Salin Artikel

Alasan Anang Gabung PDI-P: Kagum Sosok Soekarno dan Ganjar Pranowo

JAKARTA, KOMPAS.com - Musisi Anang Hermansyah mengaku telah pindah partai politik dari Partai Amanat Nasional (PAN) ke PDI-P.

Ia pun mencalonkan diri sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) DPR Daerah Pemilihan (Dapil) Jawa Barat V Kabupaten Bogor.

"Ya kalau ngomong, aku sejak kapannya (gabung) ya sejak mencalonkan ini, dan aku bertemu dengan teman-teman di PDI-P karena aku juga dulu di parlemen 2014 kan memang dekat dengan PDI-P. Jadi, gayung bersambut lah," kata Anang saat dihubungi, Selasa (25/7/2023).

Anang mengaku memiliki sejumlah alasan gabung PDI-P. Pertama, ia mengagumi sosok Presiden Pertama RI sekaligus Proklamator Kemerdekaan, Soekarno.

Kemudian ia mengklaim PDI-P mampu mendidik para kadernya dengan baik. Sehingga, menurut dia para kader PDI-P dapat bekerja menempati posisi strategis di eksekutif maupun legislatif.

"Artinya bahwa PDI-P melahirkan petugas partai, Pak Jokowi yang sudah 80 persen kepuasan publiknya, ya itu lah menandakan bahwa partai ini partai yang well managed. Bagaimana dia menciptakan kader-kader untuk menyelesaikan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia," ujarnya.

Sosok Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang didapuk menjadi bakal calon presiden PDI-P, disebutnya, juga menjadi alasan dirinya bergabung dengan partai berlambang banteng itu.

Ia menilai Ganjar sebagai sosok yang dekat dengan rakyat. Anang mengaku mengenal akrab Ganjar sejak pandemi Covid-19 mulai melanda.

"Aku keliling waktu itu sempat keliling Jawa Tengah, dan bertemu dengan beliau, bikin podcast dengan beliau, aku jatuh cinta dengan beliau," ungkap Anang.

"Bagaimana dia menyampaikan, dia bahasanya enggak rumit, dia energik, dia sumeh kalo Bahasa Jawa-nya senyum. Menyenangkan lah dengan beliau itu," sambung dia.

Di sisi lain, Anang mengaku memiliki visi dan misi yang sejalan dengan PDI-P. Oleh karena itu, dia tak hanya melihat adanya pihak yang mengajak untuk bergabung PDI-P.

Sebaliknya, Anang mengatakan dirinya juga mempelajari sejumlah hal terlebih dulu sebelum masuk PDI-P.

"Jadi aku pelajarin betul gitu. Dengan apa yang ingin aku bawa ke parlemen nanti, itu akan bisa benar-benar visi misiku bisa berjalan dengan baik," tutur dia.

Terakhir, Anang menegaskan sudah mengembalikan Kartu Tanda Anggota (KTA) PAN sejak bergabung PDI-P.

Ia juga mengaku sudah tidak aktif di partai berlambang matahari itu sejak lima tahun terakhir.

Perlu diketahui, Anang dulunya adalah Anggota DPR dari Fraksi PAN Periode 2014-2019. Saat itu ia mewakili Dapil Jawa Timur V meliputi wilayah Jember dan Lumajang.

https://nasional.kompas.com/read/2023/07/25/19592921/alasan-anang-gabung-pdi-p-kagum-sosok-soekarno-dan-ganjar-pranowo

Terkini Lainnya

Kasus Covid-19 Melonjak di Singapura, Anggota DPR: Kita Antisipasi

Kasus Covid-19 Melonjak di Singapura, Anggota DPR: Kita Antisipasi

Nasional
Mahfud Ungkap Hubungannya dengan Prabowo Selalu Baik, Sebelum atau Setelah Pilpres

Mahfud Ungkap Hubungannya dengan Prabowo Selalu Baik, Sebelum atau Setelah Pilpres

Nasional
Pesimis KRIS BPJS Terlaksana karena Desain Anggaran Belum Jelas, Anggota DPR: Ini PR Besar Pemerintah

Pesimis KRIS BPJS Terlaksana karena Desain Anggaran Belum Jelas, Anggota DPR: Ini PR Besar Pemerintah

Nasional
Soal RUU Kementerian Negara, Mahfud: Momentumnya Pancing Kecurigaan Hanya untuk Bagi-bagi Kue Politik

Soal RUU Kementerian Negara, Mahfud: Momentumnya Pancing Kecurigaan Hanya untuk Bagi-bagi Kue Politik

Nasional
Dampak Korupsi Tol MBZ Terungkap dalam Sidang, Kekuatan Jalan Layang Berkurang hingga 6 Persen

Dampak Korupsi Tol MBZ Terungkap dalam Sidang, Kekuatan Jalan Layang Berkurang hingga 6 Persen

Nasional
Mahfud MD Ungkap Kecemasannya soal Masa Depan Hukum di Indonesia

Mahfud MD Ungkap Kecemasannya soal Masa Depan Hukum di Indonesia

Nasional
Jalan Berliku Anies Maju pada Pilkada Jakarta, Sejumlah Parpol Kini Prioritaskan Kader

Jalan Berliku Anies Maju pada Pilkada Jakarta, Sejumlah Parpol Kini Prioritaskan Kader

Nasional
Kunker di Mamuju, Wapres Olahraga dan Tanam Pohon Sukun di Pangkalan TNI AL

Kunker di Mamuju, Wapres Olahraga dan Tanam Pohon Sukun di Pangkalan TNI AL

Nasional
Sebut Demokrasi dan Hukum Mundur 6 Bulan Terakhir, Mahfud MD: Bukan karena Saya Kalah

Sebut Demokrasi dan Hukum Mundur 6 Bulan Terakhir, Mahfud MD: Bukan karena Saya Kalah

Nasional
Bobby Resmi Masuk Gerindra, Jokowi Segera Merapat ke Golkar?

Bobby Resmi Masuk Gerindra, Jokowi Segera Merapat ke Golkar?

Nasional
[POPULER NASIONAL] Korps Marinir Tak Jujur demi Jaga Marwah Keluarga Lettu Eko | Nadiem Sebut Kenaikan UKT untuk Mahasiswa Baru

[POPULER NASIONAL] Korps Marinir Tak Jujur demi Jaga Marwah Keluarga Lettu Eko | Nadiem Sebut Kenaikan UKT untuk Mahasiswa Baru

Nasional
Poin-poin Klarifikasi Mendikbud Nadiem di DPR soal Kenaikan UKT

Poin-poin Klarifikasi Mendikbud Nadiem di DPR soal Kenaikan UKT

Nasional
Kasus Covid-19 di Singapura Melonjak, Menkes: Pasti Akan Masuk ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Melonjak, Menkes: Pasti Akan Masuk ke Indonesia

Nasional
Sidang Perdana Kasus Ketua KPU Diduga Rayu PPLN Digelar Tertutup Hari Ini

Sidang Perdana Kasus Ketua KPU Diduga Rayu PPLN Digelar Tertutup Hari Ini

Nasional
Saat PKB dan PKS Hanya Jadikan Anies 'Ban Serep' pada Pilkada Jakarta...

Saat PKB dan PKS Hanya Jadikan Anies "Ban Serep" pada Pilkada Jakarta...

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke