui pengeras suara bahwa TPS akan tutup pada pukul 17.00. Petugas berharap semua pemilih untuk segera datang dan antre. Langkah ini bukan sekadar formalitas sesuai ketentuan UU, kata dia, tetapi juga karena ketatnya peraturan di Hongkong.

"Mungkin tidak banyak yang tahu ketika kami sering didatangi petugas Victoria Park, polisi, dan petugas keamanan, memperingatkan bahwa pengeras suara kami terlalu keras, yang menurut aturan Hongkong tidak diperbolehkan," tutur Dhieny. "Bahkan, arah sound system pun tak boleh ke permukiman (tetapi) ker arah laut."

Belum lagi, lanjut Dhieny, otoritas Hongkong juga berkali-kali memastikan tak ada keributan, mengingatkan batas waktu izin kegiatan Konsulat Jenderal RI yang hanya sampai pukul 17.00 waktu setempat.

Pada pukul 16.30, Dhieny mengatakan, semua proses bagi pemilih yang hendak menggunakan hak pilih dipermudah bagi semua pemilih. Kami memasukkan ke daftar pemilih tambahan, semua pemilih yang datang berbekal KTP dan paspor Indonesia, sembari memastikan keaslian identitas.

Semua sudah selesai ketika keriuhan bermula

Pada pukul 17.03, ujar Dhieny, ketua Panitia Pemilu Luar Negeri (PPLN) Hongkong, Sam Aryadi, mengumumkan dan mengingatkan gerbang akan ditutup. "Namun, kami masih melayani para pemilih yang sudah masuk area hingga pukul 17.20," kata dia. Karena itu, TPS baru benar-benar tutup pada pukul 17.30 waktu setempat.

Setelah TPS tutup, semua petugas menyiapkan administrasi laporan. "Saya yakin seyakin-yakinnya bahwa pada pukul 17.03 itu sudah tidak ada antrean di gerbang utama. Semua sudah masuk dalam area dalam," ujar dia. "Posisi duduk saya menghadap ke gerbang selatan."

Namun, tutur Dhieny, saat panitia sedang berbenah, dari arah timur datang sekelompok perempuan yang mengacung-acungkan tangan. "Jumlahnya sekitar 50 sampai 70 orang, mula-mula," kata dia. Semakin lama, lanjut dia, semakin banyak orang yang datang sampai 100 hingga 200-an orang.

"Sungguh kami hanya bisa saling pandang ketika mereka semakin banyak yang datang dari berbagai arah, seperti ada yang menggerakkan," aku Dhieny. "Banyak di antara mereka yang berteriak-teriak sudah terlihat tanda tinta di tangannya."

"Kabar bahwa TPS 13 sempat membuka layanan lagi, saya pastikan itu tidak benar," ujar Dhieny. Saat itu para panitia di TPS 13 kemungkinan sudah mulai menyusun laporan administrasi atau mencocokkan surat suara yang telah terpakai. "Bukan membuka TPS lagi," ujar dia.

Adapun kabar bahwa ada oknum panitia yang mengatakan pemilih bisa masuk lagi ke TPS asalkan memilih pasangan nomor 1, Dhieny mengatakan hal itu sedang menjadi bahan penyelidikan panitia juga. "Yang pasti tidak ada yang membuka TPS kembali saat kami didemo. Tak ada satu pun TPS yang menerima pemilih lagi setelah TPS ditutup," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

Nasional
Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

Nasional
Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

Nasional
Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem 'Mualaf Oposisi'

Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem "Mualaf Oposisi"

Nasional
Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi 'King Maker'

Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi "King Maker"

Nasional
Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

Nasional
Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

Nasional
Verifikasi Bukti Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai, Warga Akan Didatangi Satu-satu

Verifikasi Bukti Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai, Warga Akan Didatangi Satu-satu

Nasional
Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa ke Palestina di Sidang PBB

Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa ke Palestina di Sidang PBB

Nasional
Beban Melonjak, KPU Libatkan PPK dan PPS Verifikasi Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai

Beban Melonjak, KPU Libatkan PPK dan PPS Verifikasi Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai

Nasional
Peran Kritis Bea Cukai dalam Mendukung Kesejahteraan Ekonomi Negara

Peran Kritis Bea Cukai dalam Mendukung Kesejahteraan Ekonomi Negara

Nasional
Refly Harun Ungkap Bendera Nasdem Hampir Diturunkan Relawan Amin Setelah Paloh Ucapkan Selamat ke Prabowo

Refly Harun Ungkap Bendera Nasdem Hampir Diturunkan Relawan Amin Setelah Paloh Ucapkan Selamat ke Prabowo

Nasional
UU Pilkada Tak Izinkan Eks Gubernur Jadi Cawagub, Wacana Duet Anies-Ahok Buyar

UU Pilkada Tak Izinkan Eks Gubernur Jadi Cawagub, Wacana Duet Anies-Ahok Buyar

Nasional
Jemaah Haji Tak Punya 'Smart Card' Terancam Deportasi dan Denda

Jemaah Haji Tak Punya "Smart Card" Terancam Deportasi dan Denda

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com