Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aliya Tampil dengan "Paes Ageng"

Kompas.com - 26/11/2011, 19:39 WIB
Icha Rastika

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Nuansa Yogyakarta mewarnai resepsi pernikahan Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas, Putra Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dengan Siti Rubi Aliya Rajasa, putri Hatta Rajasa, yang berlangsung di Jakarta Convention Center, Sabtu (26/11/2011).

Saat memasuki pelaminan, kedua pengantin tampak kompak dengan balutan busana adat Jawa berwarna merah marun. Demikian juga warna busana pihak keluarga kedua pengantin. Adapun Aliya, dirias dengan riasan paes ageng, khas putri Keraton Yogykarta.

Pada dahi Aliya tampak serbuk emas (prada) yang merupakan ciri khas paes ageng. Riasan ini dikenal sulit dan tidak semua perias dapat membingkai dahi pengantin dengan prada yang cantik. Oleh karena itu, urusan make-up Aliya dipercakan kepada Tinuk Riefki, perias andal yang pernah mendandani Anisa Pohan, istri dari kakak Ibas, Agus Harimurti Yudhoyono. Tinuk juga merupakan perias kepercayaan keluarga Gubernur Yogyakarta, Sultan Hamengku Buwono X.

Hal lain yang mencolok dari penampilan Aliya adalah kalung serupa berlian yang berkilap melingkari leher gadis asal Pelembang, Sumatera Selatan itu. Sementara Ibas, sama seperti pengantin pria Yogyakarta kebanyakan yang mengenakan blangkon.

Diperkirakan, sebanyak 6.000 tamu undangan menghadiri resepsi pernikahan putra bungsu presiden itu. Resepsi juga dimeriahkan penampilan penyanyi Ibu Kota di antaranya Sandi Sandoro, Mike Mohede, Dira Sugandi, Yovie and The Nuno, Pingkan Mambo, dengan iringan Dian HP Orchestra.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

    Tanggal 14 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

    Nasional
    Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

    Soal Prabowo Tak Ingin Diganggu Pemerintahannya, Zulhas: Beliau Prioritaskan Bangsa

    Nasional
    Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

    Kemendesa PDTT Apresiasi Konsistensi Pertamina Dukung Percepatan Pertumbuhan Ekonomi Masyarakat Wilayah Transmigrasi

    Nasional
    Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

    Pospek Kinerja Membaik, Bank Mandiri Raih Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings

    Nasional
    Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem 'Mualaf Oposisi'

    Refly Harun Anggap PKB dan Nasdem "Mualaf Oposisi"

    Nasional
    Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi 'King Maker'

    Berharap Anies Tak Maju Pilkada, Refly Harun: Levelnya Harus Naik, Jadi "King Maker"

    Nasional
    Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

    Perkara Besar di Masa Jampidum Fadil Zumhana, Kasus Sambo dan Panji Gumilang

    Nasional
    Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

    Refly Harun: Anies Tak Punya Kontrol Terhadap Parpol di Koalisi Perubahan

    Nasional
    Verifikasi Bukti Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai, Warga Akan Didatangi Satu-satu

    Verifikasi Bukti Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai, Warga Akan Didatangi Satu-satu

    Nasional
    Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa ke Palestina di Sidang PBB

    Indonesia Dorong Pemberian Hak Istimewa ke Palestina di Sidang PBB

    Nasional
    Beban Melonjak, KPU Libatkan PPK dan PPS Verifikasi Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai

    Beban Melonjak, KPU Libatkan PPK dan PPS Verifikasi Dukungan Calon Kepala Daerah Nonpartai

    Nasional
    Peran Kritis Bea Cukai dalam Mendukung Kesejahteraan Ekonomi Negara

    Peran Kritis Bea Cukai dalam Mendukung Kesejahteraan Ekonomi Negara

    Nasional
    Refly Harun Ungkap Bendera Nasdem Hampir Diturunkan Relawan Amin Setelah Paloh Ucapkan Selamat ke Prabowo

    Refly Harun Ungkap Bendera Nasdem Hampir Diturunkan Relawan Amin Setelah Paloh Ucapkan Selamat ke Prabowo

    Nasional
    UU Pilkada Tak Izinkan Eks Gubernur Jadi Cawagub, Wacana Duet Anies-Ahok Buyar

    UU Pilkada Tak Izinkan Eks Gubernur Jadi Cawagub, Wacana Duet Anies-Ahok Buyar

    Nasional
    Jemaah Haji Tak Punya 'Smart Card' Terancam Deportasi dan Denda

    Jemaah Haji Tak Punya "Smart Card" Terancam Deportasi dan Denda

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com