Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Televisi Lengkapi Sidang Baasyir

Kompas.com - 09/02/2011, 19:15 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Berbagai pihak yang terkait sibuk di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, satu hari menjelang sidang perdana tersangka teroris, Abu Bakar Ba'asyir, Rabu (9/2/2011). Pasalnya, sidang dengan agenda pembacaan dakwaan jaksa penuntut umum (JPU) itu bakal menjadi perhatian utama masyarakat Indonesia dan internasional. Sidang perdana akan digelar pada Kamis (10/2/2011) besok.

Sejak pagi hingga malam ini, petugas internal pengadilan dibantu para pekerja terus terlihat "mempercantik" dan melengkapi segala perlengkapan pendukung persidangan. Kini, pengadilan yang biasa mengadili kasus-kasus besar itu banyak berubah, baik di dalam ruang sidang maupun di kompleks pengadilan.

Pantauan Kompas.com, hari ini, di halaman pengadilan telah terpasang dua televisi besar ukuran 50 inci. Satu televisi lain dipasang di depan ruang sidang utama Prof. H Oemar Seno Adji, tempat Ba'asyir diadili. Televisi itu untuk pendukung Ba'asyir yang tak tertampung di ruang sidang.

Di sekitar ruang sidang utama telah terpasang beberapa kamera CCTV. Begitu pula di sekitar ruang tahanan yang terletak di belakang pengadilan. Rencananya, Ba'asyir akan ditahan di salah satu sel sebelum persidangan dimulai.

Pihak pengadilan menyiapkan tempat shalat khusus untuk Ba'asyir dan tim pengacaranya. Satu lorong berukuran sekitar 2 x 5 meter akan diberi alas karpet. Petang ini, seorang pekerja sibuk mengecat dinding di lorong yang berjarak sekitar 10 meter dari ruang tahanan itu.

Perubahan paling besar terjadi di ruang sidang. Empat kamera CCTV terpasang di dalam ruang sidang. Kursi majelis yang biasanya tiga kursi kini ditempatkan lima kursi. Begitu pula kursi untuk JPU dan tim pengacara juga ditambah.

Petugas memasang tali tambang sebagai pembatas di deretan kursi pengunjung. Sejak sore tadi, dua tripod kamera milik dua media asing telah terpasang. Besok, segala sudut ruang sidang bakal dipenuhi kamera wartawan.

Meninjau

Kepala Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta Soedibyo ditemani Kepala Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan, M Yusuf, meninjau persiapan pengadilan petang tadi. Keduanya memantau ruang sidang, dan ruang tahanan, berikut jalur-jalur yang akan dilalui Ba'asyir.

"Bagus, semuanya sudah terakomodasi disini. Kita berdoa, yah mudah-mudahan lancar, penegak hukum bisa melaksanakan dengan baik," kata Sudibyo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    GASPOL! Hari Ini: Eks Ajudan Prabowo Siap Tempur di Jawa Tengah

    GASPOL! Hari Ini: Eks Ajudan Prabowo Siap Tempur di Jawa Tengah

    Nasional
    Mengintip Kecanggihan Kapal Perang Perancis FREMM Bretagne D655 yang Bersandar di Jakarta

    Mengintip Kecanggihan Kapal Perang Perancis FREMM Bretagne D655 yang Bersandar di Jakarta

    Nasional
    Selain Rakernas, PDI-P Buka Kemungkinan Tetapkan Sikap Politik terhadap Pemerintah Saat Kongres Partai

    Selain Rakernas, PDI-P Buka Kemungkinan Tetapkan Sikap Politik terhadap Pemerintah Saat Kongres Partai

    Nasional
    Korban Dugaan Asusila Sempat Konfrontasi Ketua KPU saat Sidang DKPP

    Korban Dugaan Asusila Sempat Konfrontasi Ketua KPU saat Sidang DKPP

    Nasional
    Covid-19 di Singapura Naik, Imunitas Warga RI Diyakini Kuat

    Covid-19 di Singapura Naik, Imunitas Warga RI Diyakini Kuat

    Nasional
    WWF 2024 Jadi Komitmen dan Aksi Nyata Pertamina Kelola Keberlangsungan Air

    WWF 2024 Jadi Komitmen dan Aksi Nyata Pertamina Kelola Keberlangsungan Air

    Nasional
    Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

    Menhub Targetkan Bandara VVIP IKN Beroperasi 1 Agustus 2024

    Nasional
    Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

    Korban Dugaan Asusila Ketua KPU Sempat Ditangani Psikolog saat Sidang

    Nasional
    Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

    Polri: Kepolisian Thailand Akan Proses TPPU Istri Fredy Pratama

    Nasional
    Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

    Polri dan Kepolisian Thailand Sepakat Buru Gembong Narkoba Fredy Pratama

    Nasional
    Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

    Lewat Ajudannya, SYL Minta Anak Buahnya di Kementan Sediakan Mobil Negara Dipakai Cucunya

    Nasional
    KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

    KPK Duga Eks Wakil Ketua DPR Azis Syamsuddin Terima Fasilitas di Rutan Usai Bayar Pungli

    Nasional
    Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

    Desta Batal Hadir Sidang Perdana Dugaan Asusila Ketua KPU

    Nasional
    Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

    Soal Lonjakan Kasus Covid-19 di Singapura, Kemenkes Sebut Skrining Ketat Tak Dilakukan Sementara Ini

    Nasional
    DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

    DKPP Akan Panggil Sekjen KPU soal Hasyim Asy'ari Pakai Fasilitas Jabatan untuk Goda PPLN

    Nasional
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com