Salin Artikel

Temui Menteri Jepang dan India, Menkominfo Budi Ari Galang Komitmen untuk DEMM

KOMPAS.com - Pemerintah Indonesia berupaya meningkatkan kerja sama dengan berbagai negara guna memperkuat komitmen tiga isu prioritas Kelompok Kerja Ekonomi Digital atau Digital Economy Working Group (DEWG) Presidensi G20 India 2023.

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi saat melakukan pertemuan Tingkat Menteri G20 bidang Digital atau Digital Economy Ministers Meeting (DEMM) berharap, Indonesia dapat membicarakan isu-isu strategis terkait pembahasan fokus pada DEWG.

Budi mengatakan, pihaknya telah melaksanakan pertemuan bilateral dengan Menteri Transformasi Digital Jepang Taro Kono didampingi Menteri Urusan Dalam Negeri Tsuge Yoshifumi. Selain itu, ia juga bertemu Menteri Elektronik dan Teknologi Informasi India Ashwini Vaishnaw sebagai tuan rumah.

“Sebagai anggota Troika Presidensi G20 India, kami menyampaikan pandangan terhadap isu-isu strategis, termasuk tiga isu prioritas yang menjadi bagian dari dokumen hasil kesepakatan DEWG,” ujar Budi dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Sabtu (19/8/2023).

Budi menambahkan, dalam pertemuan itu, masing-masing pihak membahas isu mengenai ekonomi digital.

“Bubungan Indonesia dengan mereka secara bilateral maupun multilateral sangat baik. Kami membicarakan beberapa isu terkait ekonomi digital,” ujarnya.

Ia pun berharap, pertemuan tersebut dapat mempererat hubungan baik antarnegara Anggota G20.

Budi juga mendorong upaya memfasilitasi kesamaan pandangan terhadap isu-isu prioritas DEWG Presidensi India pada 2023.

“Hal utama yakni mengenai infrastruktur publik digital, yakni kemampuan digital untuk mempersiapkan angkatan kerja. Selain itu, soal keamanan di sektor ekonomi digital,” jelasnya.

Lebih lanjut, Budi menjelaskan bahwa India akan membuka peluang kerja sama dengan seluruh negara anggota G20.

Menurut Budi, pertemuan bilateral tersebut merupakan ajang bagi setiap Kementerian Komunukasi dan Informatikan (Kemenkominfo) untuk saling bertukar pengalaman.

“Kamu mau dan harus bekerja sama dengan semua negara. Pasalnya, setiap negara punya pengalaman atau best practice sehingga dapat saling bertukar pikiran. Indonesia pun perlu belajar dari beberapa negara tersebut yang nantinya akan dikembangkan lebih lanju pembahasannya,” ujarnya.

Dalam pertemuan bilateral, Budi didampingi Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kemenkominfo Mira Tayyiba, Staf Khusus Menkominfo Sarwoto Atmosutarno, Kepala Pusat Kelambagaan Internasional Ichwan Nasution, serta Konsul Jenderal (Konjen) Republik Indonesia RI di Mumbai Eddy Wardoyo.

https://nasional.kompas.com/read/2023/08/19/11360331/temui-menteri-jepang-dan-india-menkominfo-budi-ari-galang-komitmen-untuk

Terkini Lainnya

Ada 27.000 Aplikasi Milik Pemerintah, Jokowi: Tidak Terintegrasi dan Tumpang Tindih

Ada 27.000 Aplikasi Milik Pemerintah, Jokowi: Tidak Terintegrasi dan Tumpang Tindih

Nasional
Kabulkan Eksepsi Gazalba Saleh, Hakim: KPK Tak Dapat Delegasi dari Jaksa Agung

Kabulkan Eksepsi Gazalba Saleh, Hakim: KPK Tak Dapat Delegasi dari Jaksa Agung

Nasional
Jajak Pendapat Litbang 'Kompas', Hanya 18 Persen Responden yang Tahu UU MK Sedang Direvisi

Jajak Pendapat Litbang "Kompas", Hanya 18 Persen Responden yang Tahu UU MK Sedang Direvisi

Nasional
Caleg PKS Aceh Tamiang Berstatus Buron Kasus Narkoba, Sempat Kabur 3 Minggu

Caleg PKS Aceh Tamiang Berstatus Buron Kasus Narkoba, Sempat Kabur 3 Minggu

Nasional
Jaksa Agung dan Kapolri Duduk Semobil di Tengah Isu Jampidsus Dikuntit Densus

Jaksa Agung dan Kapolri Duduk Semobil di Tengah Isu Jampidsus Dikuntit Densus

Nasional
Eksepsi Diterima, Hakim Perintahkan KPK Bebaskan Gazalba Saleh

Eksepsi Diterima, Hakim Perintahkan KPK Bebaskan Gazalba Saleh

Nasional
Kejagung Dijaga Polisi Militer Imbas Densus 88 Buntuti Jampidsus, Ini Dasar Hukumnya

Kejagung Dijaga Polisi Militer Imbas Densus 88 Buntuti Jampidsus, Ini Dasar Hukumnya

Nasional
Momen Gandeng Tangan dengan Jaksa Agung dan Kapolri, Menko Polhukam: Ingat, Sudah Gandengan, Lho...

Momen Gandeng Tangan dengan Jaksa Agung dan Kapolri, Menko Polhukam: Ingat, Sudah Gandengan, Lho...

Nasional
Jajak Pendapat Litbang 'Kompas': 72,6 Persen Responden Minta Pelibatan Masyarakat dalam Revisi UU MK

Jajak Pendapat Litbang "Kompas": 72,6 Persen Responden Minta Pelibatan Masyarakat dalam Revisi UU MK

Nasional
Bareskrim Sebut Caleg PKS di Aceh Tamiang Berperan Jadi Pengendali Narkoba

Bareskrim Sebut Caleg PKS di Aceh Tamiang Berperan Jadi Pengendali Narkoba

Nasional
Wakil Ketua Banggar Sarankan DPR Bentuk Lembaga Independen untuk Hasilkan Kebijakan Anggaran secara AkuratĀ 

Wakil Ketua Banggar Sarankan DPR Bentuk Lembaga Independen untuk Hasilkan Kebijakan Anggaran secara AkuratĀ 

Nasional
PKS Akan Pecat Calegnya yang Ditangkap karena Kasus Narkoba di Aceh Tamiang

PKS Akan Pecat Calegnya yang Ditangkap karena Kasus Narkoba di Aceh Tamiang

Nasional
Jaksa Agung-Kapolri Hadir di Istana di Tengah Isu Jampidsus Dibuntuti Densus 88

Jaksa Agung-Kapolri Hadir di Istana di Tengah Isu Jampidsus Dibuntuti Densus 88

Nasional
Bareskrim Tangkap Caleg PKS di Aceh Tamiang Terkait Kasus Narkoba

Bareskrim Tangkap Caleg PKS di Aceh Tamiang Terkait Kasus Narkoba

Nasional
KPK Panggil Lagi Fuad Hasan Masyhur Jadi Saksi TPPU SYL

KPK Panggil Lagi Fuad Hasan Masyhur Jadi Saksi TPPU SYL

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke