Salin Artikel

Tidar Gerindra Pastikan Dukung Prabowo Jadi Capres 2024

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum (Ketum) Tunas Indonesia Raya (Tidar) yang juga Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Rahayu Saraswati memohon agar Ketua Umum Prabowo Subianto memimpin Indonesia pada 2024.

Hal itu sesuai dengan hasil rapat pimpinan nasional (rapimnas) Gerindra beberapa waktu lalu yang memutuskan bahwa Prabowo sebagai calon presiden (capres) di Pilpres 2024.

"Memohon dengan segala kerendahan hati kami untuk satu-satunya calon presiden yang waktu kemarin itu sudah dinyatakan secara lantang oleh Gerindra di Rapimnas Bapak Prabowo Subianto untuk memimpin Indonesia di tahun 2024," ujar Sara saat ditemui di kawasan Senopati, Jakarta Selatan, Senin (12/9/2022).

Sara menjelaskan, Tidar sebagai sayap organisasi kepemudaan Partai Gerindra mendukung dan mengusung Prabowo menjadi Capres 2024.

Seluruh perwakilan Tidar di 32 provinsi di seluruh Indonesia, kata dia, kompak mendukung Prabowo.

"Jadi itu sudah clear, bahwa secara institusi organisasi kami kompak dan kami sesuai dengan apa yang kami sampaikan di rapimnas. Dan kami tetap dengan keputusan tersebut," tuturnya.

Sementara itu, Sara turut menanggapi desakan agar Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno mundur dari Gerindra.

Desakan itu muncul karena Sandiaga Uno menyatakan dirinya siap menjadi capres pada 2024.

"Itu terserah beliau (Sandiaga). Tapi pastinya kalau dari Gerindra, hasil rapimnas itu hanya satu, yaitu Prabowo Subianto," imbuh keponakan Prabowo tersebut.

Sebelumnya, Prabowo Subianto mengumumkan bahwa ia akan maju menjadi capres pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Prabowo mengumumkan kesediaannya maju pada Pilpres 2024 di hadapan ribuan kader dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Gerindra 2022 di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, Jumat (12/8/2022).

Keputusan ini merupakan jawaban Prabowo atas aspirasi seluruh kader Gerindra yang menginginkannya maju sebagai capres.

“Dengan ini saya menyatakan bahwa dengan penuh rasa tanggung jawab saya menerima permohonan saudara untuk bersedia dicalonkan sebagai calon presiden Republik Indonesia,” kata Prabowo di hadapan ribuan kader.

Sebelum menerima pinangan atas dorongan kader, Prabowo telah mempelajari dan mendengarkan sikap para kader, mulai dari dewan pimpinan daerah (DPD) hingga organisasi sayap partai.

Menurut dia, para kader mengharapkannya untuk menerima permintaan mereka.

Seiring dengan dipenuhinya keinginan para kader, Prabowo siap berjuang untuk masyarakat.

“Saya siap terus berjuang untuk bangsa negara dan rakyat Indonesia tercinta, seluruh jiwa saya persembahkan untuk Ibu Pertiwi,” ucap dia.

https://nasional.kompas.com/read/2022/09/12/13414331/tidar-gerindra-pastikan-dukung-prabowo-jadi-capres-2024

Terkini Lainnya

[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

[POPULER NASIONAL] PKS Sebut Surya Paloh Main Cantik di Politik | Ganjar-Mahfud Dapat Tugas Baru dari Megawati

Nasional
Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Tanggal 29 April 2024 Memperingati Hari Apa?

Nasional
Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Kejagung: Kadis ESDM Babel Terbitkan RKAB yang Legalkan Penambangan Timah Ilegal

Nasional
Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Kejagung Tetapkan Kadis ESDM Babel dan 4 Orang Lainnya Tersangka Korupsi Timah

Nasional
Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Masuk Bursa Gubernur DKI, Risma Mengaku Takut dan Tak Punya Uang

Nasional
Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Sambut PKB dalam Barisan Pendukung Prabowo-Gibran, PAN: Itu CLBK

Nasional
Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Dewas KPK Minta Keterangan SYL dalam Dugaan Pelanggaran Etik Nurul Ghufron

Nasional
Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Soal Jatah Menteri PSI, Sekjen: Kami Tahu Ukuran Baju, Tahu Kapasitas

Nasional
Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25.445 Ton Setara CO2

Nasional
Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Menpan-RB Anas Bertemu Wapres Ma’ruf Amin Bahas Penguatan Kelembagaan KNEKS

Nasional
Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Banyak Caleg Muda Terpilih di DPR Terindikasi Dinasti Politik, Pengamat: Kaderisasi Partai Cuma Kamuflase

Nasional
PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

PKB Sebut Pertemuan Cak Imin dan Prabowo Tak Bahas Bagi-bagi Kursi Menteri

Nasional
Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan 'Nasib' Cak Imin ke Depan

Fokus Pilkada, PKB Belum Pikirkan "Nasib" Cak Imin ke Depan

Nasional
Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Kritik Dukungan Nasdem ke Prabowo, Pengamat: Kalau Setia pada Jargon “Perubahan” Harusnya Oposisi

Nasional
Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Megawati Tekankan Syarat Kader PDI-P Maju Pilkada, Harus Disiplin, Jujur, dan Turun ke Rakyat

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke