Salin Artikel

Survei Populi Center, Bansos Jadi Program yang Paling Penting Diteruskan Presiden Selanjutnya

Survei nasional ini digelar Populi Center terhadap 1.200 responden di seluruh Indonesia pada 5-12 Juni 2023.

"Ketika masyarakat diminta menilai program apa yang paling penting untuk diteruskan oleh presiden mendatang, program bantuan sosial memperoleh persentase paling tinggi sebesar 33,6 persen," kata Peneliti Populi Center, Hartanto Rosojati, dalam rilis surveinya, Senin (26/6/2023).

Setelah bansos, masyarakat menilai, pembangunan infrastuktur menjadi program penting dengan angka 19,6 persen.

Selanjutnya, program pemerataan pembangunan dianggap harus diteruskan oleh presiden selanjutnya dengan persentase pemilih 4,0 persen.

Di posisi ke empat, ada program pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang juga dinilai penting untuk diteruska (3,7 persen).

Berikutnya, ada program Pembangunan Ekonomi dengan angka 3,1 persen, program Dana Desa dengan angka 2,6 persen, dan program Pembukaan Lapangan Pekerjaan di angka 2.0 persen.

Program berikutnya yang dinilai penting dilanjutkan yakni program pemberdayaan masyarakat dengan angka 1,8 persen, dan Program Keluarga Harapan (PKH) di angka 1,4 persen.

Lalu, ada program bantuan kesehatan di angka 1,3 persen serta program sertifikasi tanah dengan angka 1,0 persen.

Program pertanian, program Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS), program Kartu Indonesia Sehat, program pemberantasan korupsi dan program UMKM berada di bawah 1 persen.

Adapun survei ini dilakukan dengan wawancara tatap muka melalui aplikasi Populi Center yang juga merupakan anggota dari Perkumpulan Survei Opini Publik Indonesia (Persepi).

Sementara itu, margin of error pada survei ini lebih kurang 2,83 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

https://nasional.kompas.com/read/2023/06/26/21533611/survei-populi-center-bansos-jadi-program-yang-paling-penting-diteruskan

Terkini Lainnya

Airlangga Yakin Terpilih Kembali Jadi Ketum Golkar Secara Aklamasi

Airlangga Yakin Terpilih Kembali Jadi Ketum Golkar Secara Aklamasi

Nasional
Diberi Tugas Maju Pilkada Banten, Airin Ucapkan Terima Kasih ke Airlangga

Diberi Tugas Maju Pilkada Banten, Airin Ucapkan Terima Kasih ke Airlangga

Nasional
PKS: Pasangan Sohibul Iman untuk Pilkada Jakarta Tunggu Koalisi Terbentuk

PKS: Pasangan Sohibul Iman untuk Pilkada Jakarta Tunggu Koalisi Terbentuk

Nasional
Optimalkan Pengelolaan, Kemenag Siapkan Peta Jalan Zakat Nasional 2025-2045

Optimalkan Pengelolaan, Kemenag Siapkan Peta Jalan Zakat Nasional 2025-2045

Nasional
Golkar Tugaskan Airin Rachmi Diany jadi Calon Gubernur Banten

Golkar Tugaskan Airin Rachmi Diany jadi Calon Gubernur Banten

Nasional
PP KPPG Dukung Airlangga Hartarto Kembali Jadi Ketum Partai Golkar

PP KPPG Dukung Airlangga Hartarto Kembali Jadi Ketum Partai Golkar

Nasional
Usung La Nyalla, Nono, Elviana, dan Tamsil, Fahira Idris: DPD Butuh Banyak Terobosan

Usung La Nyalla, Nono, Elviana, dan Tamsil, Fahira Idris: DPD Butuh Banyak Terobosan

Nasional
VoB Bakal Sampaikan Kritik Genosida Hingga Lingkungan di Glastonbury Festival

VoB Bakal Sampaikan Kritik Genosida Hingga Lingkungan di Glastonbury Festival

Nasional
La Nyalla Sebut Amendemen UUD 1945 Jadi Prioritas DPD

La Nyalla Sebut Amendemen UUD 1945 Jadi Prioritas DPD

Nasional
La Nyalla Akan Ajak Prabowo Kembalikan UUD 1945 ke Naskah Asli

La Nyalla Akan Ajak Prabowo Kembalikan UUD 1945 ke Naskah Asli

Nasional
Puluhan Anggota DPD Dukung La Nyalla Jadi Ketua Meski Suara Komeng Lebih Banyak

Puluhan Anggota DPD Dukung La Nyalla Jadi Ketua Meski Suara Komeng Lebih Banyak

Nasional
Kemensos Bantah Bansos Salah Sasaran, Klaim Data Diperbarui Tiap Bulan

Kemensos Bantah Bansos Salah Sasaran, Klaim Data Diperbarui Tiap Bulan

Nasional
Digitalisasi dan Riset Teknologi, Kunci Utama Kinerja Positif Pertamina Sepanjang 2023

Digitalisasi dan Riset Teknologi, Kunci Utama Kinerja Positif Pertamina Sepanjang 2023

Nasional
Kaget PDI-P Ingin Usung Anies, Ketua Nasdem Jakarta: Wow, Ada Apa Nih?

Kaget PDI-P Ingin Usung Anies, Ketua Nasdem Jakarta: Wow, Ada Apa Nih?

Nasional
Jemaah Haji Diimbau Patuhi Jadwal Kepulangan ke Tanah Air

Jemaah Haji Diimbau Patuhi Jadwal Kepulangan ke Tanah Air

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke