Salin Artikel

Temui Orangtua Korban Penganiayaan di Bogor, Wagub Jabar Minta Pihak Sekolah Menindak Tegas

KOMPAS.com - Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum mengungkapkan rasa sedih atas meninggalnya siswa SMA Negeri 7 Kota Bogor berinisial RM (17). Korban diketahui tewas setelah dianiaya teman sekolahnya.

Uu mengunjungi langsung rumah duka korban, Kamis (14/10/2021). Kedatangan Uu pun disambut oleh orangtua korban.

"Saya merasakan kepedihan mendalam. Insha Allah ada hikmah di balik semua ini," ujar pria yang akrab disapa Pak Uu itu melalui keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Minggu (16/10/2021).

Menurut keterangan ibu korban, Tina, RM tiba-tiba diserang oleh sekitar enam orang saat hendak bermain ke rumah kost salah satu temannya. Kejadian naas itu terjadi di Jalan Palupuh Raya, Kelurahan Tegal Gundil, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, Rabu (6/10/2021).

Pak Uu pun menyayangkan aksi penyerangan hingga merenggut nyawa seorang pelajar tersebut. Terlebih, kejadian tersebut terjadi di luar jam sekolah.

Mencegah kejadian serupa, Pak Uu meminta pihak sekolah memberi tindakan tegas apabila kejadian serupa terulang. Tindak tegas itu bisa berupa penundaan pencairan bantuan untuk siswa.

Bahkan, Pak Uu mengatakan, sekolah bisa melakukan tindakan hukum bagi pelaku bila diperlukan.

"Saya akan tegas kalau masih ada yang tawuran, jangankan di sekolah negeri, sekolah swasta pun akan diberikan sanksi. Karena itu (perlu) kehati-hatian dari guru, orang tua, dan semua masyarakat (dalam) mendidik supaya lahir generasi yang hebat,” kata Pak Uu.

Selain itu, Pak Uu juga meminta pihak sekolah terus menanamkan nilai-nilai kehidupan kepada para siswa. Para guru bisa mengupayakan peningkatan keimanan dan ketakwaan dalam rangka pembentukan generasi yang berkarakter dan berakhlak mulia.

"Selanjutnya, nilai-nilai kebangsaan, serta kesatuan dan persatuan juga patut untuk terus digaungkan di setiap kegiatan sekolah," ujarnya.

Untuk diketahui, saat ini enam pelaku yang terlibat dalam penganiayaan RM sudah ditangkap. Pihak korban pun menuntut agar pelaku dihukum seadil-adilnya. 

https://nasional.kompas.com/read/2021/10/16/09255481/temui-orangtua-korban-penganiayaan-di-bogor-wagub-jabar-minta-pihak-sekolah

Terkini Lainnya

Wapres: Kalau Keluarga Baik, Bangsa Indonesia Akan Baik

Wapres: Kalau Keluarga Baik, Bangsa Indonesia Akan Baik

Nasional
Kekuatan Oposisi Masih Tetap Dibutuhkan...

Kekuatan Oposisi Masih Tetap Dibutuhkan...

Nasional
Dukung Prabowo-Gibran, PKB Pastikan Tak Bakal Rusak Soliditas Koalisi Indonesia Maju

Dukung Prabowo-Gibran, PKB Pastikan Tak Bakal Rusak Soliditas Koalisi Indonesia Maju

Nasional
Senada dengan Nasdem, PKB Anggap Hak Angket Kecurangan Pemilu Kian Sulit Diwujudkan

Senada dengan Nasdem, PKB Anggap Hak Angket Kecurangan Pemilu Kian Sulit Diwujudkan

Nasional
Usai Dukung Prabowo-Gibran, Nasdem dan PKB Bilang Timnas Amin ‘Bubar’

Usai Dukung Prabowo-Gibran, Nasdem dan PKB Bilang Timnas Amin ‘Bubar’

Nasional
MK Sidangkan Sengketa Pileg 2024 Mulai 29 April, Sehari Puluhan Perkara

MK Sidangkan Sengketa Pileg 2024 Mulai 29 April, Sehari Puluhan Perkara

Nasional
Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, PKS: Pak Surya Paling Cantik Bermain Politik

Nasdem Gabung Pemerintahan Prabowo-Gibran, PKS: Pak Surya Paling Cantik Bermain Politik

Nasional
Penghormatan Terakhir PDI-P untuk Tumbu Saraswati...

Penghormatan Terakhir PDI-P untuk Tumbu Saraswati...

Nasional
Idrus Sebut Ada Posisi Strategis yang Ditawarkan jika Jokowi Masuk Golkar; Ketua Umum hingga Ketua Dewan Pembina

Idrus Sebut Ada Posisi Strategis yang Ditawarkan jika Jokowi Masuk Golkar; Ketua Umum hingga Ketua Dewan Pembina

Nasional
CSIS: Jumlah Caleg Perempuan Terpilih di DPR Naik, tapi Sebagian Terkait Dinasti Politik

CSIS: Jumlah Caleg Perempuan Terpilih di DPR Naik, tapi Sebagian Terkait Dinasti Politik

Nasional
Cak Imin Titip 8 Agenda Perubahan ke Prabowo, Eks Sekjen PKB: Belum 'Move On'

Cak Imin Titip 8 Agenda Perubahan ke Prabowo, Eks Sekjen PKB: Belum "Move On"

Nasional
CSIS: Caleg Perempuan Terpilih di Pemilu 2024 Terbanyak Sepanjang Sejarah sejak Reformasi

CSIS: Caleg Perempuan Terpilih di Pemilu 2024 Terbanyak Sepanjang Sejarah sejak Reformasi

Nasional
Prabowo-Gibran Disarankan Terima Masukkan Masyarakat saat Memilih Menteri, daripada 'Stabilo KPK'

Prabowo-Gibran Disarankan Terima Masukkan Masyarakat saat Memilih Menteri, daripada "Stabilo KPK"

Nasional
CSIS: Caleg Terpilih yang Terindikasi Dinasti Politik Terbanyak dari Nasdem, Disusul PDI-P

CSIS: Caleg Terpilih yang Terindikasi Dinasti Politik Terbanyak dari Nasdem, Disusul PDI-P

Nasional
MK Registrasi 297 Sengketa Pileg 2024

MK Registrasi 297 Sengketa Pileg 2024

Nasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke