Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahli Forensik Yakin David Tidak Bunuh Diri

Kompas.com - 03/08/2009, 17:36 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Ahli forensik dari Universitas Indonesia (UI), Dr Djaja Surya Atmadja, merasa yakin, tewasnya David Hartanto Widjaja bukan karena bunuh diri. Pasalnya, berdasarkan hasil analisis yang dilakukannya terhadap hasil otopsi David, ia menemukan bahwa luka yang terdapat pada lengan atas, bawah, dan juga tangan pada tubuh mahasiswa Nanyang Technological University (NTU) asal Indonesia itu diakibakan dari benda tajam.

Pihak Pengadilan Koroner Singapura beberapa waktu yang lalu memutuskan, penyebab kematian David adalah karena bunuh diri. Dalam pengadilan tersebut tidak pernah dibeberkan luka-luka yang dialami David. Selain itu, Pengadilan Koroner juga tidak mengizinkan dokter dari Indonesia untuk bersaksi dalam pengadilan.

Djaja juga menyimpulkan, luka dari benda tajam yang terdapat di tubuh David itu adalah luka tangkis atau luka karena melindungi diri dari serangan benda tajam. "Kesimpulan hasil analisis otopsi bahwa David diserang oleh senjata tajam dan melindungi dirinya sehingga menyebabkan luka-luka terbuka dengan tepi rata pada kedua lengan atasnya. Luka terbuka dengan tepi rata pada lengan kiri dan kanan disebabkan karena melindungi diri," kata Dr Djaja Surya Atmadja dalam jumpa pers "Menggugat Vonis Pengadilan Koroner Singapura" di Intiland Tower Wisma Dharmala, Jakarta, Senin (3/8).

Selain luka akibat benda tajam, di tubuh David juga ditemukan sejumlah luka akibat dari benda tumpul. Patahnya tulang iga David, menurutnya, karena benturan dari benda tumpul tersebut. Selain itu, pukulan benda tumpul itu juga menurutnya adalah penyebab dari robeknya ginjal yang dimiliki David. "Kalau saya duga itu (ginjal robek) akibat dari kekerasan langsung karena, kalau dipukul dari belakang, tulangnya dulu yang patah baru kena ginjal, tapi ini tulang belakangnya enggak patah, berarti ini akibat hantaman dari depan," ujarnya.

Berdasarkan hasil analisisnya itu, Djaja menyatakan bahwa tanda-tanda tersebut tidaklah sesuai dengan tanda-tanda percobaan bunuh diri dengan menggunakan senjata tajam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Eks Penyidik Ingatkan KPK Jangan Terlalu Umbar Informasi soal Harun Masiku ke Publik

Eks Penyidik Ingatkan KPK Jangan Terlalu Umbar Informasi soal Harun Masiku ke Publik

Nasional
Polri Sebut Penangkapan Pegi Setiawan Tak Gampang, Pindah Tempat hingga Ubah Identitas

Polri Sebut Penangkapan Pegi Setiawan Tak Gampang, Pindah Tempat hingga Ubah Identitas

Nasional
Kisruh PBB, Afriansyah Noor Disebut Tolak Tawaran Jadi Sekjen Fahri Bachmid

Kisruh PBB, Afriansyah Noor Disebut Tolak Tawaran Jadi Sekjen Fahri Bachmid

Nasional
Ikuti Perintah SYL Kumpulkan Uang, Eks Sekjen Kementan Mengaku Takut Kehilangan Jabatan

Ikuti Perintah SYL Kumpulkan Uang, Eks Sekjen Kementan Mengaku Takut Kehilangan Jabatan

Nasional
Antisipasi Karhutla, BMKG Bakal Modifikasi Cuaca di 5 Provinsi

Antisipasi Karhutla, BMKG Bakal Modifikasi Cuaca di 5 Provinsi

Nasional
Hargai Kerja Penyidik, KPK Enggan Umbar Detail Informasi Harun Masiku

Hargai Kerja Penyidik, KPK Enggan Umbar Detail Informasi Harun Masiku

Nasional
Polri: Ada Saksi di Sidang Pembunuhan Vina yang Dijanjikan Uang oleh Pihak Pelaku

Polri: Ada Saksi di Sidang Pembunuhan Vina yang Dijanjikan Uang oleh Pihak Pelaku

Nasional
Siapa Cawagub yang Akan Dampingi Menantu Jokowi, Bobby Nasution di Pilkada Sumut 2024?

Siapa Cawagub yang Akan Dampingi Menantu Jokowi, Bobby Nasution di Pilkada Sumut 2024?

Nasional
Kementan Beli Rompi Anti Peluru untuk SYL ke Papua

Kementan Beli Rompi Anti Peluru untuk SYL ke Papua

Nasional
Polri Tolak Gelar Perkara Khusus bagi Pegi Setiawan

Polri Tolak Gelar Perkara Khusus bagi Pegi Setiawan

Nasional
Soal Target Penangkapan Harun Masiku, KPK: Lebih Cepat, Lebih Baik

Soal Target Penangkapan Harun Masiku, KPK: Lebih Cepat, Lebih Baik

Nasional
Golkar: Warga Jabar Masih Ingin Ridwan Kamil jadi Gubernur 1 Periode Lagi

Golkar: Warga Jabar Masih Ingin Ridwan Kamil jadi Gubernur 1 Periode Lagi

Nasional
Menko Polhukam Sebut Situs Judi “Online” Susupi Laman-laman Pemerintah Daerah

Menko Polhukam Sebut Situs Judi “Online” Susupi Laman-laman Pemerintah Daerah

Nasional
Pengacara Staf Hasto Klaim Penyidik KPK Minta Maaf

Pengacara Staf Hasto Klaim Penyidik KPK Minta Maaf

Nasional
SYL Disebut Minta Anak Buah Tak Layani Permintaan Atas Namanya

SYL Disebut Minta Anak Buah Tak Layani Permintaan Atas Namanya

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com