Salin Artikel

Hari Ini Anies Temui Petani di Solok, Cak Imin Kunjungi Ponpes di Sumedang

JAKARTA, KOMPAS.com - Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar terus melakukan safari politik di hari ke-37 masa kampanye pemilihan presiden 2024.

Anies dijadwalkan melanjutkan kampanye di Sumatera Barat Rabu (3/1/2024) ini. Eks Gubernur DKI Jakarta itu diperkirakan tiba di Bandara Internasional Minangkabau pada pukul 08.25 WIB.

Agenda pertama, Anies bakal menghadiri acara "Desak Anies" Lapangan Cindua Mato di Kabupaten Tanah Datar.

Acara ini adalah program kampanye Anies untuk hadir di tengah-tengah masyarakat guna menjawab berbagai pertanyaan di dalam forum terbuka.

Masyarakat utamanya generasi muda yang mengikuti acara ”Desak Anies” bisa menanyakan apa pun tanpa ada batasan pertanyaan.

Semua pertanyaan dari berbagai tema ataupun pendalaman visi dan misi pasangan capres-cawapres nomor urut 1 akan dijawab oleh Anies.

Usai mengikuti acara "Desak Anies", eks Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini melanjutkan perjalanan ke Kabupaten Solok.

Anies dijadwalkan bertemu kelompok strategis dalam penyampaian informasi dan pengetahuan terkini kepada petani (Kolompencapir) di area Sawah Solok Padang Lindang pukul 13.00 WIB.

Setelahnya, capres nomor urut 1 ini bakal bertemu dengan para simpatisannya di Gedung Olah Raga (GOR) Tanjung Paku atau GOR Alimin Sinapa sekitar pukul 14.45 WIB.

Sementara itu, cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin akan bertolak ke Jawa Barat (Jabar) untuk berkampanye di Kabupaten Bandung, Sumedang dan Garut.

Agenda pertama, Muhaimin bakal menghadiri acara "Nitip Gus" di area sawah Sijalak Harupat di Kabupaten Bandung pada pukul 09.00 WIB.

Dalam acara ini, Cak Imin bakal mendengarkan berbagai aspirasi dari petani untuk bisa dilaksanakan jika dirinya bersama Anies jika terpilih di Pilpres 2024.

Selanjutnya, Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu bakal menghadiri konsolidasi kader TPS se-Kabupaten Bandung, di GOR Volyball Sijalak Harupat pada pukul 10.00 WIB.

Kemudian, Muhaimin melanjutkan perjalanan untuk menghadiri konsolidasi Laskar Santri dan doa untuk Sumedang bersama Anies-Muhaimin (Amin) di Islamic Center pada pukul 16.30 WIB.

Di wilayah ini, Wakil Ketua DPR RI itu juga dijadwalkan mengunjungi Pondok Pesantren (Ponpes) Islam Internasional Asy Syifa Wal Mahmuudiyyah, Sumedang.

Usai dari Ponpes, Muhaimin melanjutkan perjalanan ke Kabupaten Garut untuk menghadiri acara "Slepet Imin" di Coffee Toffee, Garut, pada pukul 19.30 WIB sampai selesai.

Mirip dengan "Desak Anies", Cak Imin juga bakal menjawab berbagai pertanyaan masyarakat utamanya generasi muda di acara "Slepet Imin".

https://nasional.kompas.com/read/2024/01/03/05562571/hari-ini-anies-temui-petani-di-solok-cak-imin-kunjungi-ponpes-di-sumedang

Terkini Lainnya

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 21 Mei 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Kemendikbud Sebut Kuliah Bersifat Tersier, Pimpinan Komisi X: Tidak Semestinya Disampaikan

Nasional
Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Wapres Minta Alumni Tebuireng Bangun Konsep Besar Pembangunan Umat

Nasional
Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Khofifah-Emil Dardak Mohon Doa Menang Pilkada Jatim 2024 Usai Didukung Demokrat-Golkar

Nasional
Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Pertamina Raih Penghargaan di InaBuyer 2024, Kado untuk Kebangkitan UMKM

Nasional
Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Soal Isu Raffi Ahmad Maju Pilkada 2024, Airlangga: Bisa OTW ke Jateng dan Jakarta, Kan Dia MC

Nasional
Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Cegah MERS-CoV Masuk Indonesia, Kemenkes Akan Pantau Kepulangan Jemaah Haji

Nasional
Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Dari 372 Badan Publik, KIP Sebut Hanya 122 yang Informatif

Nasional
Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Jemaah Haji Indonesia Kembali Wafat di Madinah, Jumlah Meninggal Dunia Menjadi 4 Orang

Nasional
Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Hari Keenam Penerbangan, 34.181 Jemaah Haji tiba di Madinah

Nasional
Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Jokowi Bahas Masalah Kenaikan UKT Bersama Menteri Pekan Depan

Nasional
KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

KIP: Indeks Keterbukaan Informasi Publik Kita Sedang-sedang Saja

Nasional
Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Digelar di Bali Selama 8 Hari, Ini Rangkaian Kegiatan World Water Forum 2024

Nasional
Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Golkar Resmi Usung Khofifah-Emil Dardak di Pilkada Jatim 2024

Nasional
Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Fahira Idris: Jika Ingin Indonesia Jadi Negara Maju, Kuatkan Industri Buku

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke