Salin Artikel

Balas Sindiran Gibran saat Debat, Cak Imin: Anda Hanya Mengulang yang Saya Sampaikan

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 1, Muhaimin Iskandar (Cak Imin) membalas sindiran cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka di akhir segmen kedua debat Pilpres 2024 yang digelar pada Minggu (21/1/2024) malam.

Pernyataan Cak Imin disampaikan usai mendengar tanggapan dari Gibran soal pertanyaan bagaimana strategi untuk mengatasi dampak perubahan iklim terhadap produksi pangan.

Cak Imin menyatakan, tanggapan dari Gibran hanya mengulang jawaban yang sebelumnya dia sampaikan.

"Yang anda sampaikan hanya mengulang apa yang saya sampaikan," ujar Cak Imin dilansir tayangan YouTube KPU RI, Minggu.

Pernyataan Cak Imin tersebut langsung disambut sorak-sorai dari pendukung pasangan capres-cawapres nomor urut 1.

Cak Imin lantas melanjutkan bahwa petani Indonesia memiliki potensi sangat besar, yang mana jumlah petani Indonesia masih sangat besar dan tanah pertanian masih subur.

"Di sisi yang lain kita juga memiliki apa yang disebut kebutuhan pangan, kita juga punya pasar yang luar biasa. Nah dalam konteks ini antara supply dan permintaan yang sangat kuat," katanya.

"Oleh karena itu, pemerintah tidak boleh diam," katanya.

Adapun sebelum Cak Imin memberi tanggapan, Gibran menyinggung soal cara menjawab pertanyaan yang tampak melihat catatan.

"Enak banget ya Gus ya, jawabnya sambil baca catatan tadi," kata Gibran.

Dia lantas memberikan pandangan soal mengatasi dampak perubahan iklim terhadap produksi pangan.

Menurut Gibran, kunci dari persoalan itu adalah ekstensifikasi dan intensifikasi lahan pertanian.

Dia juga mencontohkan keberadaan pabrik pupuk di Fakfak, Papua untuk meningkatkan produktivitas pangan.

"Kuncinya di sini adalah ekstensifikasi dan intensifikasi lahan. Kemarin tahun lalu kita sudah bangun pabrik pupuk di Fakfak kuncinya untuk meningkatkan produktivitas. Ya kita harus genjot kawasan industri pupuk kita dekatkan pupuknya dengan lahan-lahan pertaniannya," tutur Gibran.

Adapun debat keempat Pilpres 2024 kali ini diikuti oleh tiga orang cawapres. Yakni cawapres nomor urut 1 Muhaimin Iskandar, cawapres nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka dan cawapres nomor urut 3 Mahfud MD.

Debat dimulai pukul 19.00 WIB dan disiarkan secara langsung melalui stasiun televisi nasional.

Dalam debat keempat kali ini ada sejumlah tema yang dibahas, yaitu pembangunan berkelanjutan, sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat, dan desa.

Debat ini akan dimoderasi oleh dua moderator, yaitu Retno Pinasti dari SCTV dan Zilvia Iskandar dari Metro TV.

https://nasional.kompas.com/read/2024/01/21/20395471/balas-sindiran-gibran-saat-debat-cak-imin-anda-hanya-mengulang-yang-saya

Terkini Lainnya

Istana Disebut Belum Terima Draf Revisi UU Kementerian Negara

Istana Disebut Belum Terima Draf Revisi UU Kementerian Negara

Nasional
Grace dan Juri Jadi Stafsus, Ngabalin Sebut Murni karena Kebutuhan Jokowi

Grace dan Juri Jadi Stafsus, Ngabalin Sebut Murni karena Kebutuhan Jokowi

Nasional
Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Revisi UU Kementerian Disetujui, RUU Perampasan Aset Hilang

Nasional
[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | 'Crazy Rich' di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

[POPULER NASIONAL] Babak Baru Kasus Vina Cirebon | "Crazy Rich" di Antara 21 Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke